Berdoa untuk Senegal

04/09/2009 11:26 am
Etc/GMT+7

Senegal (13 juta), Ibukota Dakar (3 juta), agama Islam 95%, Katolik 4,5%, Kristen 0,1%. Anak-anak jalanan di Dakar sebagian berasal dari suku Fula. Mereka dilayani melalui "Rumah Pengharapan". Ada yang sudah bertobat dan terbeban untuk memberitakan Injil kepada suku sendiri. Orang Fula biasanya buta huruf, karena mereka nomaden. Tetapi sekarang banyak orang Fula yang belajar membaca dan jemaat-jemaat sudah mulai membuka tempat-tempat belajar membaca. Selain belajar membeca, mereka juga mendengar berita Injil dan membaca Alkitab PB dalam bahasa mereka. Juga ada dua majalah Kristen dalam dialek mereka dan program Kristen dalam bahasa mereka.

Komentar