'Melalui Dia, kamu menjadi percaya kepada Allah, yaitu Allah yang membangkitkan-Nya dari antara orang mati dan Allah yang memberikan kemuliaan kepada-Nya, supaya iman dan pengharapanmu adalah dalam Allah.' (1 Petrus 1:21)
Indonesia masih melakukan pembangunan di beberapa daerah, terutama daerah yang selama ini dianggap kurang maju/kurang berkembang infrastrukturnya. Dalam proses pembangunan ini, pemerintah berharap bisa menolong semaksimal mungkin, baik dalam penyediaan dana maupun pemantauan proses pengerjaannya. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya Ia menolong seluruh proses pembangunan di Indonesia. Kiranya dana yang tersedia bisa digunakan dengan bijaksana untuk kepentingan pembangunan, bukan kepentingan golongan tertentu. Berdoa untuk setiap orang Kristen supaya mendukung pembangunan di Indonesia, baik melalui doa maupun aksi nyata.