Merayakan 30 tahun
melayani bersama
Korban meninggal karena kecelakaan lalu lintas tahun 2012 mencapai 29.544. Jumlah ini turun 9 persen dari tahun sebelumnya, tetapi angka itu tetaplah tinggi. Bagaimana tidak? Nyawa orang sebanyak itu harus hilang dengan sia-sia. Bisa kita bayangkan bagaimana susahnya keadaan keluarga yang ditinggalkan. Mari kita mendoakan aparat yang berwajib, yaitu kepolisian Indonesia untuk dapat memberikan sosialisasi tentang "safety riding dan driving" kepada masyarakat secara merata, sehingga mereka tahu aturan mengendarai kendaraan secara benar dan aman. Doakan juga agar para pengendara memiliki kedisiplinan dalam menaati aturan lalu lintas.