Blogs

27 Januari 2018 -- Kesatuan Pemimpin Gereja

19 / 1 / 2018
admin

Ada banyak denominasi gereja di Indonesia. Namun, kita perlu ingat bahwa sebagai tubuh Kristus, kita harus bersatu untuk melakukan Amanat Agung Allah. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya para pemimpin gereja di Indonesia dapat saling mendukung dalam mengerjakan panggilan Tuhan. Kiranya para pemimpin gereja dapat mendorong jemaat untuk bersama-sama mengerjakan Amanat Agung Allah dengan sukacita dan penuh kesatuan.

26 Januari 2018 -- Pentingnya Apresiasi Kerja

19 / 1 / 2018
admin

Apresiasi atau pujian dari atasan kepada karyawan-karyawannya sangat mendorong mereka untuk mengembangkan diri dan melakukan pekerjaan dengan lebih baik lagi. Namun, menurut riset "Global Leadership Study" yang digagas Dale Carnegie, lebih dari 30 persen karyawan di Indonesia akan mencari pekerjaan baru pada tahun ini. Data dalam studi ini menunjukkan bahwa 85 persen karyawan menganggap apresiasi dan pujian dari atasan terhadap pekerjaan yang mereka lakukan sangatlah penting. Namun, hanya 36 persen atasan yang melakukannya.

25 Januari 2018 -- Penerjemahan Alkitab Yang Terbuka

19 / 1 / 2018
admin

Penerjemahan Alkitab Yang Terbuka menjadi fokus pelayanan Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) tahun ini. Seluruh staf mendukung proyek ini dengan mengerjakan bagian-bagian yang sudah dipercayakan kepada mereka. Mohon dukungan doa dari para Sahabat YLSA supaya penerjemahan AYT bisa dilakukan dengan lancar. Kiranya pengerjaan ini boleh selesai sesuai dengan waktu Tuhan dan menjadi berkat bagi masyarakat Kristen Indonesia.

24 Januari 2018 -- Masyarakat Cerdas Berteknologi

19 / 1 / 2018
admin

Membentuk masyarakat cerdas berbasis teknologi informasi dan komunikasi tidak semudah membalikkan telapak tangan. Untuk menjawab tantangan ini, selain pentingnya membangun masyarakat madani, diperlukan pula teknologi informasi dan komunikasi yang tepat guna supaya masyarakat dapat memanfaatkan teknologi-teknologi tersebut secara bijak dan optimal. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya Ia memberi hikmat kepada masyarakat Indonesia sehingga mampu menggunakan teknologi dengan bijak. Kiranya masyarakat Kristen pun dapat menggunakan teknologi untuk kemuliaan Tuhan.

23 Januari 2018 -- Mahasiswa Teologi dan Teknologi

19 / 1 / 2018
admin

Mahasiswa teologi harus memiliki wawasan yang cukup mengenai teknologi dan manfaatnya. Sebab, pelayanan pada zaman ini akan sangat efektif dan berdampak luas jika kita bisa melibatkan teknologi. Setidaknya, pelayanan digital menjadi salah satu pembekalan yang akan sangat berguna bagi para mahasiswa teologi. Marilah kita berdoa supaya mahasiswa teologi mampu beradaptasi dengan perkembangan dan penggunaan teknologi.

22 Januari 2018 -- Orangtua Asuh

19 / 1 / 2018
admin

Di berbagai belahan dunia ini, ada anak-anak yang sejak kecil sudah tidak memiliki orangtua. Selain itu, ada pula anak-anak yang hidup di bawah garis kemiskinan sehingga membutuhkan orangtua asuh untuk membantu kelangsungan hidup dan masa depan pendidikan mereka. Mari kita berdoa kepada Tuhan Yesus untuk orangtua asuh di seluruh dunia agar dapat membantu anak-anak yang kurang mampu dengan penuh kasih.

21 Januari 2018 -- Buletin Elektronik Kristen

18 / 1 / 2018
admin

Salah satu tugas dalam Amanat Agung adalah menyebarkan Injil. Pada era digital ini, kehadiran buletin elektronik Kristen sangat membantu dalam pengabaran Injil dan membantu memperlengkapi hamba-hamba Tuhan dalam pelayanan mereka. Mari kita berdoa kepada Tuhan Yesus untuk orang-orang yang terlibat dalam pembuatan buletin elektronik Kristen. Kiranya Tuhan memampukan mereka untuk menyajikan bahan dan informasi yang memberkati para pembacanya.

20 Januari 2018 -- Penyebaran Alkitab ke Daerah Pelosok

18 / 1 / 2018
admin

Pada saat ini, masih banyak masyarakat Indonesia di daerah pelosok yang belum mendapatkan kesempatan untuk mendengarkan Kabar Baik atau mendalami Alkitab. Kondisi ini terjadi karena distribusi Alkitab yang belum merata sampai ke daerah tersebut. Mari kita berdoa untuk orang-orang yang memiliki panggilan dalam misi penyebaran Alkitab ke daerah pelosok. Kiranya mereka dapat menjalankan misi ini dengan sukacita. Berdoa juga untuk setiap dana yang diperlukan.

19 Januari 2018 -- Alkitab dalam Berbagai Media

18 / 1 / 2018
admin

Pada era digital ini, Alkitab sudah seharusnya mengikuti perkembangan teknologi yang ada agar dapat lebih memberkati orang-orang di seluruh dunia. Mari kita berdoa untuk orang-orang yang terbeban dalam pelayanan penyediaan Alkitab dalam berbagai media supaya Tuhan memampukan mereka dalam mengerjakan panggilan ini. Berdoa juga untuk orang-orang yang sudah memakai Alkitab dalam berbagai media agar kiranya mereka semakin mengenal Allah.

18 Januari 2018 -- Penutupan Sekolah Dasar Kristen/Katolik

18 / 1 / 2018
admin

Sebagai sekolah minoritas di negeri ini, sekolah swasta Katolik dan Kristen sering dihadapkan dengan berbagai tantangan, salah satunya adalah penutupan sekolah, khususnya Sekolah Dasar. Hal ini dikarenakan semakin sedikitnya anak-anak didik dan biaya pendidikan sekolah swasta yang semakin mahal. Mari kita berdoa kepada Tuhan Yesus untuk SD Kristen/Katolik di seluruh wilayah Indonesia supaya dapat terus melakukan aktivitasnya. Berdoa juga agar Tuhan menggerakkan hati para orangtua agar mau menyekolahkan anak-anak mereka di SD Kristen/Katolik.