Jadwal Doa

Pilih Jadwal Doa:
« Mingguan dari 8, 2023 »
SenSelRabKamJumSabMng
8
Start: 05/08/2023 6:07 am

Orang percaya dapat menyadari bahwa tekanan hidup yang Tuhan izinkan terjadi bertujuan agar mereka semakin mengandalkan Tuhan sepenuhnya.

Start: 05/08/2023 7:01 pm

Nepal
Suman Bhandari dan keluarganya terpaksa meninggalkan rumah mereka karena iman mereka. Berdoalah agar Tuhan memberkati dan memperluas apa yang mereka upayakan sehingga mereka dapat memenuhi kebutuhan pokok mereka dan bisa menjadi berkat bagi komunitasnya.

9
Start: 05/09/2023 6:07 am

Orang percaya dapat terus berpegang pada pengharapan bahwa Tuhan punya rencana yang indah melalui semua tekanan hidup.

Start: 05/09/2023 7:01 pm

Asia Tengah
Pihak berwenang dan pemimpin muslim setempat sedang memantau penyebaran aktivitas keagamaan, terutama aktivitas umat Kristen. Berdoalah untuk perlindungan bagi umat Kristen agar semakin kuat dan teguh dalam Tuhan.

10
Start: 05/10/2023 6:07 am

Orang percaya dapat terus bersukacita dalam kesesakan dan selalu mencari cara untuk menjadi berkat bagi sesamanya di tengah kesulitan yang dialami.

Start: 05/10/2023 7:01 pm

Nikaragua
Beberapa pemimpin gereja ditahan karena pemerintah ingin membungkam oposisi terhadap presiden dan pemerintahannya. Rolando Alvarez, seorang uskup dari Keuskupan Matagalpa, orang yang paling menyuarakan hal ini, sekarang berada di bawah tahanan rumah. Berdoalah untuk pembebasan semua pemimpin gereja tersebut.

11
Start: 05/11/2023 6:07 am

Gereja dan persekutuan orang percaya dapat saling menguatkan dalam doa dan tindakan kasih.

Start: 05/11/2023 7:01 pm

Vietnam
Berdoalah untuk pemerintah lokal dan nasional Vietnam agar mereka melindungi hak semua orang khususnya hak orang-orang percaya, dan agar pemerintah lokal tidak dipakai untuk membantu penindasan terhadap orang percaya.

12
Start: 05/12/2023 6:07 am

Orang percaya semakin tekun berdoa di tengah krisis hidup dan semakin banyak orang yang mencari Tuhan dengan sungguh-sungguh.

Start: 05/12/2023 7:01 pm

Irak
Umat Kristen di Irak sering terbayang momen dahulu bersama anggota keluarga dan tetangga mereka. Begitu banyak perubahan dan ketidakpastian yang terjadi selama dekade terakhir sehingga mereka tidak lagi tahu di mana mereka seharusnya berada. Berdoalah agar para pengikut Kristus di Irak tetap setia dan menemukan pengharapan dalam Yesus.

13
Start: 05/13/2023 6:07 am

Orang percaya berani bersaksi atas kebaikan dan pertolongan Tuhan yang mereka alami selama masa-masa sulit kepada orang-orang yang belum percaya.

Start: 05/13/2023 7:01 pm

Iran
Beberapa bulan ini, rakyat Iran telah menderita banyak ketidakstabilan. Protes terus berlanjut meskipun ada risiko penangkapan, bahkan penyiksaan dan eksekusi. Berdoalah agar penghiburan Tuhan terus menguatkan hati orang-orang yang telah kehilangan orang terkasih.

14
Start: 05/14/2023 6:07 am

Tuhan memberi hikmat kepada orang percaya untuk menjadi kreatif dan inovatif dalam mencari solusi demi mengatasi permasalahan hidup yang dialami.

Start: 05/14/2023 7:01 pm

Cina
Tahun lalu, telah dipaparkan undang-undang baru yang berisi tentang perlunya izin untuk konten keagamaan yang dibagikan secara daring. Hal ini memaksa umat Kristen untuk berhati-hati dan kreatif dalam apa yang mereka unggah secara daring. Berdoalah agar Tuhan menggunakan batasan tersebut untuk memperdalam iman, menginspirasi inovasi, dan lebih menyebarkan Injil di Cina.

Komentar


Syndicate content