'Melalui Dia, kamu menjadi percaya kepada Allah, yaitu Allah yang membangkitkan-Nya dari antara orang mati dan Allah yang memberikan kemuliaan kepada-Nya, supaya iman dan pengharapanmu adalah dalam Allah.' (1 Petrus 1:21)
Dengan adanya peristiwa Sumpah Pemuda, bahasa Indonesia resmi diakui sebagai bahasa nasional di Indonesia. Selama perkembangannya, bahasa Indonesia mengalami pembaruan ejaan sampai saat ini. Adanya pemerhati bahasa diharapkan akan membantu perkembangan bahasa dalam menerima unsur dari bahasa daerah serta menyerap kosakata atau istilah bahasa asing. Mari berdoa untuk para pemerhati bahasa Indonesia supaya mereka saling membantu untuk memperbaiki bahasa Indonesia yang sudah tercampur dengan bahasa daerah ataupun asing. Berdoa juga untuk pemerintah dan masyarakat Indonesia supaya memiliki kepedulian terhadap perkembangan bahasa Indonesia.