Doa Musa Bagi Seorang Wanita yang Cemburu dan Menggerutu (Bilangan 12:13)

Ayat pertama dan kedua dari pasal ini menceritakan keluhan dan tantangan Miryam dan Harun terhadap Musa, pemimpin pilihan Allah. Menentang pelayanan Tuhan yang benar merupakan suatu persoalan yang serius. Allah mendengar hal itu dan menjadi marah kepada mereka karena apa yang telah mereka ucapkan. Allah selalu bersikap seperti itu! Allah memberi hukuman kepada Miryam memegang peranan penting dalam memimpin kaum wanita menyanyikan lagu puji-pujian kepada Allah setelah menyeberangi Laut Teberau. Sejak Musa kawin dengan seorang perempuan Kusy (hitam), Miryam menjadi cemburuan. Allah berkata, "Jangan mengusik orang-orang yang Kuurapi, dan jangan berbuat jahat kepada nabi-nabi-Ku!" (Mazmur 105:15).

Allah menghukum Miryam dan ia kena penyakit kusta. Apakah Musa meminta kepada Allah agar ia menghajarnya dengan penyakit kusta? Tidak! Tingkah laku Musa itu sangat terpuji. Musa, yang begitu lemah lembut dan baik hati, mendoakannya. "Ya Allah, sembuhkanlah kiranya dia" (ayat 13). Mungkin ini adalah doa Musa yang paling pendek. Allah dengan murah hati menjawab doanya, tetapi Miryam harus dikucilkan di luar perkemahan selama tujuh hari. Demikianlah Miryam mendatangkan malu bagi dirinya sendiri sehingga bangsa Israel harus menangguhkan keberangatan mereka. Kita diingatkan akan perkataan yang diucapkan. oleh Yesus, "Berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu.

Komentar