'Terpujilah Allah dan Bapa dari Tuhan kita, Kristus Yesus, yang sesuai dengan anugerah-Nya yang sangat besar, telah melahirkan kita kembali dalam pengharapan yang hidup melalui kebangkitan Kristus Yesus dari antara orang mati' (1 Petrus 1:3)
Selain diperingati sebagai Tahun Baru Masehi, 1 Januari juga diperingati sebagai Hari Perdamaian Dunia. Namun, kita patut prihatin karena masih ada saudara-saudara kita di Timur Tengah dan sebagian Afrika yang hidup dalam perang dan pergolakan fisik yang tiada akhir. Doakan agar Tuhan Yesus memberkati upaya-upaya perdamaian yang dilakukan para pemimpin negara. Secara khusus, doakan juga umat Kristen di Indonesia agar menjadi pembawa damai di tengah-tengah masyarakat tempat mereka tinggal, seperti ajaran Yesus dalam Matius 5:9. Kiranya dengan melihat sikap hidup kita sebagai anak-anak Allah, orang lain dapat melihat Allah yang memerintah dalam diri kita.