Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs Doa
Liburan akhir tahun menjadi hari yang sangat dinanti-nanti oleh banyak orang, terutama mereka yang jarang sekali berkumpul dengan keluarga. Liburan akhir tahun biasanya berlangsung cukup lama karena merupakan gabungan dari liburan Natal dan Tahun Baru. Meskipun ada kegembiraan dalam menyambut hari libur ini, tetapi banyak orang harus mengorbankan waktu dan tenaga untuk melakukan persiapan. Biasanya, persiapan liburan akhir tahun tidak hanya sebatas mempersiapkan uang, tetapi juga agenda liburan, tiket (yang harus dipesan jauh-jauh hari), kesehatan, dll.. Untuk itu, marilah kita berdoa untuk semua orang yang akan melakukan liburan akhir tahun, kiranya mereka dapat mempersiapkan segala sesuatunya dengan teliti. Berdoalah pula agar setiap orang Kristen diberi hikmat oleh Tuhan untuk mengisi liburan akhir tahun ini dengan mengerjakan hal-hal yang berguna sehingga nama Tuhan terus dimuliakan.