Feed aggregator

Roadshow #Ayo_PA di SMAN 8 Surakarta

RSS Blog SABDA - Sel, 09/20/2022 - 07:51

Oleh: Rei

Hai Sahabat SABDA. Kali ini, saya mau berbagi pengalaman ketika ikut roadshow #Ayo_PA! di SMAN 8 Surakarta. Sungguh bersyukur karena SABDA kembali melakukan roadshow secara onsite setelah 2 tahun ditiadakan karena pandemi. Roadshow ini dilakukan sebanyak 2 kali, pada 9 dan 16 September 2022, dengan mengisi waktu persekutuan doa siswa-siswi Kristen pada Jumat pkl. 11.45 - 12.30 WIB. Persekutuan doa yang mereka selenggarakan merupakan acara rutin setiap Jumat.

Meskipun ini roadshow onsite pertama setelah pandemi, roadshow ini mendapatkan respons yang luar biasa antusias dari siswa-siswi setempat. Bahkan, guru-guru yang beragama Kristen di sekolah tersebut turut mengikuti acara ini. Terbukti pada roadshow pertama, 9 September 2022, kehadiran siswa dan guru mencapai sekitar 120 orang. Lalu, pada roadshow kedua, jumlahnya bertambah menjadi sekitar 140 orang. Puji Tuhan!

Untuk roadshow pertama, Bu Evie menjadi narasumber yang menyampaikan materi tentang "Generasi DANIEL". Bu Evie menekankan bahwa siswa-siswi Kristen SMAN 8 Surakarta harus menjadi generasi DANIEL. DANIEL adalah singkatan dari:

D = Digital
A = Alkitabiah
N = Nasionalisme
I = Injili
E = Excellent
L = Layak Layani

Penjelasan dari Ibu Evie cukup singkat, jelas, dan menarik. Menarik karena menggunakan PowerPoint yang kece. Saya juga melihat Bu Evie menyampaikan materinya dengan cukup interaktif sehingga membuat siswa-siswi tetap fokus pada materi yang dijelaskan. Roadshow pertama ini menjadi awal yang baik untuk SABDA karena sebagai pemantik semangat dalam mengadakan roadshow-roadshow selanjutnya. Roadshow semacam ini juga baik untuk SMAN 8 Surakarta sebagai penyegaran rohani mereka.

Untuk roadshow hari ke-2, yaitu 16 September 2022, saya diberi kesempatan menjadi narasumber untuk menyampaikan materi tentang "Gadgetku untuk pertumbuhan rohaniku dan teman-temanku". Cukup menegangkan karena ini pertama kalinya saya menyampaikan materi dalam roadshow ini. Materi yang saya sampaikan bertujuan untuk memperkenalkan aplikasi studi Alkitab, mulai dari aplikasi Alkitab, AlkiPEDIA, Kamus Alkitab, Tafsiran, sampai Peta Alkitab. Selain itu, juga bertujuan untuk menggerakkan mereka agar dapat berbagi firman Tuhan melalui media sosial yang mereka miliki. Untuk tutorial penggunaan alat studi Alkitab tersebut, Sahabat bisa menyimaknya di:

Saya juga memperkenalkan situs BaDeNo dan Komik APP yang dapat menolong mereka membaca firman Tuhan serta memahaminya dengan mudah. Selama pemaparan materi, saya melihat sebagian besar dari mereka cukup antusias terhadap materi yang saya sampaikan. Di akhir roadshow ke-2 ini, Bu Evie mengadakan sedikit kuis dengan hadiah komik seri Kisah Kasih Abadi dari Kingstone. Jika Sahabat SABDA ingin memiliki komik ini, langsung saja klik link ini ya: https://komik.app.

Saya merasa roadshow ini sangat seru dan menyenangkan. Bukan hanya untuk siswa-siswi atau guru di SMAN 8 Surakarta, tetapi juga untuk Sahabat SABDA semua. Kiranya Sahabat SABDA mendapat berkat dan bisa menjadi generasi DANIEL karena sesungguhnya "gadgetku untuk pertumbuhan rohaniku dan teman-temanku".

Kelas Diskusi Mempraktikkan Prinsip Hermeneutika (MPH)

RSS Blog SABDA - Sel, 09/13/2022 - 07:19

Pada 24 - 31 Agustus 2022, SABDA Ministry Learning Center (MLC) mengadakan kelas diskusi Mempraktikkan Prinsip Hermeneutika (MPH). Kelas MPH ini terdiri dari 5 kelas yang dibagi dalam 2 kelas pagi dan 3 kelas malam. Kali ini, saya dipercaya untuk menjadi moderator kelas MPH 2. Secara keseluruhan, jumlah peserta kelas MPH ada 98 peserta, tetapi yang bertahan dan lulus ada 71 peserta.

Kelas MPH merupakan kelas biblika. Dalam prosesnya, peserta diminta untuk melakukan praktik berdasarkan prinsip hermeneutika dengan langkah-langkah yang sudah ditetapkan dari tim moderator. Setelah mengirimkan hasil penggalian, peserta diminta untuk saling menanggapi dan mendiskusikan hasil penggalian dari peserta lainnya. Tidak dimungkiri kelas MPH ini termasuk kelas yang berat karena peserta harus memperhatikan konteks, latar belakang, dan bahasanya sehingga harus dibutuhkan ketelitian dalam penggalian perikop yang sudah dipilih.

Saya bersyukur meskipun mengalami kesulitan dalam praktik penggalian, mereka masih berkomitmen mengikuti kelas ini sampai selesai. Mereka bersaksi bahwa mereka merasa terberkati dan diperlengkapi dengan mempraktikkan prinsip hermeneutika ini. Inilah beberapa kesaksian dari peserta kelas MPH.

1. Daniel Seno Lamsir (MPH 1)
Saya mengucap syukur kepada Tuhan bisa mengikuti kelas MPH karena saya semakin dipertajam dalam penafsiran firman Tuhan. Terima kasih kepada tim SABDA atas kesempatannya untuk belajar. Tuhan Yesus memberkati.

2. Marthen L. Kasodu (MPH 2)
Bergabung dalam kelas MPH ini memang tidak mudah, membutuhkan komitmen dan kerja keras yang luar biasa. Tidak cukup hanya sekadar niat. Bersyukur di kelas ini, masih ada kesempatan mempraktikan dan terlebih lagi dengan adanya mentor dan admin yang "memaksa" kami untuk belajar dengan benar, mengingatkan, dan menegur kalau menyimpang. Sejujurnya, kami sangat diberkati dengan kemampuan hermeneutika yang sangat berguna untuk menggali kebenaran Alkitab, disertai panduan yang sangat membantu. Selanjutnya, kami menjadi siap untuk menggali kebenaran Alkitab dengan langkah-langkah dan tools yang ada. Tuhan semakin memberkati pelayanan dari SABDA.

3. Maria S. (MPH 3)
Saya bersyukur pada Tuhan atas kasih karunia-Nya, saya dapat menjalani MPH ini sampai selesai. Sejujurnya, saya hampir putus asa meneruskan MPH ini karena bagi saya, ini bukan mudah. Perlu banyak membaca, perlu fokus yang tentunya menguras waktu dan pikiran pada masa yang sama pula kesehatan kurang fit dan ada program lain yang perlu dihadiri. Walau bagaimanapun, saya berterima kasih pada teman saya, Shirly, yang terus mendorong dan membantu dalam berbagi maklumat, Sis May yang selalu memberi dorongan, dan kawan-kawan dalam MPH yang memberi semangat.

Penggunaan referensi, seperti yang SABDA sediakan bagi saya agak berat, tetapi saya bersyukur karena saya sudah belajar bagaimana untuk membuat referensi secara teratur dan sistematik. Saya sangat berterima kasih pada tim SABDA, khususnya Ibu Yulia, yang sudah menyampaikan bahan yang sangat membantu, Sis May sebagai admin hebat yang senantiasa mengingatkan peserta agar terus aktif. Selepas ini, saya akan terus belajar untuk mengaplikasikan MPH, dalam menyediakan renungan, maupun belajar menggali sendiri Alkitab agar lebih mahir dalam menggunakan situs yang ada.

Semoga program SABDA terus berjalan lancar dan membantu lebih banyak orang awam seperti kami ini untuk lebih mahir menggali Alkitab pada masa depan. Salam kasih untuk semua Tuhan memberkati.

4. Amriyadi Yehezkiel (MPH 4)

Puji Tuhan, akhirnya bisa menyelesaikan kelas MPH meskipun seharusnya mengikuti kelas HUA. Ini pengalaman pertama, mengikuti kelas yang sungguh sangat sulit untuk saya mengerti, tetapi karena moderator dan admin yang telaten, perhatian, membimbing, memberikan contoh, mendorong untuk saya bisa menyelesaikan setiap tugas yang ada.

Bersyukur alat-alat hermeneutika situs SABDA sangatlah lengkap, dari terjemahan berbagai kitab, melihat arti kata dari bahasa aslinya, bahkan informasi-informasi mengenai ayat yang akan digali. Sebenarnya, pengguna sangat dimanjakan dengan kelengkapan alat hermeneutika SABDA, tetapi karena belum menguasai sepenuhnya sehingga tidak bisa maksimal. Terima kasih tim SABDA MLC, moderator, Bu Yulia, dan admin, Kak Mei. Tuhan memberkati.

5. Deny Rochman

Saya mengucapkan syukur terima kasih pada Tuhan diperkenankan dan dimampukan mengikuti kelas MPH sampai akhir. Kelas ini merupakan kelas dengan komitmen terberat yang saya ikuti, baik waktu, pemahaman untuk menjawab dan menanggapi peserta lain di waktu pekerjaan yang menumpuk. Puji Tuhan, bisa melaluinya. Dalam kelas ini, bisa mengetahui apa itu hermeneutika serta praktiknya sehingga jadi lebih mengerti dengan benar apa yang Tuhan ingin katakan melalui penulis, baik latar belakang, konteks, maupun kata-kata. Pemahaman yang benar membuat kita melakukannya dengan benar untuk kemuliaan-Nya. Terima kasih tim SABDA, Bu Yulia, Kak Rei, Kak May, serta teman-teman kelas MPH 5. Mari kita berdoa dan berjuang menjadi apa yang Tuhan inginkan dalam hidup kita bagi kemuliaan-Nya. Amin.

Demikian beberapa testimoni dari peserta yang mengikuti kelas MPH ini sampai selesai. Harapannya melalui kelas MPH ini, peserta semakin mendapatkan pengetahuan tentang bagaimana menafsirkan Alkitab dengan cara yang bertanggung jawab, dapat mengaplikasikan kebenaran firman Tuhan yang telah dipraktikkan melalui penafsiran, dan juga dapat mengevaluasi pengajaran-pengajaran Alkitab yang sering diselewengkan dari hasil penafsiran yang salah dan tidak sehat. Terima kasih. Tuhan Yesus memberkati.

SABDA Unboxing! “Penginjilan kepada Suku Digital”

RSS Blog SABDA - Kam, 09/08/2022 - 11:56

Halo Teman-teman Blog SABDA. Bagaimana kabar Teman-teman? Saya harap semua dalam keadaan baik-baik saja ya. Kali ini, saya akan sharing sedikit tentang berkat yang saya dapatkan saat mengikuti acara SABDA Unboxing! Penginjilan kepada Suku Digital. Acara ini diadakan melalui Instagram Live @sabdaresources pada Kamis, 1 September 2022, pkl.18.30 - 19.00 WIB. Senang melihat Mbak Evie dan Roma menyapa followers SABDA Resources (SR) yang bergabung dalam SABDA Unboxing! kali ini. Sapaan yang dilontarkan memberikan rasa hangat kepada followers dan mereka pun ikut menyapa balik melalui live chat

Topik kali ini membahas penginjilan kepada Suku Digital. Nah, apa dan mengapa perlu melakukan penginjilan kepada Suku Digital, semua dikupas tuntas dalam acara ini. Suku digital adalah suku yang sudah mengenal dan hidup di dunia digital sejak dini. Nah, jika ingin menyelamatkan mereka dari sisi gelap dunia digital, caranya bukan dengan memaksa mereka keluar dari dunianya, kita harus menjangkau mereka dengan masuk ke dunia mereka dan menghadirkan Injil dalam gadget mereka.

SABDA menyadari pentingnya hal ini dan mendorong orang-orang percaya, khususnya gereja, untuk terlibat dalam pelayanan penginjilan kepada Suku Digital. Salah satu upaya yang dilakukan SABDA untuk membagikan gerakan penginjilan kepada Suku Digital ini adalah dengan melakukan roadshow. Sampai sekarang, gerakan ini sudah beberapa kali di-sharing-kan melalui roadshow online.

Respons peserta tentang gerakan ini sangat baik. Bahkan, ada seorang mahasiswa yang menggunakan e-book Penginjilan kepada Suku Digital sebagai bahan referensi untuk skripsinya. Bersyukur sekali karena bahan sangat menolongnya, dan referensi yang ada sangat bermanfaat dan relevan. Oh ya, untuk mendukung gerakan Penginjilan kepada Suku Digital, SABDA juga menyediakan e-book-nya. Untuk mendapatkan e-book ini, silakan berkunjung ke https://suku.sabda.org/digital

Pelayanan ini tidak akan berdampak luas jika kami hanya bergerak sendiri. Karena penginjilan kepada Suku Digital merupakan sebuah gerakan, perlu ada kerja sama dengan Sahabat SABDA, followers SR, gereja, dan setiap orang percaya untuk ikut ambil bagian dalam gerakan ini. Namun, kami tidak menyediakan langkah praktis yang dapat menolong pelayanan ini, tetapi kami ingin kita menyamakan paradigma untuk melandasi penginjilan kepada Suku Digital.

Puji Tuhan, banyak Sahabat SABDA antusias untuk membagikan link PDF dari buku penginjilan kepada Suku Digital. Ada pula yang bertanya cara menghubungi SABDA jika ingin mengundang SABDA sebagai pembicara untuk seminar materi ini. Wah, mudah sekali caranya, silakan menghubungi YLSA melalui WA di no. 08812979100.

Saya berharap misi pelayanan kepada Suku Digital tidak berhenti ketika live SABDA Unboxing! ini berakhir. Namun, penginjilan kepada Suku Digital semakin digaungkan sehingga kita dan gereja gerak cepat dalam menjangkau Suku Digital. Kiranya terang kemuliaan Tuhan semakin nyata bagi Suku Digital dan nama Tuhan pun dimuliakan melalui hidup mereka. Terpujilah Tuhan!

Kian Akrab Kian Dekat Lewat Temu Anggota KBBS

RSS Blog SABDA - Sel, 09/06/2022 - 21:28

Seperti yang pernah diungkapkan oleh Roma dalam tulisannya, acara Temu Anggota KBBS bulanan selalu dapat menjadi wadah untuk saling mengakrabkan sesama pecinta buku, baik yang sudah terdaftar sebagai anggota klub maupun yang baru saja bergabung. Namun, pertemuan ini bukan dimaksudkan untuk sekadar menjadi tempat mengobrol ringan, melainkan juga menjadi tempat untuk berbagi berbagai wawasan baru, khususnya dari buku-buku yang sudah dibaca. Nah, dalam tulisan kali ini, saya ingin bercerita sedikit tentang berbagai hal yang terjadi dalam Temu Anggota KBBS pada 30 Agustus lalu

Oiya, sebagai informasi, Temu Anggota KBBS biasanya dimulai dengan ice breaking untuk mencairkan suasana terlebih dahulu. Aktivitas yang dilakukan kali ini adalah saling menebak profesi impian semasa kecil. Aturan mainnya cukup sederhana: setiap orang hanya boleh menyebutkan petunjuk berupa tiga kata benda yang berhubungan dengan profesi impiannya. Dalam setiap giliran, akan ada dua peserta yang ditunjuk oleh Nikos selaku host, yang seorang akan memberikan petunjuk dan yang lain harus menebaknya. Tidak ada hadiah ataupun hukuman bagi mereka yang berhasil ataupun gagal menebak karena inti dari kegiatan ini adalah agar setiap peserta dapat lebih mengenal satu sama lain. Kedengaran menyenangkan, bukan?

Setelah suasana cukup cair, sesi sharing buku pun dimulai. Biasanya Ibu Yulia yang menjadi moderator untuk sesi ini, tetapi kali ini Evie yang menjalankan peran tersebut. Sesuai urutan, Sdri. Rode berbagi tentang buku Butir-Butir Mutiara Pencerahan karya Anthony de Mello, S.J., Pak Hartawan tentang buku Mama BearApologetics karya Hillary Morgan Ferrer, dan Pak Juniarsen tentang Kerudung yang Terkoyak karya Gulshan Esther dan Thelma Sangster. Ketiga buku ini jelas memiliki genre yang berbeda, dan pelajaran dari buku yang dibagikan oleh para presentator pun berbeda-beda sesuai dengan apa yang mereka tangkap. Namun, sesi tanya-jawab di antara setiap sharing buku tersebut dapat memunculkan beberapa perspektif lain dari para peserta sehingga secara keseluruhan memperkaya wawasan yang sudah dibagikan.

Akhirnya, seluruh rangkaian acara Temu Anggota selesai sebelum pukul 20.30 WIB, lebih awal daripada biasanya. Dan, karena masih ada sedikit waktu, kami memanfaatkan kesempatan tersebut untuk membicarakan tentang beberapa usulan seputar kegiatan KBBS ke depan. Secara pribadi, saya rasa ada sejumlah usulan dan ide yang sangat perlu dipertimbangkan untuk keberlangsungan KBBS sendiri. Namun, saya berharap setiap anggota dapat terlibat dalam pengambilan keputusan terkait hal-hal ini.

Akhir kata, demikianlah yang bisa saya ceritakan tentang kegiatan Temu Anggota KBBS yang saya ikuti. Kiranya ada lebih banyak orang Kristen sesama pecinta buku yang ikut bergabung dalam KBBS sehingga kita bisa saling mengenal. Segera isi formulir ini untuk bergabung ya. Dan, jangan lewatkan kegiatan Temu Anggota KBBS berikutnya!

Sekian tulisan blog saya kali ini. Sampai jumpa lagi dalam tulisan selanjutnya ya. Tuhan Yesus memberkati.

SABDA Unboxing! “Alkitab.co”

RSS Blog SABDA - Kam, 09/01/2022 - 12:46

SABDA memiliki banyak sekali produk dan program pelayanan. Nah, Sahabat SABDA tentunya sudah mulai mendapat banyak informasi terkait hal ini, baik melalui Instagram Live SABDA Unboxing! (setiap Kamis), GoSABDA!, maupun acara live lainnya. Pada 25 Agustus 2022, saya berkesempatan untuk mengenalkan situs Alkitab.co, salah satu situs SABDA yang menjadi portal bagi situs-situs Alkitab milik SABDA, kepada Sahabat SABDA melalui program SABDA Unboxing!.

Situs Alkitab.co tergolong situs baru jika dibandingkan dengan situs-situs SABDA, seperti ylsa.org, sabda.org, live.sabda.org, dan situs-situs sabda.org lainnya. Karena itu, mungkin sebagian Sahabat SABDA belum mengenal situs ini. Saya masih ingat ketika awal masuk di SABDA, bulan Oktober (bertepatan dengan HUT SABDA), situs Alkitab.co baru mulai dirancang oleh tim Biblical Engagement (BE). Puji Tuhan, situs ini selesai dikerjakan tim ITS pada Desember 2022, dibantu dengan tim Media yang merancang desain dan logo situs ini. Nah, saat ini, situs Alkitab.co masih terus di-update oleh tim maintenance.

Pengguna situs SABDA, baik pengguna lama dan baru, pasti pernah mengalami kesulitan ketika harus mencari bahan-bahan di situs-situs SABDA. Nah, dengan adanya situs Alkitab.co yang merupakan portal untuk bahan/alat/studi alkitab, para pengguna SABDA pasti akan sangat terbantu. By the way, jumlah bahan di situs-situs SABDA itu sangat banyak, melebihi iklan lapisan Tango, ratusannnn hehe ... (bukan endorse lho ya :p). Bahan-bahan di SABDA itu ribuan, mungkin bisa lebih. Dengan adanya situs Alkitab.co, diharapkan dapat memudahkan pengguna dalam mencari bahan, alat studi Alkitab, seminar, training, metode, quotes, ayat pendukung, bahkan acara yang berkaitan dengan Alkitab. Saya bersyukur dengan adanya situs Alkitab.co, banyak orang percaya akan semakin diperlengkapi dalam melakukan studi Alkitab.

Dukung kami dalam doa ya Sahabat SABDA agar situs Alkitab.co dapat terus dikembangkan dan menjadi berkat bagi banyak orang. Bagi Sahabat yang ingin memberi usulan bahan seputar Alkitab atau jika ada kendala dalam mengaksesnya, jangan ragu untuk kontak kami di WA 0881-2979-100 atau email ylsa@sabda.org. Oh ya, boleh juga lho sharing ke teman/saudara/rekan agar mereka juga mendapat berkat melalui situs Alkitab.co. Tuhan Yesus memberkati!

Komentar


Syndicate content