Kunjungi Situs Natal
https://natal.sabda.org
India (1,2 milyard), Ibukota Delhi (14 juta), Agama: Hindu 81%, Islam 13%, Budha 0,8%, Sikh 1,1%, Katolik 1%, Kristen 1,5%, dll. Di India tinggal lebih daripada 150 juta orang Islam, hanya di Indonesia tinggal lebih banyak orang Islam. Ada beberapa penginjil dan badan PI yang memberitakan Injil antara mereka, tetapi kurang sekali, karena itu, hanya sebagian kecil dari penduduk yang dapat mendengar berita Injil. Berdoalah bahwa makin banyak penginjil dipanggil untuk memberitakan Injil di antara mereka. Di dalam negara ini 1.600 bahasa dan dialek dipakai oleh penduduk dalam negara ini. Di daerah kumuh sekitar kota-kota tinggal juga banyak yang beragama Islam, ada pelayanan perintisan Kristen, doakanlah para pelayan Kristen di situ. Jangan berhenti berseru kepada Bapak kita, karena setiap minggu ada tiga serangan serius terhadap orang Kristen, mereka diancam, ditahan dengan tuduhan yang dibuat-buat, diserang, dipukuli, kadang-kadang juga dibunuh, kebaktian diganggu, rumah dan toko orang Kristen dibakar, fasilitas Kristen dirusak oleh orang yang fanatik. Berdoalah bagi proyek sosial kemanusiaan yang saat ini tengah berlangsung di Kandhamal/Orissa. Orang Kristen hidup di bawah ancaman, teror, dan ketakutan. Seorang yang ex-imam Hindu menyaksikan tentang kepercayaan akan Kristus ditangkap polisi dan dituduh ia menghina dewata Hindu. Di negara bagian Andhra Pradesh seorang di tengah jalan diculik orang fanatik dan ia dipaksa harus makan daging yang sudah dikorbankan kepada dewa Hindu. Friendship Center India yang dipimpin oleh Bapak dan Ibu Pdt. JPG (YPPII), terlibat dalam perintisan jemaat baru di daerah kumuh di Mumbai dan di Pune http://www.friendshipcentre.org