'Melalui Dia, kamu menjadi percaya kepada Allah, yaitu Allah yang membangkitkan-Nya dari antara orang mati dan Allah yang memberikan kemuliaan kepada-Nya, supaya iman dan pengharapanmu adalah dalam Allah.' (1 Petrus 1:21)
Membaca dan merenungkan Alkitab menjadi kewajiban bagi setiap orang percaya. Dalam melakukan aktivitas ini, seseorang pasti akan menemui kesulitan, baik dalam mencari makna kata maupun konteks yang melatarbelakangi kata tertentu. Untuk itu, seseorang perlu menggunakan kamus Alkitab supaya kesulitan tersebut dapat diatasi. Kamus Alkitab ini bisa dalam bentuk cetak maupun digital. Jika Anda ingin menggunakan kamus Alkitab bentuk digital, silakan berkunjung ke situs Alkitab SABDA < http://alkitab.sabda.org/dictionary.php >. Mari kita berdoa agar setiap sarana yang ada saat ini, yang bertujuan untuk menolong setiap orang percaya belajar Alkitab, dapat menjadi alat dan berkat untuk semakin mengenalkan kebenaran Kristus bagi setiap orang.