Selamat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
https://natal.sabda.org
Penderitaan atau aniaya merupakan hal yang mungkin dialami oleh gereja-gereja Tuhan, terutama yang berada di beberapa wilayah tertentu di tanah air. Banyak pihak yang menolak keberadaan gereja di tengah lingkungan atau komunitas mereka dan bersikap sewenang-wenang terhadap jemaat gereja yang ada. Kita prihatin atas situasi ini dan karena itu, mari kita berdoa agar pemerintah melalui aparat keamanan dapat bertindak benar untuk melindungi jemaat yang terancam hak dan keamanannya dalam beribadah. Kita berdoa juga agar gereja-gereja Tuhan bersatu hati menyikapi hal ini dan dapat menyuarakan kebenarannya untuk membela yang tertindas, sesuai dengan hukum dan peraturan negara dan daerah yang berlaku. Kita doakan agar para pemimpin dan jemaat gereja-gereja yang mengalami aniaya dapat tetap kuat dan maju bagi Kristus di tengah-tengah keadaan yang mereka alami sehingga pekerjaan Tuhan tetap dinyatakan meskipun di tengah penganiayaan. Kiranya Tuhan menolong gereja-Nya.