Kunjungi Situs Natal
https://natal.sabda.org
Di Indonesia, terutama di daerah-daerah, perintisan gereja masih giat dilakukan. Dalam proses perintisan ini, kiranya setiap orang yang terlibat di dalamnya, baik hamba Tuhan, jemaat, dan orang-orang percaya lainnya yang mendukung, dapat sehati sepikir dalam Tuhan. Dengan demikian, keberadaan gereja ini nantinya dapat menjadi tempat bagi jemaat untuk mengenal Tuhan dan firman-Nya secara lebih lagi. Marilah kita berdoa untuk perintisan gereja di daerah agar kiranya Tuhan Yesus senantiasa turut campur tangan dalam setiap aspeknya.