11 April 2014 -- Kesejahteraan Buruh

04/10/2014 6:00 pm
Asia/Jakarta

Kesejahteraan para buruh menjadi tanggung jawab perusahaan tempat mereka bekerja. Tidak sedikit perusahaan di Indonesia yang berusaha keras untuk memenuhi tanggung jawab ini. Namun, tidak menutup kemungkinan bahwa situasi ekonomi nasional sering kali memengaruhi ekonomi perusahaan, terutama dalam hal biaya operasional. Dampak dari peristiwa ini sering menyulitkan perusahaan dalam mengatur aktivitas perusahaan sebagaimana mestinya. Bahkan, dampak terburuk adalah adanya pengurangan tenaga kerja di perusahaan tersebut. Untuk itu, marilah kita doakan setiap pemimpin perusahaan agar mereka semakin bijak dalam mengatur keuangan dan aktivitas perusahaan sehingga kesejahteraan buruh dapat terus dipelihara. Berdoalah juga agar semua perusahaan di Indonesia dapat terus berkembang sehingga keadaan ekonomi nasional dapat tertolong.

Komentar