KADOS: 17 Mei 2020 -- Relasi terhadap Orang yang Belum Percaya

05/16/2020 7:03 pm
Asia/Jakarta

Salah satu pintu untuk menjangkau orang-orang yang belum percaya supaya mengenal Kristus adalah dengan membangun relasi dengan mereka. Sebagai orang percaya, kita seharusnya bisa berelasi baik dengan mereka supaya kesempatan untuk memberitakan Kabar Baik terbuka. Marilah kita berdoa supaya setiap orang percaya menjadi pribadi yang terbuka dan mau berteman dengan orang-orang yang belum percaya. Berdoalah pula supaya Kristus menolong dan memampukan orang percaya dalam proses menjangkau orang-orang bagi Dia.

Komentar