Jadwal Doa

Pilih Jadwal Doa:
Selasa October 13, 2015
Start: 10/13/2015 6:00 am

Gereja di wilayah konflik di Nigeria membutuhkan doa kita yang akan menguatkan mereka yang hidup di tengah penganiayaan. Mereka memohon agar kita berdoa untuk anak-anak muda di Nigeria dalam mempraktikkan nilai-nilai luhur, mengasihi Tuhan, dan memberikan hidup mereka sepenuhnya untuk melayani Tuhan. Berdoalah untuk saudara-saudari teraniaya di Nigeria.

Start: 10/13/2015 5:01 pm

Sudah menjadi fakta umum bahwa penduduk Indonesia terdiri dari begitu banyak suku sehingga pernikahan antarsuku bukanlah hal yang baru di negara ini. Akan tetapi, dalam menjalani kehidupan pernikahannya, pasti akan ada perbedaan-perbedaan yang muncul terkait dengan adat/budaya suku mereka. Misalnya, karena memiliki adat istiadat, kebiasaan, atau pandangan yang berbeda dalam menilai sesuatu atau apa pun yang berhubungan dengan konteks budaya suku mereka masing-masing, mungkin percekcokan akan lebih kerap terjadi di antara keduanya.

Rabu October 14, 2015
Start: 10/14/2015 6:00 am

Allah sedang bekerja di negara ini, dan berbagai hal menakjubkan telah terjadi di tengah tekanan dan penganiayaan. Mengucap syukurlah pada Tuhan dan berdoalah untuk kebebasan beragama di Aljazair. Beberapa pemimpin gereja mulai kelelahan karena terus mengalami tekanan dan mengambil banyak risiko dalam pelayanan. Berdoalah untuk kekuatan yang baru tercurah atas mereka.

Start: 10/14/2015 5:01 pm

Penginjilan kepada anak-anak sangat penting. Sebab, dalam usia mereka yang masih anak-anak, sangat memungkinkan bagi mereka untuk menerima Injil dengan hati yang terbuka. Biasanya, anak-anak akan cenderung tidak memberontak dengan pesan Injil yang mereka terima. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya anak-anak dapat dijangkau dan dibawa kepada-Nya. Berdoalah pula supaya banyak orang memiliki kerinduan untuk terlibat dalam penginjilan anak sehingga anak-anak dapat dimenangkan demi kemuliaan nama Tuhan.

Kamis October 15, 2015
Start: 10/15/2015 6:00 am

Berdoalah untuk sebuah terobosan besar atas pencurahan Roh Kudus bagi orang-orang di Qatar. Berdoalah untuk orang-orang kaya di negara ini agar mereka menyadari bahwa kekayaan bukanlah segalanya sehingga mereka mulai mencari dan menemukan makna hidup yang sesungguhnya di dalam Kristus sebagai Jalan, Kebenaran, dan Hidup.

Start: 10/15/2015 5:01 pm

Tahun ini, kita kembali memperingati Hari Pangan Sedunia yang jatuh pada 16 Oktober 2015. Hari Pangan Sedunia mengingatkan kita semua akan pentingnya penyediaan pangan yang cukup dan bergizi bagi masyarakat dari berbagai lapisan. Tentu saja, kita tidak hanya berbicara tentang penyediaan pangan untuk hari ini atau generasi ini, tetapi juga untuk generasi selanjutnya. Oleh karena itu, marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus Kristus agar perbaikan praktik-praktik di bidang-bidang seperti pertanian, kehutanan, dan perikanan dapat dilakukan dengan lancar.

Jumat October 16, 2015
Start: 10/16/2015 6:00 am

Puji Tuhan atas bertambahnya jumlah petobat baru yang mendengar kabar Injil melalui program satelit televisi Kristen. Berdoalah juga agar ada lebih banyak lagi hamba Tuhan yang melayani para petobat baru ini. Berdoalah juga untuk kebutuhan mereka akan Alkitab sebagai santapan rohani yang mengenyangkan jiwa.

Start: 10/16/2015 5:01 pm

Gaya hidup masyarakat perkotaan sangat rentan terhadap pergaulan bebas dan segala dampak negatifnya yang mulai marak terjadi sekarang ini. Hal ini diperburuk dengan mudahnya akses-akses kepada pornografi, obat-obatan terlarang, dan tempat-tempat hiburan yang berkonotasi negatif. Terlebih lagi, golongan yang paling mudah terpengaruh dan terbawa arus pergaulan bebas ini adalah golongan remaja yang masa depannya menentukan masa depan bangsa.

Sabtu October 17, 2015
Start: 10/17/2015 6:00 am

Berdoalah untuk pelatihan kaum muda bertemakan "Terang dan Garam" yang telah diselenggarakan pada tanggal 2 -- 4 September lalu. Pelatihan ini dihadiri oleh 16 orang dewasa muda di Bangladesh. Kiranya segala materi yang telah disampaikan membantu para peserta untuk menemukan panggilan mereka dalam melayani pekerjaan Tuhan.

Start: 10/17/2015 5:01 pm

Program KB merupakan salah satu program pemerintah yang diperuntukkan bagi keluarga-keluarga yang ada di Indonesia. Ada banyak manfaat yang diperoleh keluarga melalui program ini, salah satunya adalah untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar program KB yang telah dicanangkan ini dapat berjalan sesuai rencana dan kehidupan setiap keluarga pun sejahtera. Berdoalah juga untuk masyarakat Indonesia agar dapat menerapkan program ini dengan baik sehingga hal-hal yang tidak diinginkan dapat dihindari dalam kehidupan keluarga mereka.

Minggu October 18, 2015
Start: 10/18/2015 6:00 am

Berdoalah untuk anak-anak muda Kristen di Indonesia. Di berbagai provinsi, banyak dari mereka yang masih berjuang memulihkan diri dari luka batin akibat konflik antarsuku di masa kecil mereka. Banyak anak muda di berbagai daerah juga mengalami perlakuan diskriminatif dan penindasan karena iman. Berdoalah agar Open Doors secara efektif menguatkan dan menyemangati anak-anak muda untuk hidup sejalan dengan firman Tuhan sehingga mampu mengampuni orang-orang yang menganiaya mereka. Terlebih lagi agar mereka tumbuh menjadi saksi-saksi Kristus bagi bangsa kita.

Senin October 19, 2015
Start: 10/19/2015 5:01 am

Menggunakan uang untuk membeli barang-barang yang tidak dibutuhkan merupakan salah satu contoh pemborosan. Hal ini bisa dilakukan oleh siapa pun, termasuk remaja. Beberapa remaja suka menggunakan uang mereka untuk membeli barang-barang yang mereka suka, entah karena mereka memang benar-benar butuh atau hanya sekadar mengikuti tren yang ada. Oleh karena itu, marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya para remaja, termasuk remaja Kristen, dapat menggunakan uang mereka secara bijak.

Start: 10/19/2015 6:00 am

Berdoalah untuk Brother Arthur, seorang SALAM yang rindu mendirikan sebuah gereja yang khusus melayani jemaat dari latar belakang M di China. Tentu bukanlah hal yang mudah untuk merealisasikan ini, terlebih dengan ketatnya pengawasan polisi dan tekanan masyarakat M. Berdoalah agar iman Brother Arthur di dalam Kristus terus bertumbuh kuat.

Selasa October 20, 2015
Start: 10/20/2015 5:01 am

Di Indonesia, mengonsumsi barang-barang impor bukan hal yang baru bagi banyak kalangan. Barang-barang impor sering kita jumpai setiap hari, bahkan hampir setiap orang memilikinya, seperti televisi, ponsel, komputer, peralatan rumah tangga, kosmetik, pakaian, tas, sepatu, dan sebagainya. Salah satu alasan yang membuat masyarakat lebih memilih menggunakan produk impor daripada produk lokal adalah karena kualitas. Sebenarnya, banyak juga produk lokal yang berkualitas baik.

Start: 10/20/2015 6:00 am

Beberapa waktu yang lalu, Pendeta Zukhrab dan Pendeta Nickolay, dua gembala gereja lokal di Tajikistan, diminta datang ke kantor SNB (polisi rahasia di Tajikistan) di salah satu kota di negara itu. Di sana, para agen rahasia berusaha merekrut mereka untuk menjadi mata-mata yang mengawasi gereja, jemaat, dan organisasi Kristen lainnya di Tajikistan. Kedua hamba Tuhan ini tentunya menolak. Berdoalah agar mereka bertahan di tengah penganiayaan.

Rabu October 21, 2015
Start: 10/21/2015 5:01 am

Untuk mempercantik diri, para wanita biasanya akan memberi sedikit sentuhan kosmetik di wajah mereka. Kosmetik mengandung bahan-bahan yang bisa membuat kulit menjadi terlihat lebih muda dan lebih "bersinar". Sebagai orang percaya, khususnya wanita Kristen, kita harus memiliki cara pandang Kristus bahwa kecantikan bukanlah apa yang nampak di luaran kita, tetapi yang meluap dari dalam hati kita. Untuk itu, kita perlu terus diisi oleh firman Tuhan supaya kecantikan kita bukan berdasar pada fisik, tetapi dari cerminan kasih Kristus yang terpancar melalui hati kita.

Start: 10/21/2015 6:00 am

Berdoalah untuk pertumbuhan rohani 20.000 umat Kristen di Bhutan. Gereja baru berkembang selama kurang lebih 20 tahun di Bhutan dan banyak petobat baru yang tak lama kemudian dipercayakan menjadi pemimpin dalam masyarakat. Berdoalah agar gereja dan para pemimpin di Bhutan mendapat banyak kesempatan untuk tumbuh kuat sambil dimuridkan langsung oleh Tuhan.

Kamis October 22, 2015
Start: 10/22/2015 5:01 am

Kebanyakan dari kita pasti berpikir bahwa orangtua tiri cenderung memiliki sikap yang kurang bersahabat, sinis, dan pilih kasih. Sebagai orang percaya, kita tidak boleh memberikan label yang tidak baik kepada seseorang karena belum tentu semua orangtua tiri bersikap seperti itu. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya para orangtua tiri Kristen dipakai oleh Tuhan untuk membawa anak-anak mereka semakin dekat kepada Tuhan. Kiranya mereka selalu membimbing dan membesarkan anak mereka dengan sepenuh hati dan penuh kasih sayang.

Start: 10/22/2015 6:00 am

Beberapa umat Kristen diusir keluar dari sebuah desa di Laos Utara baru-baru ini. Kontak kami di lapangan mengatakan bahwa para pemimpin desa menolak memberikan dokumen identitas orang-orang Kristen tersebut, seperti KTP atau Paspor. Berdoalah untuk kesejahteraan mereka yang terpaksa mengungsi dan umat Kristen lainnya yang masih bertahan di desa tersebut.

Jumat October 23, 2015
Start: 10/23/2015 5:01 am

Bekerja sebagai sopir truk memang terlihat sepele dan sering dipandang sebelah mata. Namun, apakah kita tahu apa pergumulan dan persoalan yang mereka hadapi, khususnya sopir truk yang seiman dengan kita? Ketika mereka bekerja, mereka akan meninggalkan keluarga untuk beberapa hari bahkan minggu, demi mendapatkan uang. Selain itu, kondisi perjalanan, cuaca, dan kesehatan selama mereka berkendara juga harus diperhatikan. Berdoalah kepada Tuhan Yesus supaya para sopir truk bisa melakukan tugasnya dengan baik.

Start: 10/23/2015 6:00 am

Berdoalah untuk hamba-hamba Tuhan, khususnya di wilayah utara Nigeria, dalam pekerjaan penting yang mereka lakukan. Berdoalah juga untuk umat percaya yang telah kehilangan segalanya karena menjadi korban kekerasan ekstremis Boko Haram yang menguasai wilayah ini.

Sabtu October 24, 2015
Start: 10/24/2015 5:01 am

Hari ini, kita memperingati hari Dokter Nasional. Seperti yang kita tahu, dokter sangat berjasa bagi masyarakat dalam bidang kesehatan. Untuk itu, marilah kita bersatu hati berdoa bagi para dokter di Indonesia supaya mereka dapat meningkatkan kualitas kemampuannya sehingga mampu menangani sakit penyakit dengan tepat. Biarlah mereka juga dapat memaknai Hari Dokter Nasional ini dengan terus memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.

Start: 10/24/2015 6:00 am

Berdoalah untuk Karen, seorang janda yang kehilangan suaminya akhir tahun lalu. Suaminya dibunuh karena menjadi pengikut Kristus. Berdoalah agar kekuatan dan penghiburan turun atas Karen yang saat ini harus mulai membiasakan diri hidup tanpa suami.

Minggu October 25, 2015
Start: 10/25/2015 5:01 am

Kewajiban seorang pelajar adalah belajar, baik untuk meningkatkan prestasi maupun kemampuan di bidang akademik. Saat ini, Indonesia sudah memiliki banyak pelajar yang berprestasi dalam kompetensi internasional dan memperoleh banyak penghargaan. Semua prestasi itu tidak didapat dengan mudah, tentu ada harga yang harus mereka bayar, yaitu dengan giat belajar dan terus berlatih.

Start: 10/25/2015 6:00 am

Kaum SALAM di Filipina Selatan ketakutan menghadapi dampak penerapan Hukum Dasar Bangsamoro dalam kehidupan sehari-hari. Kontak kami di lapangan juga mengabarkan, para aktivis M telah melipatgandakan usaha mereka dalam membawa kaum SALAM kembali menjadi orang M. Berdoalah agar gereja di Filipina Selatan dikuatkan dari kemungkinan terjadinya penganiayaan yang lebih besar.

Start: 10/25/2015 5:01 pm

Sebelum pemberkatan, akan ada kursus pernikahan yang dijalani oleh calon pengantin. Kursus ini merupakan suatu tahap untuk mempersiapkan diri sebelum calon pengantin benar-benar menjadi pasangan suami istri. Melalui kursus ini, calon pengantin akan memperoleh bimbingan dan arahan mengenai kehidupan yang akan mereka jalani ketika mereka hidup berumah tangga.

Senin October 26, 2015
Start: 10/26/2015 6:00 am

Berdoalah agar pihak yang berwajib di Chad membuka mata mereka atas ketidakadilan terhadap umat Kristen dan bertindak sebagaimana mestinya. Berdoalah juga agar gereja bersatu dalam menghadapi situasi yang terjadi dan terus melayani umat Tuhan yang teraniaya di negara ini.

Start: 10/26/2015 5:01 pm

Hari ini, kita memperingati hari Blogger Nasional. Seperti yang kita ketahui bahwa sebagai blogger, orang yang suka menulis blog, tulisan mereka akan dikonsumsi oleh banyak orang. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar para blogger Kristen bisa menggunakan talenta mereka untuk menyatakan kebaikan Tuhan melalui tulisan-tulisan mereka. Berdoalah pula agar para blogger di seluruh Indonesia bisa berperan aktif dalam menyebarkan tulisan-tulisan yang baik, berguna, dan berkualitas.

Selasa October 27, 2015
Start: 10/27/2015 6:00 am

Berdoalah untuk tercurahnya hikmat atas pemerintah Mesir beserta seluruh jajarannya dalam memimpin negara ini di masa-masa sulit. Mesir sedang menghadapi banyak masalah dalam bidang perekonomian, sosial, maupun keamanan negara. Berdoalah untuk Mesir.

Start: 10/27/2015 5:01 pm

Selamat hari Sumpah Pemuda! Sumpah Pemuda mengingatkan kita betapa pentingnya peran pemuda bagi kemajuan bangsa dan negara. Pemuda Indonesia sebagai generasi penerus bangsa, harus memiliki sikap yang terpuji, karakter yang baik, dan kecintaan terhadap tanah air. Namun, sekarang ini, banyak pemuda yang justru menggunakan hidupnya untuk memuaskan keinginannya sendiri, seperti bermain "game" online tanpa kenal waktu, tawuran antarmahasiswa, dll..

Rabu October 28, 2015
Start: 10/28/2015 6:00 am

Duka masih melanda Suriah sementara gereja terus menghadapi berbagai hal mengerikan sejak 4 tahun lalu. Berdoalah agar bangsa Suriah segera melihat pemulihan yang dikerjakan oleh tangan Tuhan yang menjamah para pemimpin bangsa di negara itu.

Start: 10/28/2015 5:01 pm

Pendeta tidak hanya memberitakan firman Allah ketika berada di dalam gereja saja, melainkan di mana pun ia berada. Demikian pula dengan kita. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar para pendeta di Indonesia memiliki motivasi yang benar ketika sedang melayani jemaat. Kiranya Allah menyentuh hati mereka sehingga mereka senantiasa taat untuk hidup dalam kebenaran-Nya.

Kamis October 29, 2015
Start: 10/29/2015 6:00 am

Puji Tuhan atas kesetiaan–Nya di dalam kehidupan banyak pasangan suami istri suku Chin di Myanmar. Setelah sesi pertama Seminar Pasutri yang kami selenggarakan, para suami dari suku Chin berkomitmen untuk setia dan bersikap penuh kasih pada istri mereka yang sering menjadi korban KDRT (kekerasan dalam rumah tangga). Berdoalah untuk terciptanya keutuhan rumah tangga Kristen yang harmonis di Myanmar.

Start: 10/29/2015 5:01 pm

Puji Tuhan, hari ini publikasi e-Reformed genap berusia 15 tahun. Terima kasih kepada Tuhan Yesus yang telah menyertai pelayanan publikasi e-Reformed selama ini. Para anggota redaksi pun tentu sangat bersyukur dengan campur tangan Tuhan dalam setiap proses persiapan dan pengerjaan publikasi ini. Mari kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya publikasi e-Reformed semakin memberkati banyak pelanggan. Berdoalah pula agar anggota redaksi senantiasa memiliki kesatuan di dalam tubuh Kristus.

Jumat October 30, 2015
Start: 10/30/2015 6:00 am

Berdoalah untuk tim Open Doors yang melayani di Korea Utara. Tim kami di sana saat ini sedang bergumul dalam berbagai hal dan situasi yang berbahaya. Puji Tuhan atas perlindungan-Nya kepada tim kami yang melayani di sana. Berdoalah agar hikmat Allah, keberanian, dan kepekaan tercurah atas tim kami dalam melayani umat Kristen yang teraniaya di Korea Utara.

Start: 10/30/2015 5:01 pm

Dua bulan lagi, kita merayakan hari Natal. Akah tetapi, sudah banyak gereja yang mulai memikirkan konsep, acara, tema, kegiatan, dll. terkait dengan Natal. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar persiapan yang dilakukan ini dapat membuahkan hasil dan acara Natal yang diselenggarakan pun boleh berjalan dengan baik dan lancar. Berdoalah juga supaya persiapan ini bisa dilakukan dengan hati yang bersukacita, dan setiap orang tidak kebingungan.

Sabtu October 31, 2015
Start: 10/31/2015 6:00 am

Tahun 2015 ada dua insiden besar yang dilakukan oleh ISIS, yaitu membunuh 21 umat percaya Mesir dan 30 umat percaya Ethiopia. Berdoalah bagi keluarga korban yang mengalami kesedihan karena harus kehilangan. Kita juga tetap berdoa bagi perlindungan Tuhan di tahun depan (2016).

Start: 10/31/2015 6:00 am

Berdoalah untuk Seminar Standing Strong Through The Storm (Berdiri Teguh di Tengah Badai) yang akan diselenggarakan oleh Open Doors yang bekerja sama dengan Gereja Protestan Bangladesh di wilayah Bandarban, yang akan dihadiri oleh orang-orang Kristen dari suku asli di Bangladesh. Seminar akan dilaksanakan di daerah terpencil, maka berdoalah agar seluruh peserta dan pembicara dapat tiba di lokasi dengan selamat. Berdoalah juga agar melalui seminar ini, umat Kristen siap menghadapi apa pun dan terus bersemangat mengabarkan Injil kepada bangsanya.

Start: 10/31/2015 5:01 pm

Usia remaja sering disebut-sebut sebagai masa pencarian jati diri. Namun, tidak menutup kemungkinan, setiap remaja Kristen dapat menjadi berkat bagi masyarakat sekitarnya. Mari berdoa kepada Tuhan Yesus supaya Dia melindungi setiap remaja Kristen dari setiap godaan dunia melalui teman-teman di sekitarnya maupun teman-teman di sosial media. Kiranya mereka mempunyai relasi yang erat dengan Tuhan sehingga hidup mereka boleh melahirkan buah-buah yang manis bagi diri sendiri, orang lain, dan Tuhan.

Minggu November 01, 2015
Start: 11/01/2015 6:00 am

Banyak pendeta yang mengatakan bahwa percakapan mereka lewat telepon sering disadap oleh pemerintah. Berdoa untuk keselamatan mereka agar mereka juga diberikan hikmat hingga bisa terus melanjutkan pelayanan yang ada di Vietnam.

Start: 11/01/2015 5:01 pm

Setiap orangtua memiliki tanggung jawab untuk mendidik dan membesarkan anak mereka. Namun, terkadang, masih banyak orangtua yang mengasuh anaknya dengan cara yang salah, contohnya memperlakukan mereka secara kasar. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus untuk para orangtua, khususnya orangtua Kristen, agar mereka dapat mengasuh anak-anaknya dengan penuh kasih sayang dan yang sesuai dengan firman Tuhan. Biarlah mereka menjadi orangtua yang bertanggung jawab dan dapat menjadi teladan yang baik bagi anak-anak mereka.

Senin November 02, 2015
Start: 11/02/2015 6:00 am

Gereja pegunungan utara Vietnam masih belum mendapatkan hak kebebasan, tidak seperti gereja-gereja di bagian selatan. Berdoa agar pemerintah pusat maupun daerah dapat menjamin kebebasan bagi orang Kristen di Utara.

Start: 11/02/2015 5:01 pm

Toleransi antarumat beragama di Indonesia masih belum bisa dilaksanakan secara maksimal. Masih ada beberapa orang yang melakukan diskriminasi agama dan menganggap ajaran agamanya yang paling benar. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar masyarakat Indonesia saling menghormati, khususnya dalam hal beragama. Dalam rangka memperingati Hari Kerohanian ini, kita juga berdoa agar kepercayaan-kepercayaan yang ada di Indonesia ini tidak membuat masyarakatnya terpecah belah, tetapi boleh selalu bersatu dalam membangun negeri ini.

Selasa November 03, 2015
Start: 11/03/2015 6:00 am

Berdoa bagi anggota parlemen yang baru terpilih agar memiliki kearifan dalam menentukan kebijakan yang tepat yang akan membawa perubahan positif di Mesir.

Start: 11/03/2015 5:01 pm

Menjadi misionaris tidaklah mudah. Mereka harus rela meninggalkan kesenangan hidupnya, bahkan keluarganya, untuk melakukan pekerjaan Tuhan yang telah dipercayakan kepada mereka. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus untuk keluarga para misionaris yang ditinggalkan. Biarlah Tuhan Yesus akan selalu memelihara dan menguatkan keluarga-keluarga tersebut, dan kehidupan mereka juga boleh terus dipakai Tuhan untuk melakukan segala pekerjaan-Nya di dunia ini.

Rabu November 04, 2015
Start: 11/04/2015 6:00 am

Dalam waktu empat hari ke depan akan ada pekan penginjilan besar yang diadakan di utara Kairo. Injil akan diberitakan dengan cara yang kreatif kepada sekitar 12.000 orang. Berdoa agar banyak jiwa akan diselamatkan melalui kegiatan ini.

Start: 11/04/2015 5:01 pm

Memberi hukuman pada anak ketika mereka melakukan kesalahan merupakan hal yang wajar. Namun, hal itu menjadi tidak wajar ketika hukuman yang diberikan berupa kekerasan. Memang ada efek jera yang didapat oleh anak, tetapi secara psikologis mereka mengalami tekanan dan trauma. Berdoalah kepada Tuhan Yesus agar Roh Kudus bekerja di hati setiap orangtua dan melembutkan hati mereka. Berdoalah untuk para orangtua yang pernah memperlakukan anak mereka secara kasar agar hatinya diubahkan dan dapat mendidik anak mereka berdasarkan ajaran firman Tuhan.

Kamis November 05, 2015
Start: 11/05/2015 6:00 am

Berdoalah agar Roh Kudus sendiri yang akan memperlengkapi dan memberi kekuatan bagi gereja-Nya di Mesir dalam membagikan kasih Allah melalui kehidupan iman mereka dengan orang-orang yang rindu mempelajari tentang Kristus.

Start: 11/05/2015 5:01 pm

Tidak ada manusia yang sempurna di dunia ini. Namun, di balik ketidaksempurnaan itu, manusia memiliki kelebihan. Sama seperti yang dialami oleh penderita tunarungu. Meskipun mereka tidak sempurna dalam hal mendengar, tetapi ada kelebihan-kelebihan yang mereka miliki. Berdoalah untuk penderita tunarungu agar mereka tetap semangat dalam mengasah kemampuan mereka. Jangan sampai keterbatasan yang ada membuat mereka menyerah, tetapi biarlah hal itu menjadi motivasi bagi mereka untuk terus melakukan yang terbaik yang mereka bisa.

Jumat November 06, 2015
Start: 11/06/2015 6:00 am

Berdoalah, kiranya penyertaan Tuhan senantiasa melindungi pengiriman bahan makanan ke negara ini, terutama untuk orang-orang percaya bawah tanah di Korea Utara.

Start: 11/06/2015 5:01 pm

Zaman modern seperti ini, hampir setiap orang, termasuk anak-anak, "berteman akrab" dengan internet. Melalui internet, anak-anak bisa mendapatkan banyak informasi mulai dari artikel atau bahan pelajaran sampai berbagai jenis permainan online yang menyenangkan. Namun, penggunaan internet yang tidak dibatasi, tidak diatur, dan tidak dibimbing dengan baik oleh para orangtua atau guru, dapat menimbulkan kecanduan dalam diri anak-anak. Mereka bisa lupa waktu dan "miskin" bersosialisasi dengan orang-orang di sekitar mereka.

Sabtu November 07, 2015
Start: 11/07/2015 6:00 am

Meskipun gereja di Korea Utara mengalami banyak penderitaan dan penganiayaan, tetapi gereja tetap bertumbuh. Berdoalah, kiranya Tuhan selalu menguatkan gereja-Nya dalam bersaksi tentang kasih Tuhan melalui kehidupan mereka.

Start: 11/07/2015 5:01 pm

Aplikasi AlkiPEDIA (Perpustakaan Elektronik dan Informasi Alkitab) merupakan salah satu aplikasi yang bisa menolong setiap orang percaya untuk belajar Alkitab. Dengan aplikasi ini, pengguna bisa menganalisa setiap kitab dalam Alkitab dengan informasi fakta, latar belakang, garis besar, tujuan, tema-tema kunci, survei, dan ciri khas setiap kitab. AlkiPEDIA menjadi salah satu bagian dari sistem pembelajaran Alkitab (biblical study system) berbasis Android yang diluncurkan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA.org) dan Tim Alkitab Android.

Minggu November 08, 2015
Start: 11/08/2015 6:00 am

Bagi orang-orang Kristen yang berada di kamp-kamp konsentrasi, kita berdoa agar mereka tetap dapat beribadah dengan sukacita sambil bertahan di tengah penganiayaan yang mereka alami melalui perlakuan yang tidak manusiawi.

Senin November 09, 2015
Start: 11/09/2015 5:01 am

Meskipun Natal dirayakan setahun sekali, kita tetap harus mempersiapkan Natal sebaik mungkin. Situs Natal Indonesia, yang menyediakan banyak bahan bertema Natal, mendukung persiapan kita semua dalam mempersiapkan Natal tahun ini. Oleh karena itu, marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar bahan-bahan Natal dalam situs ini bisa menolong masyarakat Kristen dalam mempersiapkan Natal, baik di rumah, gereja, persekutuan, maupun di tempat kerja. Berdoalah juga supaya situs Natal Indonesia bisa mendukung pelayanan para pelayan Tuhan di mana pun mereka berada.

Start: 11/09/2015 6:00 am

Berdoa untuk wanita Korea Utara yang mengikuti program pelatihan Open Doors. Berdoa untuk keselamatan mereka serta pertumbuhan iman sehingga mereka bisa menjadi wanita yang akan memimpin Gereja Korea Utara di masa depan.

Selasa November 10, 2015
Start: 11/10/2015 5:01 am

Kemerdekaan bangsa Indonesia dapat tercapai karena perjuangan para pahlawan Indonesia dalam merebut Indonesia dari tangan para penjajah. Adanya semangat dan rasa cinta tanah air yang tinggi membuat para pahlawan terus berjuang, bahkan sampai ada yang gugur dalam perjuangan tersebut. Pada hari Pahlawan ini, marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya bangsa Indonesia dapat terus melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan terus melakukan hal-hal positif yang dapat memajukan kehidupan bangsa.

Start: 11/10/2015 6:00 am

Berdoa untuk Batima dari Kirgistan, seorang mahasiswa yang sudah percaya kepada Kristus sekitar satu tahun yang lalu. Karena percaya Yesus, dia dipukuli secara brutal oleh saudara-saudaranya. Batima berhasil melarikan diri, sempat ia tidak sadarkan diri dan sekarang sedang menerima perawatan di tempat yang aman.

Rabu November 11, 2015
Start: 11/11/2015 5:01 am

Menghemat energi dan mendaur ulang barang-barang yang sudah tidak terpakai merupakan cara untuk menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat. Sikap ramah lingkungan ini sudah mulai digalakkan dengan tujuan untuk menjaga keadaan bumi semakin baik dari hari ke hari. Berdoalah kepada Tuhan Yesus agar semakin banyak masyarakat menyadari pentingnya menjaga kelestarian lingkungan. Kiranya dengan menghemat energi dan mendaur ulang barang bekas, masyarakat menjadi semakin kreatif dan arif dalam menyikapi "kesehatan" lingkungan mereka.

Start: 11/11/2015 6:00 am

Seorang petobat baru yang karena imannya kepada Yesus terpaksa dipisahkan dari istri dan anaknya. Berdoalah, kiranya Tuhan membuka jalan agar mereka dapat bersama-sama kembali.

Kamis November 12, 2015
Start: 11/12/2015 5:01 am

Salah satu masalah yang masih terus dihadapi oleh bangsa Indonesia adalah masalah kesehatan, mulai dari gizi buruk sampai penyakit kronis. Banyak faktor yang memengaruhi hal ini, misalnya rendahnya ekonomi masyarakat sehingga mereka kurang memaksimalkan kebutuhan gizi, pola hidup yang tidak sehat, mengonsumsi makanan tertentu secara berlebihan, dll.. Pada hari Kesehatan Nasional ini, marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya masyarakat, tim medis, dan pemerintah bisa bekerja sama untuk meningkatkan kualitas kesehatan di Indonesia.

Start: 11/12/2015 6:00 am

Berdoa bagi gereja dan orang Kristen, seiring dengan bermunculannya terorisme di negeri ini. Berdoa bagi perlindungan terhadap gereja dan bagi para teroris kiranya mereka mengalami perjumpaan pribadi dengan Kristus.

Komentar


Syndicate content