Selamat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
https://natal.sabda.org
Setiap anak berhak mendapatkan keselamatan sejati dalam Kristus. Walaupun mereka belum dapat berpikir seperti halnya orang dewasa, tetapi mereka tetap harus diperkenalkan dengan Kristus supaya mereka mendapat kesempatan untuk dilahirbarukan. Sebagai orang Kristen yang sudah dewasa, baik dalam hal usia maupun iman, hendaknya kita tidak menunda-nunda untuk memperkenalkan anak-anak kepada Kristus. Berdoalah agar setiap orangtua dan orang dewasa memiliki kepedulian tinggi dan semangat besar untuk mengajak anak-anak mengenal Kristus, baik dengan cara menceritakan kisah-kisah dalam Alkitab, mengajak anak mengikuti sekolah minggu, maupun mengajak anak ikut ibadah. Doakanlah agar setiap sarana yang ada saat ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin untuk memperkenalkan anak-anak kepada Kristus.