Blogs

29 Mei 2018 -- Diskusi Buku secara Daring

31 / 5 / 2018
admin

Bersyukur kepada Tuhan Yesus atas kemajuan teknologi saat ini sehingga media sosial pun dapat dijadikan sarana untuk melayani masyarakat Kristen di Indonesia. Saat ini, Grup Facebook Klub e-Buku SABDA sedang melangsungkan diskusi buku "Pencobaan" karya John Owen secara daring. Sebanyak 30 peserta turut serta dalam diskusi ini, dan diharapkan setiap peserta bisa mendapatkan pengalaman rohani yang berharga ketika terlibat dalam setiap sesi diskusi. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya diskusi ini dapat berlangsung dengan lancar sampai selesai.

28 Mei 2018 -- Saudara Sepupu Kita yang Berpuasa

31 / 5 / 2018
admin

Menjelang Idul Fitri, saudara sepupu kita menjalani ibadah puasa selama kurang lebih 30 hari. Saat ini, mereka sudah mulai berpuasa. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya mereka bisa menjalankan ibadah puasa dengan penuh kerelaan dan dapat menemukan kasih dan terang yang sejati, yaitu Kristus, yang akan menjadi jalan, kebenaran, dan hidup bagi mereka. Berdoalah pula supaya pada masa-masa ini, mereka dapat berjumpa dengan Kristus secara pribadi.

27 Mei 2018 -- Orang Kristen Baru

28 / 5 / 2018
admin

Setiap orang percaya akan sangat bersukacita jika ada jiwa baru datang kepada Tuhan. Namun, kita memiliki tanggung jawab terhadap orang-orang yang baru menerima Kristus. Kita perlu melakukan bagian kita untuk mendampingi dan membimbing orang-orang Kristen baru ini. Kiranya mereka dapat ditolong untuk semakin mengenal Kristus dan tetap setia kepada-Nya. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus untuk setiap orang Kristen baru. Kiranya Dia senantiasa memberkati sehingga mereka dapat tetap setia kepada-Nya.

26 Mei 2018 -- Kelas Belajar Teologi secara Daring

28 / 5 / 2018
admin

Saat ini, banyak proses belajar dilakukan secara daring, termasuk belajar teologi. Proses belajar teologi secara daring ini sangat menolong orang-orang di berbagai daerah, dan dengan kesibukan yang berbeda-beda, untuk bisa mendalami teologi secara terarah dan bersama-sama dalam suatu kelas. Salah satu kelas belajar teologi secara daring adalah PESTA (Pendidikan Elektronik Studi Teologia Awam), yang memiliki banyak kelas dan bahan-bahan pembelajaran yang terarah dan sistematis. Marilah kita bersyukur atas akses belajar teologi yang semakin terbuka lebar dan efektif ini.

25 Mei 2018 -- Pelayanan Radio Kristen

28 / 5 / 2018
admin

Bersyukur kepada Tuhan Yesus atas perkembangan teknologi yang ada sehingga pelayanan Kristen dapat dilakukan melalui jalur radio. Banyak program acara disiapkan supaya para pendengar bisa mendapatkan akses kepada firman Tuhan dan materi-materi yang berguna bagi kehidupan rohani mereka. Marilah kita berdoa supaya pelayanan radio Kristen di seluruh Indonesia dapat semakin efektif dalam menjangkau jiwa bagi Tuhan. Kiranya melalui setiap acara yang sudah disiapkan, banyak pendengar boleh mengenal Kristus dan mengalami pemulihan.

24 Mei 2018 -- Industri di Indonesia

28 / 5 / 2018
admin

Perkembangan teknologi memengaruhi dunia industri di Indonesia. Kini, banyak industri mulai beradaptasi dengan perkembangan teknologi, yang tentunya akan berdampak pada beberapa aspek, baik kinerja maupun hal-hal operasional perusahaan. Kiranya para pemilik perusahaan dan pekerja siap untuk menerima perubahan-perubahan tersebut. Marilah kita bersyukur kepada Tuhan Yesus atas perkembangan teknologi yang terjadi saat ini. Kiranya dengan adanya perkembangan teknologi ini, industri-industri di Indonesia dapat semakin berkembang.

Kamis, 31 Mei 2018 -- India

24 / 5 / 2018
admin

Ketika baru beranjak remaja, Reena, sekarang 19 tahun, dibius dan diculik. Berdoalah bersama Reena, saat dia secara berani menyampaikan kesaksiannya, agar Tuhan memakainya dengan cara yang luar biasa.

Rabu, 30 Mei 2018 -- Korea Utara

24 / 5 / 2018
admin

Orang-orang percaya bawah tanah Korea Utara ini berkata dari dalam tempat yang paling gelap kepada orang-orang Kristen, "Kami berdoa untuk Anda. Tolong doakan kesejahteraan rohani dan fisik kami."

Selasa, 29 Mei 2018 -- Laos

24 / 5 / 2018
admin

Ketika Nani, 17 tahun, dan Nha Phong, 16 tahun, menerima Kristus, mereka dianiaya oleh orang-orang yang paling mereka kasihi. Berdoalah bersama mereka untuk keselamatan orang tua mereka dan agar Tuhan memakai kisah mereka untuk menarik orang lain datang kepada Dia.

Senin, 28 Mei 2018 -- Pakistan

24 / 5 / 2018
admin

Berdoa agar penghiburan ilahi dialami oleh Sohail Yousuf dan istrinya, yang kehilangan putri mereka yang berusia 13 tahun, Mehak, dalam peristiwa pengeboman gereja Pakistan pada bulan Desember.