Mengapa Berkata, "Doakan Saya"?
Kita tidak harus sendirian pada saat kondisi kita sangat rentan. Kita seharusnya tidak pernah takut untuk menceritakannya.
Mengapa Anda harus meminta orang untuk mendoakan Anda?
Saya harus menjalani beberapa tes kesehatan minggu lalu, dan pada awalnya saya pikir saya tidak akan memberitahu siapa pun tentang hal itu. Diam-diam saja menjalaninya. Jangan mengganggu mereka. Saya tidak ingin ada yang menuduh saya adalah seorang T.M.I. (Too Much Information -- Terlalu banyak bercerita - Red.)