Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs Doa
Doa Amos yang pendek ada dalam ayat kedua dan diulangi pada ayat lima, tetapi dalam keadaan yang berbeda. Ini adalah satu-satunya doa dalam kitab ini. Orang Asyur sudah menyerang orang Israel, oleh karena itu Amos berdoa: "Tuhan Allah, berikanlah kiranya pengampunan! Bagaimanakah Yakub dapat bertahan? Bukankah ia kecil." (jumlahnya sedikit). Jika Allah tidak menyelamatkan mereka dari kekalahan, bagaimana Yakub dapat mempertahankan tanahnya? DAlam kedua kasus ini hukuman yang akan dijatuhkan tidak jadi dilaksanakan. Allah menjawab doa itu dan menahan musuh sampai hukuman itu pada akhirnya dijatuhkan.
Ketika diperintahkan oleh Amazia, imam Israel, untuk pergi ke Yehuda dan bernubuat di sana, Amos dengan berani menyatakan bahwa ia adalah nabi yang diangkat Allah dan ia juga menyampaikan berita yang mengerikan itu kepada Amazia (Amos 7:12,14-17). Allah menyiapkan untusan-utusan-Nya untuk menyampaikan pesan-Nya dan Ia juga memberi keberanian kepada mereka untuk menyampaikannya dengan berani.