Merayakan 30 tahun
melayani bersama
Sejak kakak sulung saya menikah, keadaan keluarga kami memprihatinkan. Ada-ada saja kejadian dan sepertinya semua anggota keluarga "dihambat" langkahnya untuk mendapat penghidupan yang lebih baik. Yang sedang mencari kerja, sulit sekali mendapat, sementara yang sedang menjalin hubungan juga selalu mengalami hambatan terutama dalam hal komunikasi. Keluarga dari kakak ipar saya terlalu bergantung dengan paranormal, ramalan, dan juga sepertinya berusaha menghambat jalan dari anggota keluarga kami. Suasana rumah pun menjadi tidak nyaman.
Mohon dibantu doa untuk:
Agar kuasa-kuasa jahat dijauhkan dari keluarga kami, dan hanya kuasa-kuasa yang berasal dari Tuhan sajalah yang tinggal dalam keluarga dan rumah kami.
Agar dipermudah jalannya bagi yang sedang mencari kerja, merintis usaha, dan menjalin hubungan, agar tidak mengalami hambatan lagi dan bisa segera menikah.