Dapatkah saya menggunakan atau mengambil atau mengutip bahan-bahan yang dimuat dalam e-Doa atau situs Doa untuk disebarkan kepada rekan-rekan pelayanan atau untuk kepentingan gereja?

Pelanggan Publikasi e-Doa dan Pengunjung Situs Doa diperkenankan untuk mengambil (mengutip) bahan/tulisan-tulisan yang ada di Publikasi e-Doa dan situs Doa, dan gratis, tidak, dipungut biaya. Namun ada persyaratan yang perlu diketahui sebelum mengutipnya, yaitu:

  • Mencantumkan nama dan alamat Publikasi atau Situs e-Doa sebagai sumber dari artikel/tulisan yang Anda ambil tersebut.
  • Mencantumkan nama/judul buku/penerbit dari sumber asli dari tulisan tersebut (jika ada).
  • Mengambil/mengutip bahan secara utuh, mohon untuk tidak mengambil/mengutip sepotong-sepotong.
  • Mohon untuk tidak mengubah isi dari tulisan yang diambil/dikutip dan silakan mencantumkan sumbernya.
  • Tidak diperkenankan mengambil/mengutip bahan lalu dicetak atau disebarluaskan dengan tujuan komersial (diperjualbelikan).

Komentar