Merayakan 30 tahun
melayani bersama
Child traficking atau perdagangan anak kini sudah sampai pada taraf yang memprihatinkan. Banyak anak yang dipekerjakan dalam berbagai sektor -- menjadi pengemis, buruh anak, bahkan menjadi pekerja seks komersial -- demi mendapatkan sejumlah uang bagi pihak-pihak tertentu yang tidak bertanggung jawab. Kasus penculikan anak yang kian marak saat ini menjadi salah satu akses dari kian tingginya perdagangan anak di Indonesia, bahkan dunia. Mari kita sungguh-sungguh berdoa agar tangan Tuhan sungguh bekerja dalam persoalan ini melalui sistem hukum yang berlaku, pemerintah pusat maupun daerah, aparat yang berwenang, sampai kepada setiap keluarga, sehingga semakin banyak anak Indonesia yang terlindungi dan dijauhkan dari masalah ini, di mana pun mereka berada. Biarlah kuasa Tuhan nyata dan bekerja sehingga anak-anak Indonesia dapat menjalani hari-hari mereka dalam kegembiraan dan sukacita hidup yang sejati.