KADOS: 14 Februari 2021 -- Puskesmas di Pedesaan

02/14/2021 8:11 am
Asia/Jakarta

Salah satu layanan kesehatan yang paling mudah diakses masyarakat adalah Puskesmas. Dicetuskan keberadaan dan kepentingannya oleh tokoh Kristen nasional, Dr. Johannes Leimena, puskesmas kini sudah menjadi fasilitas kesehatan vital bagi masyarakat, baik di pedesaan maupun perkotaan. Dengan adanya program BPJS, keberadaan puskesmas menjadi kian penting sebagai tempat pasien mendapat rujukan pengobatan dan perawatan yang dibutuhkan. Mari berdoa agar pelayanan puskesmas semakin maju dan relevan mengikuti perkembangan zaman dan kebutuhan masyarakat dengan layanan dan fasilitas yang semakin dapat diandalkan. Kiranya orang-orang percaya yang bertugas dan menjadi bagian dari petugas di puskesmas dapat bekerja dengan dedikasi dan semangat tinggi dalam melayani masyarakat dan menjadi saksi Kristus yang bercahaya dalam tugas dan panggilan mereka.

Komentar