Jadwal Doa

Pilih Jadwal Doa:
Minggu March 08, 2015
Start: 03/08/2015 5:01 pm

Musik adalah bagian dari seni dan budaya manusia yang telah menjadi bagian integral dalam keseharian kita. Dari anak-anak, remaja, pemuda, dewasa, sampai para lansia membutuhkan musik untuk menghibur dan mengekspresikan rasa dan emosi dalam kehidupan. Berkenaan dengan hari musik nasional ini, mari kita berdoa untuk para musisi tanah air, agar mereka semakin dapat berkreasi menghasilkan karya-karya musik yang baik dan bermutu, yang mengharumkan nama bangsa Indonesia.

Start: 03/08/2015 6:00 pm

Baru-baru ini, Zigsa, seorang hamba Tuhan asal Tibet dari latar belakang agama B, telah berhasil membawa 20 mahasiswa Tibet dalam pertobatan kepada Tuhan Yesus. Akan tetapi sekarang, Zigsa tidak dapat lagi tinggal di area tersebut untuk memuridkan mereka karena alasan keamanan pribadi. Zigsa menitipkan jiwa-jiwa baru ini kepada sebuah Gereja Han di area itu. Berdoalah untuk pertumbuhan rohani jiwa-jiwa baru ini. Berdoalah juga untuk Zigsa yang selalu bersemangat untuk mengabarkan Injil.

Senin March 09, 2015
Start: 03/09/2015 5:01 pm

Banyak tempat dan bangunan bersejarah di berbagai wilayah Indonesia memiliki nilai seni, filosofi, dan arsitektur yang tinggi. Beberapa bangunan atau tempat bersejarah tersebut tetap dipelihara dan dilestarikan, bahkan menjadi objek wisata yang terkenal, walau sebagian lain terbengkalai dan menjadi rusak karena ketiadaan dana atau kepedulian pemerintah dan masyarakat.

Start: 03/09/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk Program Pendidikan Baca-Tulis yang sedang diselenggarakan Open Doors di berbagai wilayah di India. Umat Kristen yang hidup di bawah garis kemiskinan di India diharapkan dapat segera lancar membaca Alkitab dan bertumbuh di dalam firman-Nya setelah mengikuti program ini. Berdoalah untuk para peserta dan pengajar Open Doors yang terlibat dalam program ini.

Selasa March 10, 2015
Start: 03/10/2015 5:01 pm

Keberhasilan membimbing anak-anak untuk mengenalkan mereka kepada Kristus, bukan hanya menjadi tanggung jawab para pelayan anak/guru sekolah minggu, melainkan juga anggota keluarga anak-anak tersebut. Untuk itu, para pelayan anak harus memiliki relasi yang baik dengan keluarga anak-anak SM. Dengan adanya relasi yang baik, pelayan anak dan keluarga anak bisa bekerja sama dalam membimbing anak-anak kepada Kristus.

Start: 03/10/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk Partai Nasionalis (baik anggota pengurus maupun simpatisannya) yang menganiaya agama-agama minoritas di Bangladesh, termasuk Kristen. Berdoalah agar Tuhan menyatakan kasih-Nya sehingga selubung tersebut digugurkan, dan mereka dapat mengenal kebenaran yang sejati di dalam Kristus.

Rabu March 11, 2015
Start: 03/11/2015 5:01 pm

Bersyukur kepada Tuhan karena ada beberapa misionaris dari luar negeri memiliki kerinduan untuk menjangkau orang-orang di Indonesia, khususnya mereka yang berada di daerah pedalaman. Para misionaris ini dengan penuh kerelaan meninggalkan segala sesuatu yang mereka miliki di negaranya, dan mereka dengan kesungguhan hati pergi ke Indonesia untuk melayani orang-orang yang belum mengenal Tuhan. Para misionaris ini tentu mempunyai banyak tantangan dan kesulitan, baik dalam bahasa, kebudayaan, adaptasi, kesehatan, dll..

Start: 03/11/2015 6:00 pm

Puji Tuhan untuk perlindungan–Nya atas Jun, seorang gadis Kristen dari Korea Utara. Dalam perjalanan pulang ke Korea Utara selepas mengikuti acara pendalaman Alkitab di China, Jun ditangkap oleh polisi rahasia dan dipenjarakan. Jun tetap bertahan dalam iman selama berada di penjara hingga dibebaskan. Kini, ia tinggal di China dan mulai melayani dalam pekabaran Injil. Berdoalah untuk Jun dan pelayanannya di China.

Kamis March 12, 2015
Start: 03/12/2015 5:01 pm

Setiap orang Kristen harus rajin membaca dan merenungkan firman Tuhan. Hanya melalui firman Tuhan, kita dapat mengerti kehendak Tuhan. Meskipun setiap orang Kristen mengetahui pentingnya firman Tuhan, tetapi tidak banyak yang dengan kesungguhan hati membaca, merenungkan, menghidupi, dan menceritakan firman Tuhan dalam hidup mereka sehari-hari. Sebagai orang percaya, kita harus terus bergantung kepada Tuhan supaya kerinduan untuk merenungkan firman Tuhan dapat terus dijaga.

Start: 03/12/2015 6:00 pm

Puji syukur atas penyertaan dan campur tangan Tuhan dalam kehidupan masyarakat suku Sama di Zamboanga dan Basilan, Filipina Selatan. Tahun lalu, para pemimpin gereja suku Sama berkonsultasi dengan pekerja OD International untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan pengelolaan gereja rumah yang mereka pimpin. Berdoalah untuk para pemimpin gereja suku beserta jemaat yang mereka gembalakan.

Jumat March 13, 2015
Start: 03/13/2015 5:01 pm

Sikap mengasihani diri sendiri ternyata tidak akan membawa dampak yang baik. Sikap ini dapat membuat seseorang sulit untuk bersyukur karena ia hanya fokus pada dirinya sendiri. Jika ada anggota keluarga, teman, tetangga, bahkan jemaat, yang masih sering mengasihani diri sendiri, kita harus menolong mereka untuk memiliki cara berpikir yang benar seperti yang Kristus ajarkan. Tuhan Yesus menciptakan kita dengan sempurna, Ia memerhatikan setiap detail kehidupan kita. Inilah yang harus kita syukuri setiap hari bahwa Tuhan telah menciptakan, memelihara, dan menolong kita semua.

Start: 03/13/2015 6:00 pm

September tahun lalu, 3 petugas polisi menggerebek sebuah gereja di Sri Lanka dan menuntut gembala jemaat untuk segera mengantongi surat izin beribadah dari pemerintah setempat agar dapat terus menyelenggarakan pertemuan ibadah. Jika pendeta tersebut gagal mendapatkannya, polisi akan menutup gereja yang sudah berdiri dan melayani jemaat sejak 17 tahun lalu tersebut. Berdoalah untuk situasi ini.

Sabtu March 14, 2015
Start: 03/14/2015 5:01 pm

Walau tidak banyak dan dominan, beberapa tokoh Kristen turut serta berpartisipasi dalam ajang politik di Indonesia, baik di tingkat daerah maupun pusat. Mereka adalah orang-orang yang memiliki panggilan untuk berkontribusi dan melayani kepentingan masyarakat melalui kepengurusan di partai maupun organisasi masyarakat dan pemerintah. Mari kita berdoa, agar dalam menjalani panggilan berpolitiknya, mereka senantiasa ingat akan panggilan utamanya sebagai orang percaya, yakni untuk bersaksi dan melayani bagi Kristus.

Start: 03/14/2015 6:00 pm

Bulan ini, Open Doors Indonesia akan memfasilitasi beberapa pertemuan jaringan gereja di antara para pengerja yang melayani di wilayah mayoritas M. Berdoalah agar melalui pertemuan-pertemuan ini, para penginjil dapat disegarkan dan dikuatkan kembali sehingga pelayanan mereka di masa yang akan datang lebih berdampak dan membuahkan hasil yang maksimal di tengah-tengah komunitas SALAM.

Minggu March 15, 2015
Start: 03/15/2015 5:01 pm

Kemurnian motivasi, tindakan, pikiran, maupun tendensi, amatlah penting bagi kita yang terpanggil untuk melayani di ladang Tuhan. Tanpa itu semua, pelayanan akan kehilangan inti dan tujuan yang benar untuk mewujudkan kehendak Allah. Karena itu, mari kita berdoa agar Tuhan Yesus senantiasa menuntun dan mengarahkan hati kita untuk tertuju kepada Tuhan dan kehendak-Nya, sehingga kita senantiasa dimurnikan dalam pelayanan kepada-Nya.

Start: 03/15/2015 6:00 pm

"Tak seorang pun pernah datang mengunjungi kami," ujar seorang saudara dari Bhutan Timur saat pengerja Open Doors datang berkunjung. "Terima kasih atas perhatian saudara-saudari sekalian pada kami," katanya lagi. Berdoalah agar Tuhan senantiasa menguatkan dan menghibur jemaat-Nya di desa-desa terpencil di Bhutan. Berdoalah untuk para pengerja OD yang dengan berani menerobos hutan dan melewati jalanan berliku untuk dapat menyampaikan kabar Injil kepada saudara-saudari kita di Bhutan.

Senin March 16, 2015
Start: 03/16/2015 5:01 pm

Hampir satu dekade ini, hampir seluruh perusahaan, pabrik, maupun sektor industri lain di Indonesia menerapkan kebijaksanaan untuk merekrut karyawan outsourcing (karyawan kontrak/lepasan, yang tidak memiliki keterikatan atau sistem kontrak yang kuat dengan perusahaan). Bagi banyak perusahaan atau sektor industri yang menyerap banyak tenaga kerja, sistem ini dinilai sangat menguntungkan perusahaan, walau di sisi lain mengerdilkan hak-hak karyawan dengan minimnya keterikatan dengan perusahaan.

Start: 03/16/2015 6:00 pm

Tahun lalu, dalam sebuah konferensi, Wirathu, seorang politikus Myanmar dari latar belakang B, bergabung dengan Bodu Bala Sena, sebuah kelompok ekstremis B dari Sri Lanka. Berdoalah agar hal ini tidak memicu gerakan ekstremisme B di Myanmar yang dapat mengancam keberadaan umat Kristen. Berdoalah juga untuk Presiden Myanmar, Thein Sein, yang telah menjabat sejak tahun 2011, untuk segera mengenal kasih Kristus.

Selasa March 17, 2015
Start: 03/17/2015 5:01 pm

Lowongan pekerjaan banyak, tetapi banyak lulusan sarjana yang mengeluh susah mendapatkan pekerjaan. Fakta ini timbul karena dipengaruhi oleh beberapa faktor, misalnya: tentang kualifikasi calon pegawai (beberapa perusahaan mungkin menetapkan standar kualifikasi yang tinggi dan para lulusan sarjana tidak berhasil memenuhinya), tentang minat pekerjaan (ada banyak lowongan pekerjaan, tetapi para lulusan sarjana tidak menyukai posisinya), atau karena sistem kerja kontrak yang ditawarkan oleh perusahaan, dll..

Start: 03/17/2015 6:00 pm

Seorang gadis mendengar tentang sebuah perayaan umat Kristen dalam pelajaran bahasa Inggris di sekolahnya. Ia merasa tertarik dan mengajukan banyak pertanyaan. Berdoalah agar rasa ingin tahu gadis ini berkembang menjadi rasa haus untuk mengenal Tuhan Yesus Kristus. Berdoalah untuk anugerah keselamatan terjadi atas gadis ini.

Rabu March 18, 2015
Start: 03/18/2015 5:01 pm

Ada begitu banyak panti asuhan di Indonesia yang membutuhkan kepedulian dan bantuan untuk keberadaan mereka di tengah-tengah masyarakat. Mereka tidak hanya membutuhkan donatur tetap yang bersedia menyediakan barang-barang kebutuhan pokok atau penyedia dana pendidikan bagi anak-anak yang tinggal di dalamnya, tetapi juga dalam menyediakan sarana keterampilan dan kerohanian yang akan berguna bagi kehidupan anak-anak yang diasuh di dalamnya.

Start: 03/18/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk Josephine, janda Pendeta Joshua Muteti yang dibunuh oleh sekelompok remaja M sebagai aksi balas dendam atas serangan yang terjadi November tahun lalu di sebuah masjid terkenal di Kenya. Berdoalah untuk kekuatan dan penghiburan Allah tercurah atas Josephine, serta pemeliharaan-Nya yang nyata dalam kehidupan janda ini.

Kamis March 19, 2015
Start: 03/19/2015 5:01 pm

Pembina Remaja adalah panggilan yang Tuhan berikan kepada mereka yang tergerak untuk melayani kaum remaja di gereja maupun komunitas pelayanan lain. Mereka adalah orang-orang yang terbeban untuk menumbuhkan dan memelihara iman anak-anak remaja kepada Kristus dalam kehidupannya, dan melayani mereka dalam bertumbuh dan bergumul.

Start: 03/19/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk sebuah konferensi doa berskala besar yang akan diselenggarakan pada tanggal 26 -- 28 Maret mendatang di Mesir. Diperkirakan lebih dari dua belas ribu orang Kristen Mesir dari berbagai denominasi gereja akan hadir dalam acara tersebut. Mereka akan bersatu hati dan berdoa untuk gereja, situasi negara, dan penuaian jiwa-jiwa di Mesir.

Jumat March 20, 2015
Start: 03/20/2015 5:01 pm

Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) adalah yayasan Kristen interdenominasi, nonprofit, dan nonkomersial, yang bergerak dalam bidang pelayanan elektronik melalui media komputer dan internet. Selain karena pertolongan yang Tuhan Yesus berikan kepada kami, perkembangan pelayanan YLSA juga didukung oleh staf-staf yang dengan kesungguhan hati melayani Tuhan. Saat ini, YLSA membutuhkan staf-staf baru yang memiliki kerinduan untuk melayani Tuhan melalui IT.

Start: 03/20/2015 6:00 pm

Tahun lalu, banyak wanita di Laos mengukuhkan kembali komitmen mereka untuk hidup bagi Kristus. Berdoalah agar mereka terus bertumbuh menjadi wanita-wanita Allah yang diubahkan menjadi kian serupa dengan Kristus. Berdoalah agar mereka dihormati dan dikasihi oleh keluarganya, dan senantiasa diberkati dalam pekerjaan dan rumah tangganya.

Sabtu March 21, 2015
Start: 03/21/2015 5:01 pm

Air menjadi salah satu kebutuhan pokok bagi manusia. Namun, tidak semua orang beruntung untuk mendapatkan air bersih dalam kehidupan mereka sehari-hari. Di daerah-daerah tertentu di Indonesia, masih ada masyarakat yang mengalami kesulitan untuk mendapatkan air bersih. Kondisi ini bisa memengaruhi kesehatan masyarakat, terutama untuk masalah pencernaan dan kulit. Bertepatan dengan hari Air Sedunia ini, marilah kita ambil bagian untuk mengangkat masalah ini menjadi pokok doa kita.

Start: 03/21/2015 6:00 pm

Ada banyak orang Kristen Aljazair yang terpaksa diceraikan oleh pasangannya setelah memutuskan untuk menjadi pengikut Kristus. Dengan diberlakukannya UU Keluarga dalam hukum Aljazair, dapat dipastikan mereka akan kalah dalam proses perceraian bila perpindahan agama menjadi motif utama perceraian. Berdoalah untuk umat Kristen yang menghadapi pergumulan ini.

Minggu March 22, 2015
Start: 03/22/2015 5:01 pm

Tidak mudah bagi masyarakat untuk mendapatkan kesejahteraan hidup setelah mengalami bencana tanah longsor. Bencana ini mengakibatkan tempat tinggal mereka rubuh, lahan pertanian rusak, dan beberapa infrastruktur seperti jalan mengalami gangguan. Pemulihan kesejahteraan masyarakat ini bisa tercapai apabila ada usaha keras dan kerja sama dari masyarakat, pemerintah daerah, dan pemerintah pusat untuk membangun kembali beberapa aspek penting yang menunjang pemenuhan kebutuhan hidup mereka sehari-hari.

Start: 03/22/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk para penganiaya, kelompok ekstremis/teroris, beserta keluarga mereka yang selama ini menganiaya umat Kristen di Libya. Kiranya kasih karunia Bapa dan keselamatan melalui Yesus Kristus juga turun atas mereka sehingga segala perilaku jahat dapat dihentikan oleh kuasa kasih-Nya.

Senin March 23, 2015
Start: 03/23/2015 5:01 pm

Setiap hari, ada banyak iklan yang ditawarkan kepada kita, baik secara langsung maupun tidak. Bisa berupa iklan di televisi, di radio, di surat kabar, di pinggir jalan (yang berupa spanduk atau baliho), dll.. Banyaknya media untuk menyampaikan iklan dan semakin agresifnya bahasa/ajakan dari sebuah iklan dalam menawarkan produknya, bisa menjadi pengaruh buruk bagi seseorang jika ia tidak bisa merespons hal itu dengan bijaksana.

Start: 03/23/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk orang-orang suku Montagnard dari provinsi Binh Duong, Vietnam, yang terpaksa mengungsi ke Kamboja akhir November lalu karena penganiayaan berbasis agama yang terjadi atas mereka. Berdoalah agar mereka menemukan perlindungan di dalam Kristus dan tidak ada lagi umat beragama yang dianiaya di provinsi tersebut.

Selasa March 24, 2015
Start: 03/24/2015 5:01 pm

Disadari atau tidak, saat ini dunia semakin antusias dalam menawarkan prinsip-prinsipnya kepada orang-orang percaya. Prinsip-prinsip dunia ini bisa kita jumpai dalam hidup kita sehari-hari, misalnya: sering mementingkan diri sendiri, gaya hidup konsumtif, sifat tidak puas (ingin beli ini itu), terlibat dalam pergaulan bebas, dll.. Sebagai orang percaya, hidup kita tidak ditentukan/diatur oleh kehendak diri sendiri. Hidup kita adalah milik Tuhan dan untuk Tuhan.

Start: 03/24/2015 6:00 pm

Berdoalah agar penduduk di Nepal yang belum pernah mendengar kabar Injil akan segera mendapat kesempatan untuk mengenal Tuhan Yesus. Berdoalah agar Tuhan mengirimkan pelayan dan hamba-Nya yang siap menabur di ladang misi untuk kemuliaan Tuhan di wilayah yang terisolasi di negara ini.

Rabu March 25, 2015
Start: 03/25/2015 5:01 pm

Beberapa waktu yang lalu, pemerintah DKI Jakarta sempat membuat peraturan baru terkait dengan transportasi. Diharapkan dengan adanya kebijakan ini, kemacetan di Jakarta menjadi berkurang karena banyak masyarakat yang memanfaatkan transportasi umum secara gratis. Berbagai tanggapan muncul dari masyarakat terkait dengan kebijakan ini. Namun, realisasi dan keberhasilan dari kebijakan inilah yang harus kita nilai dan evaluasi. Bukan hanya di Jakarta, melainkan di beberapa kota besar lainnya di Indonesia juga mengalami permasalahan yang sama -- kemacetan.

Start: 03/25/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk para relawan Red Crescent Society yang juga melayani di Suriah bersama Open Doors dalam memberikan bantuan praktis kepada para pengungsi. Beberapa waktu lalu, sepuluh relawan telah dibunuh dan beberapa orang diculik oleh ekstremis ISIS. Berdoalah untuk mereka yang diculik dan yang masih bertahan melayani di pengungsian.

Kamis March 26, 2015
Start: 03/26/2015 5:01 pm

Kesulitan hidup bisa menimpa siapa saja, termasuk orang-orang percaya baru. Meskipun orang percaya yang baru bertobat masih dalam tahap mengalami kasih mula-mula dari Tuhan, ia tetap memerlukan dukungan doa dari saudara-saudari seiman supaya ia tetap setia kepada Tuhan Yesus dalam keadaan apa pun yang ia alami. Sebagai orang percaya, marilah kita belajar peduli kepada sesama karena Allah telah terlebih dahulu memedulikan hidup kita.

Start: 03/26/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk Dilmurod Rakhmatullayev, pemimpin Gereja Pentakosta di wilayah Toshkent, Uzbekistan, yang terancam hukuman penjara 3 tahun atas tuduhan melanggar hukum negara dengan melakukan penginjilan dan kristenisasi. Berdoalah agar Dilmurod terluput dari hukuman penjara.

Jumat March 27, 2015
Start: 03/27/2015 5:01 pm

Melayani Tuhan bukanlah pilihan, tetapi keharusan. Sebelum kita melayani Tuhan, Tuhan telah terlebih dahulu meneladankan hal ini kepada kita. Tuhan Yesus telah melayani murid-murid-Nya. Ia membasuh kaki para murid-Nya dengan penuh kasih. Jika Tuhan Yesus melayani orang lain, sudah seharusnya kita juga melayani sesama kita. Melayani Tuhan dan sesama bukan menjadi tanggung jawab hamba Tuhan saja, melainkan setiap orang percaya memiliki panggilan untuk melakukan hal ini.

Start: 03/27/2015 6:00 pm

Banyak warga Maladewa, khususnya anak-anak muda, yang aktif menggunakan internet. Akan tetapi, pemerintah Maladewa memonitor segala aktivitas warganya di dunia maya secara ketat. Tahun lalu, enam situs Kristen diblokir oleh pemerintah. Berdoalah agar Tuhan membukakan pintu bagi masuknya kabar Injil melalui internet ke negara ini.

Sabtu March 28, 2015
Start: 03/28/2015 5:01 pm

Minggu depan, umat kristiani akan merayakan hari Paskah. Paskah menjadi salah satu peristiwa penting bagi umat kristiani karena melalui Paskah, kita semua kembali diingatkan untuk merenungkan, meresapi, dan mengobarkan kembali semangat penginjilan bagi orang-orang yang belum mengenal Tuhan Yesus -- mereka yang belum menyadari karya besar Yesus bagi hidup mereka.

Start: 03/28/2015 6:00 pm

Kemajuan teknologi dan perkembangan media sosial di dunia maya telah mengakibatkan terjadinya perekrutan relawan ISIS besar-besaran dari Malaysia. Puluhan anak muda Malaysia kini telah terindoktrinasi dan kini siap bertempur membawa panji-panji ISIS di Irak dan Suriah. Berdoalah untuk upaya pemerintah mencegah para anggota baru tersebut dalam menyebarluaskan radikalisme ISIS di negara tersebut.

Minggu March 29, 2015
Start: 03/29/2015 5:01 pm

Sebuah kota yang bisa diatur dengan baik pasti tidak hanya "mempercantik" kota itu sendiri, tetapi masyarakat yang tinggal di dalamnya pun akan mengalami kesejahteraan hidup. Dalam melakukan penataan kota, pemerintah harus tetap mengutamakan kepedulian akan lingkungan. Jika kepedulian akan lingkungan diabaikan, kelak masyarakat sendirilah yang akan menjadi korban. Sebagai contoh, saat musim hujan, jika tata kota dilakukan tanpa memedulikan lingkungan, suatu saat banjir bisa melanda kota tersebut.

Start: 03/29/2015 6:00 pm

Beberapa janda dari gereja teraniaya di Arauca, Kolombia, telah mengikuti program konseling pascatrauma yang diselenggarakan Open Doors. Beberapa telah berhasil dipulihkan, tetapi masih banyak pula yang masih berjuang untuk pulih. Berdoalah agar para janda ini menemukan kekuatan di dalam Tuhan Yesus dalam proses pemulihan luka batin ini.

Senin March 30, 2015
Start: 03/30/2015 5:01 pm

Seiring dengan pergantian menteri pendidikan, maka berganti pula kurikulum nasional di Indonesia. Saat ini, terdapat wacana bahwa kurikulum 2013 tidak akan diberlakukan lagi sehingga wacana pendidikan akan beralih kepada kurikulum sebelum kurikulum 2013, yaitu kurikulum 2006. Marilah kita berdoa, agar hikmat Tuhan senantiasa bekerja di balik kebijakan pendidikan nasional di Indonesia sehingga pendidikan kita tidak hanya bersifat mencerdaskan intelegensi para peserta didik, tetapi juga mengasah kecerdasan emosi, sosial, dan spiritual mereka.

Start: 03/30/2015 6:00 pm

Pelayanan terhadap kaum SALAM di Brunei menghadapi banyak tantangan dan kendala. Salah satunya adalah ancaman pemenjaraan bila tertangkap basah. Berdoalah untuk seluruh pengerja dan misionaris yang mempertaruhkan kebebasan mereka dalam mengabarkan Injil dan melayani jiwa-jiwa baru di Brunei.

Selasa March 31, 2015
Start: 03/31/2015 5:01 pm

Sebentar lagi kita akan merayakan Paskah. Paskah menjadi salah satu hari penting bagi umat kristiani karena Paskah menjadi bukti betapa besarnya kasih Allah akan dunia ini. Allah merelakan Anak-Nya yang tunggal untuk menebus dosa-dosa manusia supaya manusia bisa didamaikan lagi dengan Allah. Dengan mengingat makna sejati Paskah, marilah kita mempersiapkan hati untuk menyambut Paskah. Berdoalah kepada Tuhan Yesus agar Roh Kudus menolong setiap orang percaya untuk mempersiapkan hati supaya mereka bisa menyambut Paskah dengan sikap hati yang benar.

Start: 03/31/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk seluruh gereja Injili di Kazakhstan yang sedang berusaha mendaftar dan memperoleh izin beribadah di kantor-kantor pemerintahan setempat. Salah satu gereja telah ditolak tiga kali meski telah melengkapi semua berkas dan ketentuan yang diwajibkan. Pihak pemerintah selalu menghindar dan menyulitkan gereja dalam proses tersebut. Berdoalah untuk situasi ini.

Rabu April 01, 2015
Start: 04/01/2015 5:01 pm

Anugerah terbesar dalam hidup setiap orang percaya adalah keselamatan yang telah Allah berikan kepada kita sehingga kita tidak lagi hidup dalam belenggu dosa, tetapi justru diberi hidup yang kekal. Anugerah ini tidak terlepas dari karya besar yang telah Allah lakukan bagi kita. Ia menyerahkan Anak-Nya yang tunggal untuk menebus dosa-dosa kita dengan mati di kayu salib. Pengorbanan Kristus ini menjadi karya terbesar dan termulia yang Ia kerjakan untuk hidup kita.

Start: 04/01/2015 6:00 pm

Puji Tuhan, untuk Kelas Pendalaman Alkitab yang diselenggarakan Open Doors di Bangladesh pada September lalu. Basonti (34), seorang istri dan ibu dua anak dari latar belakang agama H yang bertobat sejak tahun 2008, mengikuti kelas tersebut dan setelahnya bersaksi; "Saya sangat bersukacita atas kesempatan mengikuti program ini. Kini, saya mengerti, saya adalah alat Tuhan untuk pekerjaan-Nya di dunia. Saya memperbarui komitmen saya untuk menjadi 'penjala manusia'." Berdoalah untuk Basonti serta puluhan peserta lainnya.

Kamis April 02, 2015
Start: 04/02/2015 5:01 pm

Penderitaan yang Yesus tanggung bukanlah karena Ia telah berbuat dosa, melainkan karena ketaatan-Nya kepada Allah untuk menebus dosa-dosa manusia. Penderitaan yang Yesus alami tidak akan pernah terjadi jika Yesus tidak memiliki ketaatan kepada Allah. Justru melalui ketaatan-Nya, Yesus membawa setiap orang yang percaya kepada-Nya beroleh hidup yang kekal. Untuk itu, marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus dengan hati yang penuh ucapan syukur.

Start: 04/02/2015 6:00 pm

Beberapa anak sekolah minggu di Sri Lanka ditolak saat mendaftar di sekolah-sekolah negeri karena iman mereka kepada Kristus. Akibatnya, mereka terpaksa mendaftar di sekolah-sekolah swasta yang lokasinya sangat jauh, dengan biaya sekolah yang sangat mahal. Berdoalah untuk anak-anak ini dan orang tua mereka, juga agar diskriminasi terhadap anak-anak Kristen segera dihapuskan.

Jumat April 03, 2015
Start: 04/03/2015 5:01 pm

Selamat Paskah 2015. Bersyukur kepada Tuhan Yesus atas pengorbanan-Nya bagi kita, manusia berdosa, sehingga setiap orang percaya beroleh hidup yang kekal. Paskah tidak hanya dirayakan setahun sekali, tetapi setiap hari karena makna sejati dari pengorbanan, kematian, dan kebangkitan Kristus harus kita ingat, alami, dan beritakan setiap hari. Maukah kita berkomitmen untuk hal ini? Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar Ia menolong kita untuk terus setia beriman kepada-Nya dan menuntun langkah hidup kita sesuai dengan kebenaran-Nya.

Start: 04/03/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk Khamenei, salah satu imam Syiah yang cukup berpengaruh di Iran. Berdoalah agar mereka membuka hati untuk Injil sehingga dapat menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juru Selamat. Kiranya kesaksian umat Tuhan yang teraniaya di Pengadilan Revolusioner Iran menyentuh dan mengubah hati setiap imam yang berkuasa.

Sabtu April 04, 2015
Start: 04/04/2015 5:01 pm

Setiap orang yang sudah diselamatkan oleh Kristus harus memberitakan berita keselamatan ini kepada orang-orang yang belum mengenal Dia. Kita diselamatkan oleh Kristus karena anugerah Allah, bukan karena usaha keras kita. Untuk itu, jika saat ini kita sudah menerima anugerah terbesar ini, marilah kita taat dan melakukan perintah Tuhan dengan menjadi saksi-Nya, baik melalui perkataan maupun sikap hidup kita di mana pun kita berada. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar Roh Kudus senantiasa menolong dan menuntun langkah kita setiap hari.

Start: 04/04/2015 6:00 pm

Seorang wanita SALAM yang menjadi tahanan rumah karena murtad dari agamanya sempat merasa ragu akan keputusannya mengikut Tuhan. Namun, firman Allah dalam Mazmur 143:8 telah meneguhkan hatinya. Berdoalah untuk pertumbuhan iman saudari kita ini, juga agar perlindungan dan pemeliharaan Allah tercurah atas dia.

Minggu April 05, 2015
Start: 04/05/2015 5:01 pm

Keberadaan wiraswasta menjadi salah satu penunjang kesejahteraan masyarakat. Seorang wiraswasta mempunyai kelebihan/bakat untuk mengenali produk baru, menentukan cara produksi baru, menyusun operasi untuk pengadaan produk baru, memasarkannya, serta mengatur permodalan operasinya secara mandiri. Dengan adanya masyarakat yang berprofesi sebagai wiraswasta, secara tidak langsung mereka bisa mandiri, baik secara pekerjaan maupun finansial. Tak menutup kemungkinan, mereka bisa memajukan kesejahteraan masyarakat jika ada peluang bagi masyarakat untuk menolong pekerjaan mereka.

Start: 04/05/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk kelas-kelas pemuridan yang telah diselenggarakan di Maroko sepanjang bulan Maret kemarin. Selain kelas-kelas itu, kami juga menyelenggarakan pertemuan kelompok sel dan pelatihan hamba-hamba Tuhan. Kiranya segala program yang telah terselenggara dapat memberkati setiap peserta dan membuahkan hasil yang maksimal bagi Kerajaan Allah dan kehendak-Nya di Maroko.

Senin April 06, 2015
Start: 04/06/2015 5:01 pm

Hari ini, kita memperingati hari kesehatan internasional. Semua orang memerlukan kesehatan yang prima agar bisa beraktivitas dengan maksimal setiap hari. Jika kesehatan seseorang bermasalah, aktivitasnya pun masih akan terhambat. Sebagai orang percaya, untuk beraktivitas setiap hari kita tidak hanya memerlukan kesehatan jasmani saja, tetapi kesehatan rohani juga. Kesehatan rohani ini mampu menolong kita untuk terus bersyukur dan berpengharapan kepada Tuhan.

Start: 04/06/2015 6:00 pm

Marilah kita mengucap syukur atas pertumbuhan gereja di Aljazair. Berdoalah agar gereja-gereja di Aljazair sanggup menjala jiwa-jiwa baru dan memuridkan mereka. Kiranya pelatihan dan pengajaran yang didapatkan dari gereja akan membekali jiwa-jiwa baru tersebut sehingga mereka bertumbuh menjadi saksi-saksi Kristus yang siap menjadi penjala-penjala manusia.

Selasa April 07, 2015
Start: 04/07/2015 5:01 pm

Kalau kita amati, saat ini ada banyak sekali jenis makanan ringan untuk anak-anak. Makanan ringan ini banyak dijual di supermarket, pasar, dan toko kecil. Meskipun berupa makanan ringan, yang sering kali dianggap sebagai camilan, makanan ini tetap memiliki pengaruh bagi anak-anak. Tidak dimungkiri bahwa terkadang ada makanan ringan yang bisa membahayakan anak-anak karena bahan yang digunakan tidak higienis, banyak bahan pengawet, terdapat zat-zat yang tidak layak untuk makanan, dll..

Start: 04/07/2015 6:00 pm

Sister Teresa adalah seorang hamba Tuhan dari latar belakang agama B, yang kini berjuang dari kondisi kesehatan yang menurun akibat penyakit Kelenjar Tiroid yang dideritanya. Sebelum sakit, ia berniat membuka kembali pelayanan di dua tempat yang sebelumnya ditutup polisi. Ia juga ingin agar dapat mengabarkan Injil bersama suaminya ke daerah-daerah lain. Berdoalah untuk kesembuhan Sister Teresa, serta perlindungan dan penyertaan Tuhan dalam pelayanannya.

Komentar


Syndicate content