6 September 2014 -- Hukum dan Peraturan di Indonesia

09/05/2014 6:00 pm
Asia/Jakarta

Hukum dan peraturan dibuat untuk menjaga stabilitas sebuah negara. Jika hukum dan peraturan ditiadakan, setiap orang akan melakukan hal-hal semaunya, yang merugikan banyak orang, dan tidak mendapatkan sanksi, pengajaran, ganjaran. Untuk itu, hukum dan peraturan di Indonesia harus ditegakkan supaya setiap warga dapat hidup tertib, benar, dan menjadi berkat bagi orang lain. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar setiap orang yang terlibat dalam penegakan hukum dan peraturan di Indonesia dapat melakukan tugasnya dengan penuh tanggung jawab. Berdoalah pula agar setiap warga sadar dan mau tunduk, serta taat pada hukum dan peraturan yang berlaku tanpa paksaan.

Komentar