Upaya Peningkatan (Upgrade) Situs-Situs YLSA

04/11/2010 4:34 pm
Etc/GMT+7

Salah satu fokus pelayanan YLSA adalah melengkapi masyarakat Kristen Indonesia dengan bahan-bahan kekristenan yang bermutu dan bertanggung jawab melalui situs-situs YLSA. Saat ini YLSA memiliki lebih dari 40 situs. Situs-situs tersebut harus selalu dipelihara dan dirawat sehingga dapat memenuhi kebutuhan para pembaca/pengunjungnya. Saat ini anggota divisi Web YLSA memiliki kerinduan untuk melakukan peningkatan teknologi (upgrade) terhadap situs-situs YLSA yang sudah ada. Doakan agar upaya peningkatan situs-situs YLSA dapat terlaksana dengan maksimal dan menjadi berkat bagi masyarakat Indonesia.

Komentar