'Melalui Dia, kamu menjadi percaya kepada Allah, yaitu Allah yang membangkitkan-Nya dari antara orang mati dan Allah yang memberikan kemuliaan kepada-Nya, supaya iman dan pengharapanmu adalah dalam Allah.' (1 Petrus 1:21)
Keberadaan keluarga Kristen sangat dibutuhkan di lingkungan yang mayoritas penduduknya belum mengenal Kristus. Ini adalah kesempatan bagus bagi keluarga-keluarga Kristen untuk menempatkan diri pada posisi yang strategis guna memberitakan kasih Kristus kepada mereka. Melalui kesaksian hidup para keluarga Kristen ini, kasih Kristus dapat dinyatakan dan dikenal oleh mereka. Berdoalah agar setiap keluarga Kristen mengetahui misi hidupnya sehingga mereka dapat memuliakan Tuhan dan menjadi teladan bagi orang-orang di sekitar mereka.