Jadwal Doa

Pilih Jadwal Doa:
Minggu March 18, 2018
Start: 03/18/2018 5:01 am

Berdoa bagi Micheline (37 tahun) dan suami yang tinggal di Aleppo, sedangkan anak-anaknya sementara tinggal dengan orang tuanya. Berdoa agar Tuhan selalu memberikan perlindungan dan kekuatan.

Start: 03/18/2018 5:01 pm

Pergaulan remaja sekarang ini perlu mendapat perhatian khusus dari banyak pihak, baik orang tua, guru, maupun pembimbing remaja. Sebab, pergaulan remaja sudah semakin bebas sehingga tidak lagi menghormati norma masyarakat, bahkan nilai-nilai agama. Tantangan ini pun juga dialami oleh remaja Kristen. Mereka harus berani bertindak tegas untuk tidak terjerumus dalam pergaulan bebas dan hidup kudus sesuai firman Tuhan. Marilah kita berdoa agar setiap remaja Kristen selalu mengedepankan prinsip firman Tuhan sebagai dasar pergaulan mereka.

Senin March 19, 2018
Start: 03/19/2018 5:01 am

Banyak para pemimpin gereja Suriah mengatakan bahwa Tuhan sedang bekerja di negara ini sehingga banyak kaum M mengalami perjumpaan dengan Kristus di tengah krisis yang terjadi sekarang ini. Berdoa agar Tuhan mencurahkan belas kasih-Nya kepada mereka.

Start: 03/19/2018 5:01 pm

Alkitab adalah firman Allah yang hidup, makanan rohani bagi orang percaya. Namun, banyak daerah belum dapat menikmati momen pendalaman Alkitab dengan maksimal karena belum tersedianya Alkitab dalam bahasa mereka. Marilah kita berdoa untuk pihak-pihak yang terlibat dalam proses penerjemahan Alkitab agar Tuhan memampukan mereka melakukan pelayanan ini dengan baik.

Selasa March 20, 2018
Start: 03/20/2018 5:01 am

Bersyukur kepada Tuhan atas respons gereja-gereja yang terus membantu para pengungsi Suriah dengan memberikan bantuan paket makanan, air bersih, obat-obatan, dan tenda pengungsian.

Start: 03/20/2018 5:01 pm

Pada era digital ini, pendalaman Alkitab (PA) bisa dilakukan dengan sangat menarik. Dengan adanya gawai, kita dapat melakukan pendalaman Alkitab di mana saja, kapan saja, dan dengan siapa saja. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar orang Kristen di seluruh dunia memiliki kerinduan untuk menggunakan gawai sebagai salah satu alat untuk melakukan pendalaman Alkitab. Berdoa juga untuk orang Kristen yang sudah memakai gawai untuk melakukan PA agar semakin tekun belajar firman Tuhan dan dapat menyebarkan semangat itu kepada orang-orang di sekitarnya.

Rabu March 21, 2018
Start: 03/21/2018 5:01 am

Puji Tuhan untuk berbagai pelatihan yang diberikan oleh OD bagi gereja-gereja Suriah. Pelatihan ini merupakan pembekalan bagi para pemimpin gereja dan juga para pemimpin anak-anak muda untuk jangka waktu yang panjang.

Start: 03/21/2018 5:01 pm

Teknologi adalah bagian dari hidup manusia. Teknologi merupakan salah satu berkat Tuhan yang harus dimanfaatkan untuk kemuliaan-Nya. Teknologi dapat menolong kemajuan pelayanan di gereja, terutama untuk membagikan firman-Nya. Marilah kita berdoa agar gereja tidak memandang teknologi digital sebagai musuh, tetapi sebagai alat yang dapat membantu pertumbuhan iman jika digunakan dengan bijaksana. Berdoalah juga supaya para pelayan Tuhan dapat memanfaatkan teknologi dengan baik untuk memaksimalkan pelayanan Tuhan.

Kamis March 22, 2018
Start: 03/22/2018 5:01 am

Open Doors membantu para pengungsi Suriah di Lebanon bersama dengan organisasi lokal seperti Heart for Lebanon. Berdoa agar Tuhan memberkati lebih dari 50 pekerja yang membantu di Lebanon.

Start: 03/22/2018 5:01 pm

Kemajuan teknologi semakin pesat, khususnya di bidang teknologi komunikasi dan informatika. Masyarakat dan pemerintah Indonesia sudah mulai menggalakkan program-program berbasis teknologi. Marilah kita berdoa untuk pemerintah Indonesia agar setiap program berbasis teknologi yang digalakkan dapat menyejahterakan masyarakat. Berdoalah juga supaya setiap orang percaya mendukung program-program pemerintah ini dengan memanfaatkan teknologi untuk melakukan hal-hal yang baik.

Jumat March 23, 2018
Start: 03/23/2018 5:01 am

Berdoa bagi kaum perempuan dari SALAM yang mengalami tekanan dan paksaan untuk kembali ke agama asalnya. Berdoa agar Tuhan memberi keteguhan dan kekuatan untuk bertahan dalam iman kepada Kristus.

Start: 03/23/2018 5:01 pm

Dalam proses konseling Kristen, masalah terbesar yang dihadapi seorang konselor adalah konseli yang merasa diri benar. Jika konseli dalam keadaan seperti ini, akan sangat sulit bagi konselor untuk membantu atau meringankan bebannya. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya para konseli yang merasa dirinya benar mendapat sentuhan kasih Tuhan sehingga hati mereka boleh dilembutkan. Kiranya mereka dapat belajar untuk rendah hati dan menerima masukan sehingga dalam proses konseling, mereka mendapatkan solusi yang tepat seturut firman Tuhan.

Sabtu March 24, 2018
Start: 03/24/2018 5:01 am

Berdoa agar perang di Yaman segera berakhir. Berdoa juga agar ada kedamaian di negara ini.

Start: 03/24/2018 5:01 pm

Tempat tinggal menjadi salah satu kebutuhan dasar manusia. Namun, tidak semua orang memiliki tempat tinggal sehingga mereka harus menumpang di rumah saudara atau menyewa rumah. Berdoalah kepada Tuhan Yesus supaya orang-orang percaya tetap bersandar dan berpengharapan dalam Dia. Kiranya mereka mampu bersyukur meski belum memiliki tempat tinggal serta senantiasa percaya bahwa Allah memelihara dan sanggup menyediakannya.

Minggu March 25, 2018
Start: 03/25/2018 5:01 am

Akibat dari perang yang terjadi di Yaman, banyak orang menyaksikan korban jiwa berjatuhan, kehancuran, dan kekerasan. Berdoa bagi penduduk Yaman, terutama anak-anak.

Start: 03/25/2018 5:01 am

Akibat dari perang yang terjadi di Yaman, banyak orang menyaksikan korban jiwa berjatuhan, kehancuran, dan kekerasan. Berdoa bagi penduduk Yaman, terutama anak-anak.

Start: 03/25/2018 5:01 pm

Tinggal di lingkungan yang masih memegang erat tradisi tidaklah mudah bagi seorang Kristen, apalagi ketika tradisi tersebut bertentangan dengan firman Tuhan, tetapi sudah diwariskan turun-temurun, dan seorang Kristen tadi terpaksa harus menjalaninya. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya Ia memberi hikmat dan keberanian kepada anak-anak-Nya untuk menolak melakukan tradisi-tradisi yang bertentangan dengan firman Tuhan. Berdoalah pula supaya perlindungan Tuhan senantiasa menaungi mereka.

Senin March 26, 2018
Start: 03/26/2018 5:01 am

Seorang percaya Yaman mendapat ancaman akan dibunuh karena imannya kepada Kristus. Berdoa agar Tuhan memberikan rasa aman dan perlindungan dan kiranya Tuhan menjamah penganiayanya.

Start: 03/26/2018 5:01 pm

Tidak semua anak disiplin datang ke sekolah minggu. Kadang, anak-anak susah diajak ke sekolah Minggu karena berbagai alasan, misalnya karena mereka tidak akrab dengan temannya sehingga merasa asing dan jenuh. Pertemuan seminggu sekali memang cenderung membuat anak sulit membangun keakraban dengan temannya. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya setiap guru sekolah Minggu dapat menemukan solusi yang tepat untuk mengatasi masalah ini.

Selasa March 27, 2018
Start: 03/27/2018 5:01 am

Bersyukur kepada Tuhan atas pertumbuhan dan penambahan jiwa yang terjadi di Yaman. Sebab, banyak orang Yaman yang terbuka terhadap pemberitaan Injil.

Start: 03/27/2018 5:01 pm

Ada perbedaan yang sangat mencolok antara gereja di kota dan gereja di desa. Memang, perbedaan yang mudah terlihat adalah pada infrastruktur gerejanya. Namun, kita perlu mengetahui bahwa gereja di desa cenderung masih sangat sederhana, bahkan beberapa gereja masih berupa bangunan semi permanen. Kemudian, yang paling memprihatinkan adalah adanya keterbatasan jumlah orang yang terbeban untuk menolong gereja di desa serta minimnya informasi untuk meningkatkan pelayanan kepada jemaat di desa.

Rabu March 28, 2018
Start: 03/28/2018 5:01 am

Berdoa bagi remaja dan pemuda dari keluarga orang percaya di Yaman. Dalam hal kebutuhan pendidikan, kiranya dapat terpenuhi meski mereka sering mendapatkan diskriminasi.

Start: 03/28/2018 5:01 pm

Banyaknya industri di Indonesia menuntut adanya ketepatan dalam pengelolaan limbah hasil produksi. Sebab, pengelolaan limbah hasil produksi yang ditangani dengan sembarangan dapat berdampak buruk bagi masyarakat sekitar dan industri itu sendiri. Dalam hal ini, pemerintah tentu turut campur tangan dalam memikirkan dan memberikan solusi. Tentunya, setiap industri harus memiliki kelengkapan prosedur produksi dari tahap awal sampai tahap akhir pembuangan limbah.

Kamis March 29, 2018
Start: 03/29/2018 5:01 am

Berdoa bagi seorang wanita Kristen Yaman agar Tuhan memberikan hikmat dan kesabaran kepadanya untuk menjadi berkat dan kesaksian yang hidup bagi keluarganya.

Start: 03/29/2018 5:01 pm

Berkembangnya teknologi memunculkan banyak peluang usaha dalam bidang transportasi, khususnya transportasi darat. Dengan adanya jasa-jasa transportasi, seperti Grab, GO-JEK, dan sejenisnya, masyarakat jadi lebih mudah bepergian dengan tarif yang terjangkau. Marilah kita bersyukur atas kemudahan-kemudahan yang telah Kristus berikan dalam menggunakan jasa transportasi darat. Kiranya jasa-jasa transportasi ini dapat bersaing dengan sehat sehingga tidak menimbulkan kesenjangan sosial.

Jumat March 30, 2018
Start: 03/30/2018 5:01 am

Berdoa agar iman orang percaya Yaman semakin bergantung sepenuhnya kepada Tuhan di tengah tekanan dan penganiayaan yang terjadi.

Start: 03/30/2018 5:01 pm

Pada hari ini, kita memperingati hari kematian Kristus di kayu salib. Setiap orang percaya mengetahui tentang kematian Kristus, tetapi tidak semuanya memahaminya dengan benar. Kematian Kristus di kayu salib menjadi bukti akan besarnya kasih Allah kepada manusia serta menjadi bukti ketaatan Kristus kepada Allah. Marilah kita bersyukur atas karya agung Allah ini. Bersyukur atas ketaatan Kristus sehingga kita beroleh keselamatan dari Allah. Bersyukur pula atas relasi kita dengan Allah yang telah dipulihkan melalui bilur-bilur-Nya.

Sabtu March 31, 2018
Start: 03/31/2018 5:01 am

Berdoa untuk pendistribusian Alkitab dan materi Kristen di Kolombia. Berdoa agar Tuhan melindungi para pekerja yang terlibat dalam pendistribusian tersebut.

Start: 03/31/2018 5:01 pm

Sekarang ini, banyak sekali jenis renungan Kristen yang beredar, mulai dari renungan anak-anak, remaja, hingga dewasa. Namun, sayangnya, tidak semua renungan menitikberatkan pada Injil. Hampir sebagian besar bertema humanis dengan dibumbui ayat-ayat firman Tuhan. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya setiap penulis renungan Kristen memiliki keintiman dengan Tuhan sehingga renungan yang dihasilkan berpusat pada-Nya. Berdoalah pula supaya renungan-renungan Kristen bisa menjadi sarana efektif untuk menolong pembaca semakin mengenal Kristus.

Minggu April 01, 2018
Start: 04/01/2018 5:01 am

Baru-baru ini, Pendeta Salaam menyampaikan rasa terima kasihnya, "Saya sangat berterima kasih untuk doa-doa kalian, Saudara dan Saudari. Saya merasakan doa-doa kalian." Doakan dia terus. Salaam dan tiga orang lain ada di penjara sejak musim semi yang lalu dan berada dalam pengawasan.

Start: 04/01/2018 5:01 pm

Para pemimpin negara di dunia adalah orang-orang yang dipakai Allah untuk menuntun warga negaranya. Jika dalam kepemimpinannya mereka taat dan setia dalam melakukan tugas dan tanggung jawabnya, warga negara tentu akan mengalami kesejahteraan. Kiranya para pemimpin Kristen tetap tunduk pada otoritas yang lebih tinggi, yaitu Yesus, sehingga hidup dan cara memimpin mereka boleh mendatangkan berkat bagi banyak orang.

Senin April 02, 2018
Start: 04/02/2018 5:01 am

Berdoa untuk para pemimpin gereja di Suriah karena mereka menanggung beban yang berat. Kerusuhan di negara mereka sudah berlangsung lama sekali dan para gembala ini semakin letih.

Start: 04/02/2018 5:01 pm

Teruslah berdoa untuk Pendeta Kimil. Dia aktif berkhotbah di antara orang-orang Uzbek dan Kirgis. Banyak orang yang bertobat melalui Kimil sehingga pihak yang berkuasa mengancam untuk memasukkan dia ke penjara. Berdoalah untuk dia agar dilindungi dan untuk peluang-peluang supaya dia bisa terus memberitakan Injil.

Start: 04/02/2018 5:01 pm

Berkhotbah menjadi salah satu cara untuk memberitakan firman Tuhan kepada banyak orang. Melalui kesempatan baik ini, terkadang ada pula hamba Tuhan yang tidak taat, yaitu dengan memberitakan hal-hal lain di luar kepentingan Injil. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya para hamba Tuhan yang tidak taat dalam pemberitaan Firman dapat segera bertobat dan kembali melayani dengan fokus yang benar. Berdoalah supaya ada kerendahan hati dalam diri mereka sehingga ketika berkhotbah, mereka dapat melakukannya dengan taat dan setia.

Selasa April 03, 2018
Start: 04/03/2018 5:01 pm

Pendeta Yang terbeban untuk melayani orang-orang percaya Tibet yang berlatar belakang Buddha. Dia sering berhubungan dengan para misionaris China yang melayani orang-orang percaya ini. Berdoalah untuk Pendeta Yang dan para misionaris ini agar dikuatkan dalam tujuan mereka yang mempersatukan.

Start: 04/03/2018 5:01 pm

Setiap relasi pasangan Kristen tidak selalu berjalan mulus tanpa masalah. Ketika ada masalah dalam suatu relasi, pasangan Kristen diharapkan dapat mengatasinya dengan baik, dan relasi bisa dipulihkan. Namun, terkadang, ada pasangan Kristen yang sulit melakukan rekonsiliasi karena tidak adanya sikap rendah hati. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya setiap pasangan Kristen yang sedang bermasalah diberi hikmat dan hati yang taat untuk memperbaiki dan memulihkan relasi.

Rabu April 04, 2018
Start: 04/04/2018 5:01 pm

Kita bersyukur jika sampai hari ini masih terdapat banyak kebun binatang di Indonesia. Hal ini menjadi bukti bahwa kehidupan fauna di Indonesia masih dilindungi dengan baik. Akan tetapi, ada juga beberapa kebun binatang yang akhirnya ditutup karena sudah tidak memenuhi tanggung jawabnya, entah karena ada banyak binatang yang ditelantarkan, atau kemungkinan juga karena faktor operasional yang kurang baik. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya pihak-pihak pengelola kebun binatang dapat melakukan tugasnya dengan bertanggung jawab.

Start: 04/04/2018 5:01 pm

Dalam sebuah perkumpulan yang membahas mengenai konflik gereja, salah satu peserta berkata, "Di sini, kami belajar tentang kesatuan dalam Kristus. Perkumpulan kami mengurangi rasa kebencian." Mari kita mohon kepada Allah untuk terus mempersatukan para pendeta di Myanmar.

Kamis April 05, 2018
Start: 04/05/2018 5:01 pm

Keberadaan gereja memiliki dampak yang penting bagi jemaat. Keseriusan gereja dalam membentuk dan membekali jemaat untuk menjadi orang-orang yang bertanggung jawab terhadap Tuhan dan pemberitaan Injil akan menolong jemaat taat melakukan panggilan Tuhan. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya Ia senantiasa memimpin gereja-gereja di Indonesia agar tetap berfokus pada Kristus dan pemberitaan Injil. Kiranya jemaat Tuhan boleh semakin mengenal Dia dan setia melakukan panggilan hidup mereka masing-masing.

Start: 04/05/2018 5:01 pm

Doakan untuk Banyu, seorang percaya berlatar belakang Muslim yang imannya telah diketahui. Para pemimpin Islam menggeledah rumahnya, tetapi dia sudah diperingatkan sebelumnya supaya pergi melarikan diri bersama keluarganya. Berdoalah untuk perlindungan Allah dan agar kebutuhan mereka dicukupi pada masa-masa yang tidak menentu ini.

Jumat April 06, 2018
Start: 04/06/2018 5:01 pm

Dalam bulan ini, Tuhan memberi banyak kesempatan kepada tim Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk melakukan pelayanan #Ayo_PA! di Surakarta dan sekitarnya. Pelayanan #Ayo_PA! merupakan pelayanan yang bertujuan untuk mengajak setiap orang percaya menggunakan gawai mereka untuk belajar firman Tuhan. Mohon dukungan doa supaya Tuhan menolong setiap pelayanan #Ayo_PA! yang akan YLSA lakukan dalam bulan ini. Kiranya semua bisa dipersiapkan dengan baik sehingga setiap peserta diberkati dan berkomitmen untuk menggunakan gawai mereka untuk memuliakan Tuhan.

Start: 04/06/2018 5:01 pm

Adam, seorang Sudan yang berusia 32 tahun yang tinggal di Chad, mengalami aniaya dari masyarakat Muslim. Tunangannya saat ini telah meninggalkannya, tetapi syukurlah, dia mendapat dukungan dari gerejanya. Mari doakan Adam dan situasinya.

Sabtu April 07, 2018
Start: 04/07/2018 5:01 pm

Sekarang ini, Indonesia mulai memasuki musim kemarau. Pergantian cuaca dari musim penghujan menuju kemarau ini menyebabkan masyarakat Indonesia perlu beradaptasi dengan baik. Jika kondisi tubuh dijaga dengan baik, tentu kita akan tertolong untuk bisa bertahan menghadapi perubahan cuaca ini, dan kita akan bisa mengerjakan setiap aktivitas sebagaimana mestinya. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya masyarakat Indonesia, termasuk orang percaya, peduli dan mau menjaga kondisi tubuhnya sehingga ketika cuaca kurang kondusif, mereka tetap dapat produktif.

Start: 04/07/2018 5:01 pm

Doakan untuk anak-anak pengungsi Suriah yang dilahirkan di luar negara mereka, hidup dengan memiliki nama, tetapi tanpa akta atau surat identitas yang membuktikan keberadaan mereka. Masing-masing bayi ini sangat perlu didoakan dan membutuhkan kasih Allah.

Minggu April 08, 2018
Start: 04/08/2018 5:01 pm

Banyak tenaga kerja Indonesia (TKI) yang bekerja di luar negeri. Dua alasan utama mengapa mereka bersedia bekerja di negeri orang adalah untuk mendapatkan pengalaman dan untuk mencukupi kebutuhan keluarga. Namun, tidak jarang, para TKI mengalami kesulitan/tantangan di tempat mereka bekerja. Terkadang mereka kesulitan mendapat izin untuk pulang ke kampung halaman, dan terkadang mereka juga tidak mendapatkan hak-hak pribadi mereka, seperti hak untuk beribadah.

Senin April 09, 2018
Start: 04/09/2018 5:01 am

Tiga puluh keluarga dari sebuah desa di Laos harus mencari tempat untuk tinggal karena mereka dikeluarkan setelah menjadi orang Kristen. Doakan agar Tuhan menyediakan lokasi baru bagi mereka dan kiranya damai sejahtera-Nya memenuhi orang-orang percaya ini.

Start: 04/09/2018 5:01 pm

Banyak situs Kristen berbahasa Indonesia yang sudah memberkati banyak orang dan menjadi akses bagi mereka untuk mengenal Kristus. Bagi negara-negara yang tertutup terhadap Injil, situs-situs Kristen tidak bisa diakses dengan leluasa karena banyak situs yang diblokir oleh pemerintahnya. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya situs-situs Kristen yang sampai hari ini masih bisa diakses di negara-negara tersebut dapat membawa orang-orang untuk mengenal Kristus.

Selasa April 10, 2018
Start: 04/10/2018 5:01 am

Berdoalah untuk wawancara para kandidat yang ingin mendaftar ke CFS Bible School. Berdoalah bagi pemahaman juri yang mewawancarai, sehingga mereka akan memilih kandidat yang serius mau melayani Tuhan.

Start: 04/10/2018 5:01 pm

Konseling sangat penting di kalangan jemaat karena dapat menolong dan mengembalikan seseorang kepada Kristus. Meski berbagai permasalahan dan tekanan hidup dialami oleh jemaat, konseling Kristen dapat menolong mereka untuk tidak berfokus pada masalah dengan mendorong mereka untuk kembali kepada Kristus dan semakin mengenal-Nya. Sebagai orang percaya, marilah kita berdoa bagi jemaat Tuhan di seluruh Indonesia supaya mereka bisa mempraktikkan konseling Kristen dengan benar.

Rabu April 11, 2018
Start: 04/11/2018 5:01 am

Baru-baru ini, tiga belas pemuda Kristen menghadiri sebuah konferensi. Puji Tuhan, konferensinya menjadi momen bagi berkat yang menguatkan. Berdoalah untuk pertumbuhan rohani mereka, pertemuan-pertemuan ke depan yang baik, dan juga peluang untuk menyaksikan kasih mereka bagi Yesus secara bijaksana.

Start: 04/11/2018 5:01 pm

Dalam kesehariannya di kampus, mahasiswa tidak hanya disibukkan dengan materi perkuliahan, tetapi juga kegiatan-kegiatan mahasiswa. Setiap unit kegiatan mahasiswa (UKM) memiliki kebijakan dan cara kerja yang berbeda-beda. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya setiap UKM dapat berfungsi dengan maksimal untuk menolong mahasiswa menggali potensinya dengan maksimal. Kiranya setiap mahasiswa Kristen yang terlibat di UKM dapat menjadi berkat bagi UKM yang bersangkutan dan juga mahasiswa-mahasiswa yang lain.

Kamis April 12, 2018
Start: 04/12/2018 5:01 am

Mari memberi semangat kepada mahasiswa-mahasiswa di Bhutan Bible College. Open Doors mendukung empat mahasiswa tingkat pertama dan empat mahasiswa tingkat kedua.

Start: 04/12/2018 5:01 pm

Di luar negeri, ada gereja-gereja berbahasa Indonesia yang sangat menolong orang-orang Indonesia yang tinggal di luar negeri untuk tetap bisa beribadah dengan baik. Gereja-gereja ini mendapat belas kasihan Tuhan karena tidak mengalami masalah yang berarti dalam melakukan kegiatan-kegiatannya. Berdoalah kepada Tuhan Yesus supaya gereja-gereja Indonesia di luar negeri dapat dimanfaatkan dengan baik untuk beribadah dan menjangkau jiwa lokal untuk mengenal Kristus. Kiranya gereja-gereja ini dapat memancarkan terang Kristus melalui kehidupan setiap jemaat Tuhan di sana.

Jumat April 13, 2018
Start: 04/13/2018 5:01 am

Puji Tuhan untuk camp/perkemahan yang diadakan oleh Open Doors bagi anak-anak dari suku Kachin. Delapan belas anak telah menerima Yesus. Berdoalah agar mereka terus lapar akan Allah dan agar orang-orang percaya yang lebih dewasa akan berpartisipasi untuk menggembalakan mereka.

Start: 04/13/2018 5:01 pm

Aplikasi Kamus Alkitab merupakan salah satu aplikasi pendukung studi Alkitab dengan gawai. Kamus Alkitab ini menyajikan beragam informasi mendetail mengenai hal-hal seputar Alkitab yang dapat menolong orang percaya untuk mendalami Alkitab secara komprehensif. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya setiap orang percaya dapat memanfaatkan aplikasi Kamus Alkitab dengan bijaksana. Kiranya setiap proses belajar Alkitab yang mereka alami dapat semakin menolong mereka bertumbuh dalam pengenalan akan Kristus.

Sabtu April 14, 2018
Start: 04/14/2018 5:01 am

Orang-orang percaya Maladewa masih belum memiliki Alkitab yang lengkap dalam bahasa mereka sendiri, Dhivehi. Hanya beberapa bagian dari kitab-kitab tertentu di Alkitab yang diterjemahkan. Berdoalah agar lebih banyak Alkitab dalam bahasa Dhivehi yang dicetak dan digunakan untuk memberitakan Kristus.

Start: 04/14/2018 5:01 pm

Selain konseling secara tatap muka, sekarang ini kita bisa terlibat dalam konseling secara daring. Baik melalui surat elektronik maupun media sosial, konseling bisa dilakukan dengan maksimal asalkan memenuhi prinsip-prinsip konseling Kristen. Dengan melakukan konseling secara daring, kita dapat terhubung dengan orang-orang yang selama ini berada di luar jangkauan kita. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya pelayanan konseling Kristen secara daring dapat menjadi berkat bagi masyarakat Kristen di banyak tempat.

Minggu April 15, 2018
Start: 04/15/2018 5:01 am

Berdoalah agar gereja memiliki kerinduan yang semakin bertambah untuk menjangkau tetangga dan rekan-rekan kerja mereka yang belum percaya. Meskipun orang Kristen dihalangi oleh hukum untuk memberitakan Injil, mereka tetap dapat melakukannya melalui perbuatan baik dan tindakan kasih.

Start: 04/15/2018 5:01 pm

Era digital memengaruhi setiap aspek kehidupan, mulai dari pekerjaan, pendidikan, ekonomi, bahkan kerohanian. Kini, setiap orang percaya tidak hanya dapat menikmati Alkitab versi cetak (buku), tetapi juga dapat menikmatinya melalui media digital. Alkitab digital sangat menolong orang percaya untuk melakukan studi Alkitab karena Alkitab versi ini terintegrasi dengan banyak sumber bahan kekristenan lainnya. Marilah kita bersyukur kepada Tuhan Yesus atas perkembangan ini, dan kiranya banyak orang semakin bisa menikmati Alkitab secara leluasa.

Senin April 16, 2018
Start: 04/16/2018 5:01 am

Surat kabar lokal menulis bahwa polisi Malaysia telah menangkap seseorang yang diduga menerima perintah dari ISIS untuk melancarkan serangan. Berdoalah untuk gereja agar dikuatkan dengan adanya tekanan ISIS yang semakin meningkat.

Start: 04/16/2018 5:01 pm

Anak-anak yatim piatu memerlukan pendampingan dan bimbingan yang baik supaya mereka bisa bertumbuh seperti anak-anak lainnya. Dalam hal ini, panti asuhan Kristen memiliki tanggung jawab yang besar bagi anak-anak asuhnya untuk tidak hanya mendampingi/membimbing mereka, tetapi juga memperkenalkan mereka kepada Kristus sehingga mereka bisa bertumbuh di dalam Dia. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus untuk semua pengurus panti asuhan Kristen agar kiranya mereka dapat melakukan tugas mereka dengan baik.

Selasa April 17, 2018
Start: 04/17/2018 5:01 am

Hanya ada sedikit orang Kristen di Fulani, tetapi Allah sedang bekerja. Mereka membutuhkan keberanian karena mereka ditolak dan dianiaya oleh anggota keluarga mereka yang Muslim. Berdoalah agar Allah terus menjaga mereka dan menumbuhkan gereja-Nya secara berlipat ganda di sana.

Start: 04/17/2018 5:01 pm

Setiap pemimpin negara memiliki pengaruh yang sangat besar bagi rakyatnya. Pengaruh tersebut tidak hanya terwujud melalui berbagai kebijakan yang mereka ambil, tetapi juga melalui kerohanian mereka, yang sangat berperan penting dalam kepemimpinan dan pelayanan mereka terhadap rakyat. Marilah kita berdoa bagi para pemimpin negara agar kiranya mereka semakin bertanggung jawab dalam pekerjaan dan pelayanan mereka. Berdoalah pula bagi para pemimpin negara Kristen agar kiranya mereka dapat menjadi berkat bagi banyak orang melalui kepemimpinan mereka.

Start: 04/17/2018 5:01 pm

Pada tahun 2006, sebuah undang-undang dikeluarkan untuk mengatur kebebasan beragama, yang menyebabkan masalah bagi gereja. Terus doakan dengan sungguh-sungguh untuk penghapusan undang-undang ini. Berdoalah agar Allah menggerakkan dan menyelamatkan gereja-Nya dari undang-undang yang kejam ini.

Komentar


Syndicate content