2 Mei 2013 -- Hari Pendidikan Nasional

05/01/2013 6:00 pm
Asia/Jakarta

Tanggal 2 Mei adalah hari kelahiran Ki Hajar Dewantara, yang kemudian diperingati sebagai Hari Pendidikan Nasional karena peran beliau sebagai pelopor pendidikan bagi pribumi dan karena cita-cita beliau untuk mencerdaskan Bangsa Indonesia. Hari ini, kita bisa becermin dan mendapati bahwa pendidikan di negeri ini belum merata, kurikulum yang berganti-ganti, dan pendidikan yang menitikberatkan pada aspek kognitif saja sebagai dasar menentukan kecerdasan siswa. Doakan agar sekolah-sekolah Kristen di Indonesia bisa semakin baik, bukan hanya mencerdaskan intelektual saja, melainkan juga membangun akhlak dan kerohanian siswa-siswi Indonesia sehingga mereka menjadi pribadi yang cerdas dan dan memiliki kerohanian yang baik.

Komentar