Jadwal Doa

Pilih Jadwal Doa:
Jumat January 23, 2015
Start: 01/23/2015 5:01 pm

Relasi orang percaya dengan sesamanya, terutama mereka yang belum percaya, bisa menjadi salah satu kesempatan besar untuk memberitakan Injil. Melalui aktivitas atau komunikasi sehari-hari dengan mereka, orang percaya diharapkan bisa menjadi teladan yang baik sehingga kasih Kristus bisa tercermin melalui hidup kita. Bersyukur kepada Tuhan karena setiap orang percaya boleh merasakan kasih dan kebaikan Tuhan. Untuk itu, marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar Ia senantiasa menolong orang percaya membangun relasi yang baik dengan sesamanya.

Start: 01/23/2015 6:00 pm

Bulan Oktober 2014 lalu, seorang pendeta gereja Advent beserta ayahnya tewas ditembak sekelompok pria bertopeng dalam sebuah penyergapan di Zamboanga del Norte, Filipina Selatan. Keduanya sedang dalam perjalanan ke pusat kota bersama empat anggota keluarga lainnya yang kemudian berhasil menyelamatkan diri dari penyergapan tersebut. Berdoalah untuk keempat anggota keluarga yang masih dilanda trauma.

Sabtu January 24, 2015
Start: 01/24/2015 5:01 pm

Kemajuan sebuah bangsa didukung oleh banyak faktor, salah satunya faktor kesehatan. Di Indonesia, masih banyak anak yang mengalami masalah gizi. Masalah ini bisa timbul karena berbagai sebab, antara lain lemahnya kondisi ekonomi masyarakat, kondisi lingkungan yang tidak higienis, rendahnya kesadaran masyarakat akan pentingnya makanan yang bergizi, dll.. Jika masalah gizi tidak bisa diatasi, dalam jangka panjang, generasi penerus Indonesia akan terbelenggu dalam masalah yang kompleks -- masalah kesehatan, daya kembang, intelektual, kesejahteraan, dll..

Start: 01/24/2015 6:00 pm

Portal berita AsiaNews melaporkan, Anju Panta, seorang penyanyi wanita terkenal di Nepal yang baru-baru ini memeluk kekristenan, kini dianiaya oleh kelompok agama H radikal yang melarangnya tampil menyanyi dalam sebuah festival budaya H. Berdoalah untuk Anju agar terus bertumbuh dalam iman serta pengenalan akan Kristus, dan kesaksiannya dapat memberkati kita semua.

Minggu January 25, 2015
Start: 01/25/2015 5:01 pm

Salah satu majalah elektronik yang menyajikan informasi seputar perkembangan dunia internet dan teknologi adalah Indonesia Christian Webwatch (ICW). Majalah elektronik (yang lebih dikenal dengan nama Publikasi elektronik) ini diterbitkan oleh Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org >, dan dikirim secara gratis kepada para pelanggan sebulan sekali melalui email. Pada hari ini, ICW genap berusia 15 tahun.

Start: 01/25/2015 6:00 pm

Gereja di Nepal mengalami pertumbuhan yang sangat signifikan, bahkan merupakan yang terpesat di seluruh Asia! Mengucap syukurlah pada Tuhan atas penuaian besar-besaran di Nepal dan berdoalah agar lebih banyak lagi hamba Tuhan yang terpanggil untuk melakukan penuaian di ladang-Nya.

Senin January 26, 2015
Start: 01/26/2015 5:01 pm

Tiap pemimpin selalu menentukan orang-orang yang dipimpinnya, karena itu, penting bagi kita untuk turut mendoakan setiap pemimpin Kristen, baik di gereja maupun di organisasi Kristen lainnya. Mari kita berdoa, secara khusus untuk visi mereka dalam melayani Tuhan, kepada Tuhan Yesus supaya mereka memiliki visi yang sesuai dengan kebenaran Alkitab. Suatu visi pemuridan seperti yang Tuhan Yesus miliki dan kerjakan saat melayani di dunia.

Start: 01/26/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk para pelayan Open Doors di Korea Utara. Beban pelayanan dan situasi yang sangat berbahaya menimbulkan stres di kalangan para pelayan Tuhan. Berdoalah untuk penyertaan Tuhan atas mereka. Doakan juga kesehatan fisik dan rohani mereka.

Selasa January 27, 2015
Start: 01/27/2015 5:01 pm

Akhir-akhir ini, Indonesia diwarnai dengan berbagai peristiwa yang cukup menyedot perhatian banyak orang. Mulai dari musibah hilangnya pesawat Airasia QZ8501 dan tanah longsor di Banjarnegara pada bulan Desember tahun lalu, hingga eksekusi mati terhadap lima terpidana narkotika (pemilik dan pengedar) yang dilakukan pada tanggal 19 Januari dini hari lalu. Peristiwa-peristiwa ini hampir diberitakan setiap hari melalui televisi, surat kabar, radio, berita online, bahkan dari mulut ke mulut.

Start: 01/27/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk ribuan umat Kristen yang menderita di penjara dan kamp kerja paksa di Korea Utara. Mereka diperlakukan sangat tidak manusiawi oleh para penjaga penjara. Berdoalah agar Tuhan dengan cara-Nya yang ajaib menolong mereka yang kesusahan sehingga mereka dapat bertahan dalam penganiayaan, bahkan menjadi kesaksian bagi umat Kristen lainnya di seluruh dunia.

Rabu January 28, 2015
Start: 01/28/2015 5:01 pm

Saat ini, sudah banyak gadget menggunakan "platform" Android sehingga fitur-fitur yang ada di dalam gadget pun semakin bervariasi. Perkembangan teknologi ini dimanfaatkan oleh Yayasan Lembaga SABDA untuk "melahirkan" produk-produk baru berupa aplikasi yang menggunakan platform Android, seperti Alkitab, Renungan PSM (Pagi, Siang, Malam), dan Alkitab Karaoke. Produk-produk ini sudah mempunyai banyak pengguna dan sudah tergabung dalam komunitas. Marilah kita berdoa untuk para pengguna produk SABDA Android, kiranya mereka dapat menggunakan aplikasi ini dengan bertanggung jawab.

Start: 01/28/2015 6:00 pm

Setelah serangan ekstremis M Seleka terhadap umat Kristen pada awal Maret 2013 lalu, sekelompok orang Kristen lokal membentuk suatu unit pertahanan masyarakat bernama "anti-Balaka" pada September 2013. Namun, unit ini malah mencoreng nama gereja dan ajaran kasih Kristus karena melakukan serangan balas dendam kepada umat M di negara itu. Berdoalah untuk situasi ini.

Kamis January 29, 2015
Start: 01/29/2015 5:01 pm

Kita harus mengakui bahwa gereja-gereja di Indonesia mempunyai sistem kerja dan liturgi yang berbeda satu dengan yang lainnya. Diharapkan, melalui perbedaan ini, gereja tidak berdiri sendiri, tetapi tetap bersatu sebagai satu tubuh Kristus. Salah satu perbedaan tersebut bisa kita simak dari isi/esensi khotbah yang disampaikan oleh pendeta. Memang materi khotbah para pendeta di setiap gereja tidaklah sama, tetapi kita tetap harus kritis dalam menyikapi khotbah yang disampaikan.

Start: 01/29/2015 6:00 pm

Meski situasi masih kacau di Republik Afrika Tengah, para pelayan Open Doors merasa diberkati dan termotivasi oleh teladan para pemimpin gereja dan umat Kristen lainnya yang tetap menyatakan kasih Kristus dan membawa kedamaian meski menghadapi ancaman. Berdoalah untuk saudara-saudari kita di negara ini.

Jumat January 30, 2015
Start: 01/30/2015 5:01 pm

Tiap hari, para tukang sampah membantu kita menjaga kebersihan lingkungan kita. Kadang, kita tidak sempat memberi penghargaan kepada mereka atas jerih lelah mereka. Karena itu, sebagai bentuk ucapan terima kasih, mari saat ini kita mendoakan hidup mereka. Kita minta kepada Tuhan Yesus agar mereka dapat mengerjakan pekerjaan mereka dengan penuh sukacita karena pekerjaan mereka berguna bagi banyak orang.

Start: 01/30/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk pemeliharaan Tuhan atas umat Kristen dari suku pribumi dalam komunitas NASA yang tinggal di Huila dan Cauca, Kolombia. Berdoalah juga untuk para pemimpin adat dan hamba Tuhan agar memiliki karakter Kristus sehingga mereka dapat membawa kesatuan, kerukunan, dan perdamaian di tengah suku mereka.

Sabtu January 31, 2015
Start: 01/31/2015 5:01 pm

Setiap orang percaya pasti mengalami anugerah keselamatan dari Tuhan. Anugerah yang sangat berharga ini seharusnya tidak hanya dinikmati sendiri, tetapi harus dibagikan kepada orang lain melalui kesaksian kita. Menyaksikan karya besar Tuhan dalam menyelamatkan manusia harus menjadi kerinduan setiap kita supaya banyak orang boleh mengenal Kristus. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar setiap orang percaya senantiasa mensyukuri anugerah keselamatan ini dan mau menyaksikannya kepada orang-orang yang belum mengenal Kristus.

Start: 01/31/2015 6:00 pm

Belen adalah seorang wanita Kristen di Ethiopia yang mengalami aniaya berat oleh keluarganya karena menolak kembali ke agama lamanya. Suaminya langsung menceraikannya saat mengetahui Belen telah murtad dari agama lama. Kini, Belen ditekan secara finansial oleh kakaknya sendiri. Berdoalah untuk saudari kita yang teraniaya ini.

Minggu February 01, 2015
Start: 02/01/2015 5:01 pm

Pedagang kaki lima adalah salah satu profesi yang banyak diminati oleh masyarakat golongan menengah ke bawah dan para perantau yang tinggal di kota besar. Biasanya, pedagang kaki lima menempati pinggir-pinggir jalan, pasar, area terminal, dan tempat-tempat umum di luar kawasan elit. Khususnya di kota besar, pedagang kaki lima sering mengalami masalah ketika berhadapan dengan pemerintah kota yang melakukan penertiban jalan -- bebas pedagang kaki lima.

Start: 02/01/2015 6:00 pm

Meski penderitaan bertubi-tubi dialami Belen dari Ethiopia, wanita ini tetap tabah. Terlebih ketika kami menyampaikan bahwa saudara-saudari seiman di seluruh dunia mendoakannya, kelegaan terpancar di wajahnya. Tetaplah berdoa untuk Belen agar tetap setia di dalam iman pada Kristus.

Senin February 02, 2015
Start: 02/02/2015 5:01 pm

Usia anak-anak menjadi kesempatan emas bagi kita untuk mengenalkan atau memberitakan tentang Kristus kepada mereka. Namun, kesempatan ini bukan hanya untuk dilakukan oleh para orang tua dan guru sekolah minggu saja, melainkan juga guru di sekolah. Guru Kristen yang mengajar di TK mempunyai peran besar dalam menanamkan prinsip-prinsip firman Tuhan kepada anak-anak. Dalam melakukan perannya ini, guru Kristen tentu memiliki kesulitan/tantangan, misalnya anak-anak sulit untuk mendengarkan dengan fokus.

Start: 02/02/2015 6:00 pm

Puji Tuhan atas kesaksian Susan Ithungu yang sangat memberkati. Ia adalah seorang gadis pemberani yang menjadi lumpuh setelah ayahnya memasungnya selama 6 bulan karena menjadi pengikut Kristus. Kini, Susan sudah dapat bersekolah dan meraih prestasi yang sangat memuaskan. Berdoalah untuk kesehatan dan pertumbuhan rohani Susan.

Selasa February 03, 2015
Start: 02/03/2015 5:01 pm

Seiring dengan pertambahan penduduk yang kian besar setiap tahun di Indonesia, muncullah masalah kependudukan seperti kepadatan penduduk dan ketersediaan lahan untuk tempat tinggal. Banyak sawah dan perkebunan yang akhirnya menjadi lahan-lahan baru untuk perumahan dan tempat tinggal penduduk sehingga menyisakan masalah krisis lahan pertanian dan perkebunan, yang sesungguhnya amat vital bagi ketersediaan pangan di Indonesia.

Start: 02/03/2015 6:00 pm

Susan Ithungu menyampaikan kepada Open Doors tentang kerinduannya menjadi seorang tenaga medis. "Saya ingin menjadi seorang dokter atau perawat, agar bisa menolong orang-orang seperti saya," demikian yang disampaikan Susan. Berdoalah agar Tuhan mewujudkan kerinduannya ini.

Rabu February 04, 2015
Start: 02/04/2015 5:01 pm

Masyarakat Indonesia di kawasan Timur belum semuanya mengalami kesejahteraan hidup secara maksimal, baik dalam bidang pendidikan, perekonomian, keterampilan, dll.. Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor, seperti: kurangnya tenaga pengajar, pekerjaan dan pendapatan masyarakat kurang mencukupi, minimnya fasilitas untuk mendukung proses belajar mengajar, keadaan daerah yang terpencil, dll.. Namun, kita harus bersyukur dengan adanya beberapa sukarelawan yang terjun langsung menolong masyarakat di kawasan tersebut.

Start: 02/04/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk Karim, seorang pemimpin jemaat di Kyrgyzstan. Sejak menjadi orang percaya pada tahun 2010, ia terus mengalami tekanan dan penganiayaan dari pihak keluarga. Meski demikian, ia terus mengabarkan Injil kepada keluarganya tersebut. Berdoalah untuk penyertaan dan perlindungan Tuhan atas Karim dalam mengabarkan Injil.

Kamis February 05, 2015
Start: 02/05/2015 5:01 pm

Remaja dan Pemuda mempunyai peran yang sangat besar bagi perkembangan dan kemajuan bangsa Indonesia. Semangat, keaktifan, dan kreativitas mereka mampu membawa warna baru bagi bangsa, baik melalui prestasi akademik, keterampilan tertentu, olahraga, kesenian, dll.. Terlebih lagi dengan para remaja dan pemuda Kristen di Indonesia, mereka harus bisa menjadi garam dan terang bagi dunia, khususnya Indonesia. Namun, tidak dimungkiri bahwa ada tantangan yang harus dihadapi mereka, misalnya pergaulan buruk, kebiasaan buruk, tawuran, dll..

Start: 02/05/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk Aziz, seorang pemimpin jemaat sebuah gereja Injili di Uzbekistan. Beberapa waktu lain, rumahnya didatangi dan digeledah polisi saat Aziz sekeluarga sedang pergi. Sekembalinya Aziz ke rumahnya, polisi langsung menangkap dia dan menginterogasinya. Berdoalah agar Tuhan menjaga setiap langkahnya dan keluarganya.

Jumat February 06, 2015
Start: 02/06/2015 5:01 pm

Pekerja seni mengekspresikan hampir semua sisi kehidupannya melalui seni yang ia tekuni. Tidak menutup kemungkinan, perjalanan kerohanian mereka juga dituangkan melalui seni tertentu. Untuk menolong para pekerja seni terus bertumbuh di dalam Tuhan, khususnya mereka yang beragama Kristen, dapat dilakukan dengan cara melayani mereka. Pelayanan ini bisa berupa persekutuan doa dan pendalaman Alkitab. Sebagai orang percaya, sudah seharusnya kita terlibat dalam melayani semua pekerja seni melalui komunitas mereka masing-masing.

Start: 02/06/2015 6:00 pm

Desember 2014 lalu, dua pria SALAM yang ditahan sejak 2013 karena mengabarkan Injil, telah dibebaskan dari sebuah penjara di Jawa Barat. Berdoalah untuk kedua pria yang akhirnya dapat berkumpul kembali dengan keluarga mereka ini.

Sabtu February 07, 2015
Start: 02/07/2015 5:01 pm

Saat ini, ada banyak cara untuk belajar firman Tuhan. Selain melalui pendalaman Alkitab dalam persekutuan doa, kita bisa melakukannya melalui Sekolah Alkitab Audio (SAA). SAA ini dilakukan dengan cara mendengarkan seri firman Tuhan. SAA ini berisi 10 kursus program Survey Perjanjian Lama (90 topik), Survey Perjanjian Baru (90 topik), 172 topik penggalian Alkitab dari 4 kitab (172 topik -- Matius 1-7, Yohanes, Roma, dan 1 Korintus), serta Seri-Seri Hidup Kristen (75 topik).

Start: 02/07/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk Seminar dan Training Open Doors yang diselenggarakan khusus untuk kaum muda dan mahasiswa Teologia di Jawa Timur. Kiranya para peserta yang datang dapat memahami pandangan Alkitab mengenai penganiayaan sehingga dapat menerapkannya dalam pelayanan mereka masing-masing.

Minggu February 08, 2015
Start: 02/08/2015 5:01 pm

Kanker menjadi salah satu penyakit yang sulit disembuhkan dan menjadi momok bagi sebagian besar masyarakat dunia. Biaya pengobatan yang mahal, rasa sakit yang dialami penderita, dan tingkat kematian yang tinggi, sering kali membuat anggota keluarga para penderita kanker kehilangan sukacita dan damai sejahtera. Mari kita berdoa agar damai sejahtera dan pengharapan dari Tuhan senantiasa meliputi keluarga penderita kanker.

Start: 02/08/2015 6:00 pm

Fase kedua dari Hukum Syariah akan diterapkan di Brunei mulai tahun ini. Sosialisasi tentang bentuk penghukuman fisik akan segera dilakukan oleh pemerintah Brunei kepada masyarakat dalam waktu dekat. Berdoalah untuk para pemimpin gereja di Brunei dalam mempersiapkan jemaat untuk menghadapi tantangan lebih besar yang akan terjadi.

Senin February 09, 2015
Start: 02/09/2015 5:01 pm

Banyak orang Kristen memiliki panggilan untuk berkarya di bidang sekuler. Ada yang bekerja di bidang bisnis dan wirausaha, di bidang seni dan ekonomi kreatif, pariwisata, sektor usaha dan industri, sektor jasa dan layanan publik, dan berbagai jenis bidang lainnya. Apa pun panggilan yang mereka kerjakan dan lakukan dalam berkarya dan bekerja, marilah kita berdoa agar anak-anak Tuhan ini dapat selalu memancarkan kasih dan kebenaran Tuhan dalam karakter dan karya mereka, sehingga banyak orang semakin tertarik datang untuk mengenal Kristus.

Start: 02/09/2015 6:00 pm

Sejumlah kelompok teroris M dari beberapa negara lain mulai masuk ke Brunei dan menjadikan negara ini basis pertahanan mereka. Berdoalah untuk pemerintah dan kepolisian Brunei agar segera menemukan markas mereka sehingga dapat menghentikan niat jahat mereka.

Selasa February 10, 2015
Start: 02/10/2015 5:01 pm

Anak-anak difabel adalah anak-anak yang dianugerahkan Tuhan dengan kebutuhan khusus yang berbeda dari anak-anak normal. Mereka membutuhkan pendidikan dan metode pembelajaran yang berbeda dari pendidikan umum, yang biasanya disediakan di Sekolah Luar Biasa (SLB). Beberapa SLB khusus sudah tersedia di berbagai kota di Indonesia walau dengan jumlah yang masih kurang memadai untuk menampung berbagai jenis kebutuhan pendidikan khusus yang dibutuhkan oleh anak-anak difabel.

Start: 02/10/2015 6:00 pm

Hingga hari ini, situasi di Aljazair masih belum benar-benar stabil. Pengaruh ISIS di Irak dan Suriah tampaknya mulai memasuki Aljazair dan memengaruhi beberapa kelompok teroris yang bersarang di negara ini. Berdoalah agar Tuhan melindungi gereja-Nya yang ada di negara ini dari serangan para teroris.

Rabu February 11, 2015
Start: 02/11/2015 5:01 pm

Pemerintahan Presiden Joko Widodo berencana mengembangkan dan membangun tol laut untuk semakin mempermudah jalur transportasi laut di Indonesia, khususnya di wilayah Indonesia Timur. Dengan adanya tol laut ini, diharapkan jalur distribusi melalui laut akan semakin efektif dan efisien sehingga meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia yang tersebar di berbagai kepulauan.

Start: 02/11/2015 6:00 pm

Perayaan Natal pada Desember lalu merupakan momen penuh ketegangan bagi umat Kristen di Aljazair. Berdoalah agar saudara-saudari seiman yang hidup di negara tersebut senantiasa menyaksikan kemurahan dan kesetiaan Tuhan. Doakan juga agar ada lebih banyak lagi jiwa baru dari latar belakang M yang datang kepada Kristus.

Kamis February 12, 2015
Start: 02/12/2015 5:01 pm

Bumi sedang mengalami krisis air bersih di berbagai tempat. Ketidaksadaran atau ketidakmampuan manusia dalam mengelola air hujan dan lingkungan adalah penyebab terbesar dari masalah tersebut. Banyak air hujan yang jatuh sia-sia, yang menjadi banjir atau dialirkan begitu saja ke sungai dan laut tanpa disimpan kembali sebagai cadangan air bersih bumi. Untuk itu, mari berdoa, agar kesadaran masyarakat semakin tinggi dalam meningkatkan cadangan air bersih ke dalam bumi, terutama di lingkungan masing-masing.

Start: 02/12/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk para pemimpin gereja bawah tanah di Korea Utara. Mereka harus terus menemukan cara yang berbeda setiap kali ingin mengadakan pertemuan ibadah. Kiranya hikmat Allah tercurah atas para pemimpin umat-Nya.

Jumat February 13, 2015
Start: 02/13/2015 5:01 pm

Allah telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal untuk menyelamatkan setiap orang percaya. Melalui karya besar ini, Allah telah membuktikan kasih-Nya kepada kita. Sudah seharusnya kita meneladani karakter Allah dengan mengasihi sesama kita, dengan kasih yang telah kita terima dari Allah. Kasih Allah tidak membeda-bedakan dan tidak bergantung pada waktu. Kasih Allah tak berkesudahan. Sebagai orang percaya, marilah kita menyikapi hari Valentine (kasih sayang) yang jatuh pada hari ini dengan bijaksana.

Start: 02/13/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk Presiden Korea Utara, Kim Jong-Un, beserta para politisi di negara ini, khususnya mereka yang terlibat langsung dalam menganiaya umat Kristen dan berupaya memusnahkan jejak kekristenan di negara itu. Berdoalah agar Tuhan menjamah dan mengubah hati mereka terhadap gereja dan kekristenan.

Sabtu February 14, 2015
Start: 02/14/2015 5:01 pm

Budayawan Kristen menjadi bagian dari orang percaya yang memiliki akses ke masalah-masalah budaya, etika, dan dinamika masyarakat yang terjadi di berbagai daerah di Indonesia. Mereka memiliki peluang besar untuk menjadi garam dan terang dari kebenaran firman Tuhan, bahkan menjadi saksi Kristus bagi masyarakat yang belum mengenal Dia karena bidang yang mereka geluti. Karena itu, mari kita berdoa, agar para budayawan Kristen ini memiliki karakter sebagai pengikut Kristus yang sejati dalam kiprah dan karya mereka sehingga mereka akan menjadi saksi yang berguna bagi Kristus.

Start: 02/14/2015 6:00 pm

Brother Lion adalah seorang misionaris China yang telah melayani kaum SALAM di wilayah barat China selama 2 tahun. Ia beserta istri dan kedua anaknya kini merasa ditelantarkan oleh Badan Misi yang dulu mengutusnya ke daerah itu. Selain itu, perselisihan kian memanas antara suku Han dan Uyghur. Berdoalah untuk Brother Lion dan keluarganya agar tetap bertahan dalam situasi yang sulit.

Minggu February 15, 2015
Start: 02/15/2015 5:01 pm

Keberadaan pasar tradisional sangat menolong masyarakat dalam penyediaan bahan-bahan kebutuhan sehari-hari. Dengan adanya pasar ini, masyarakat bisa membeli kebutuhan pokok sehari-hari, sayur-mayur, dan barang-barang kebutuhan yang lainnya dengan mudah dan biasanya dengan harga yang cukup terjangkau. Namun, di beberapa kota di Indonesia, akhir-akhir ini sering terdengar berita tentang pasar yang terbakar, yang sering kali disebabkan karena adanya hubungan pendek arus listrik.

Start: 02/15/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk sebuah Gereja Adat Suku Han di wilayah barat China agar memiliki hati dan keberanian untuk mengabarkan Injil kepada tetangga mereka, yaitu suku Uyghurs. Berdoalah juga untuk beberapa misionaris yang sejak beberapa waktu lalu jatuh sakit karena udara pegunungan yang sangat dingin.

Senin February 16, 2015
Start: 02/16/2015 5:01 pm

Setiap orang pasti menyukai tempat yang bersih. Tempat yang bersih bisa membuat seseorang merasa nyaman dan betah untuk tinggal atau melakukan sesuatu di tempat itu. Namun, tempat yang bersih hanya bisa diusahakan oleh orang-orang yang memiliki budaya hidup bersih. Dimulai dari disiplin membuang sampah pada tempatnya, membersihkan tempat tinggal, membersihkan lingkungan sekitar, dll.. Sebagai orang Kristen, kita pun harus memiliki budaya hidup bersih karena dengan memiliki sikap ini, kita bisa menjadi berkat bagi orang-orang di sekitar kita.

Start: 02/16/2015 6:00 pm

Sebagian besar rakyat Irak, termasuk umat M, Kristen, dan Yazidis, tidak bisa kembali lagi ke rumahnya karena mereka harus terus mengungsi dan hidup dalam pelarian dari kejaran kelompok ISIS. Kini, mereka mulai putus asa dan berkata, "Kami sangat mencintai Irak dan ingin tinggal di negara kami ini, tetapi kami tidak bisa!" Berdoalah untuk mereka yang menderita dalam pengungsian.

Selasa February 17, 2015
Start: 02/17/2015 5:01 pm

Menjadi seorang nelayan membutuhkan keuletan. Tidak semua orang bisa menjalani profesi ini karena sering kali, pekerjaan ini dilakukan pada malam hari dan selesai di pagi hari. Biasanya, ketika mereka mendapatkan ikan pun, mereka masih harus menjualnya di pasar, baik dijual sendiri, dititipkan, maupun dibeli langsung oleh tengkulak. Keuntungan hasil penjualan ikan pun tidak seberapa dibanding dengan kebutuhan hidup sehari-hari yang harus dicukupi.

Start: 02/17/2015 6:00 pm

Puji Tuhan atas bantuan dari Mitra Open Doors di seluruh dunia untuk para pengungsi di wilayah Kurdish, Irak. Hingga kini, tercatat sekitar 1,5 juta rakyat Irak terusir dari kampung halamannya sejak Juni 2014. Mereka membutuhkan tempat berteduh, makanan, pakaian layak, dan selimut. Berdoalah agar ada lebih banyak lagi bantuan bagi saudara-saudari kita yang teraniaya.

Rabu February 18, 2015
Start: 02/18/2015 5:01 pm

Puji nama Tuhan Yesus jika sampai hari ini, kita masih menjumpai orang-orang yang mau mengenal dan mengikut Kristus. Sebagai orang percaya, kita harus senantiasa memberitakan Injil Kristus kepada orang-orang di sekitar kita supaya mereka juga bisa hidup di dalam Kristus dan mengikuti kehendak-Nya. Tidak hanya memberitakan Injil, kita juga harus mau membimbing dan menolong mereka yang baru saja mengenal dan mengikut Kristus (petobat baru). Tujuannya adalah agar kerohanian para petobat baru bisa terus bertumbuh dan berbuah sesuai dengan kebenaran firman Tuhan.

Start: 02/18/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk keseluruhan situasi politik yang berlangsung di India. Beberapa partai politik bernuansa agama H kini semakin menguatkan posisinya. Hal ini dapat berarti peningkatan penganiayaan terhadap umat Kristen karena mereka telah menyatakan niatnya untuk menutup gereja-gereja.

Kamis February 19, 2015
Start: 02/19/2015 5:01 pm

Para pekerja di Indonesia sudah seharusnya mendapatkan kesejahteraan yang layak. Namun, tidak semua pekerja mengalaminya. Bahkan, ada pekerja yang mungkin malah tidak mendapatkan gaji selama beberapa bulan, tetapi mereka tidak bisa menuntut apa-apa karena adanya tekanan atau ketakutan jika pekerjaannya dihentikan. Hari ini, kita memperingati hari Pekerja Nasional. Marilah kita bersatu hati, berdoa untuk para pekerja di Indonesia.

Start: 02/19/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk gereja-gereja di wilayah utara India. Ketergantungan pada narkoba dan alkohol merupakan salah satu ancaman terbesar yang menyerang jemaat muda di sana. Pelayanan kami di wilayah ini baru saja dimulai. Berdoalah agar Tuhan membukakan jalan kepada kami dalam mengembangkan pelayanan di daerah ini.

Jumat February 20, 2015
Start: 02/20/2015 5:01 pm

Hampir sebagian besar remaja mengetahui dan pernah menggunakan salah satu dari media sosial, baik Facebook, Twitter, Instagram, Google+, dll.. Memang tidak bisa dimungkiri bahwa media sosial saat ini menjadi salah satu cara berelasi yang sangat praktis. Melalui media sosial, setiap orang bisa berkawan dengan banyak orang -- kenal/tidak kenal -- dan bisa bercakap-cakap dengan mereka meski tidak tatap muka. Inilah salah satu keuntungan dari media sosial.

Start: 02/20/2015 6:00 pm

Berdoalah untuk umat Kristen Suriah yang kian terpencar di berbagai wilayah pengungsian. Sementara perang saudara belum berakhir di negara itu, kelompok ekstremis ISIS memperkeruh suasana dengan melancarkan serangan kepada umat Kristen yang bertahan tinggal. Kini, dapat dipastikan tidak ada lagi umat Kristen di negara itu.

Sabtu February 21, 2015
Start: 02/21/2015 5:01 pm

Yayasan Lembaga SABDA < http://ylsa.org > memberi kesempatan bagi setiap orang awam yang ingin belajar teologia. Orang awam yang dimaksud adalah setiap orang yang belum pernah belajar teologia secara resmi, baik di STT maupun seminari, dan bukan pendeta. Pendidikan teologia ini akan dilakukan secara online (melalui internet) dengan menggunakan milis dan Facebook, yang akan diampu oleh divisi PESTA. PESTA membuka banyak kelas diskusi. Anda bisa melihat jadwalnya di < http://www.pesta.org/info_kelas >.

Start: 02/21/2015 6:00 pm

Seorang saudara kita dari Suriah menyampaikan permohonannya berikut ini: "Berdoalah untuk negara kami, juga untuk pemerintah negara Saudara agar berempati pada situasi yang terjadi di negara kami. Kami membutuhkan doa-doa Saudara." Berdoalah untuk saudara-saudara kita di Suriah.

Minggu February 22, 2015
Start: 02/22/2015 5:01 pm

Anak adalah anugerah Tuhan yang harus dirawat, dijaga, dikembangkan, dan dididik sesuai dengan kebenaran firman Tuhan. Namun, sering kali, tingkah laku atau karakter anak bisa membuat orang tua tidak sabar dalam mendidik mereka. Mungkin ada anak yang susah untuk didisiplin, sulit untuk diatur, memiliki kebiasaan yang tidak baik, dll., yang kemungkinan besar akan sangat banyak menyita waktu, perhatian, dan kesabaran orang tua mereka. Sebagai orang tua Kristen, marilah kita membawa anak-anak kita dalam doa agar Tuhan melakukan intervensi kepada anak-anak kita.

Start: 02/22/2015 5:01 pm

Pokok doa hari ini mencakup negara-negara di Jazirah Arab seperti Arab Saudi, Yaman, Oman, Uni Emirat Arab, Qatar, Bahrain, dan Kuwait. Berdoalah untuk orang-orang di negara-negara tersebut yang sudah mulai membuka hati terhadap Injil dan kasih Kristus. Banyak yang telah memiliki Alkitab dan mulai membacanya secara sembunyi-sembunyi. Kiranya Tuhan berbicara melalui firman-Nya kepada setiap individu yang haus akan kebenaran.

Komentar


Syndicate content