Jadwal Doa

Pilih Jadwal Doa:
« Mingguan dari 26, 2015 »
SenSelRabKamJumSabMng
26
Start: 10/26/2015 6:00 am

Berdoalah agar pihak yang berwajib di Chad membuka mata mereka atas ketidakadilan terhadap umat Kristen dan bertindak sebagaimana mestinya. Berdoalah juga agar gereja bersatu dalam menghadapi situasi yang terjadi dan terus melayani umat Tuhan yang teraniaya di negara ini.

Start: 10/26/2015 5:01 pm

Hari ini, kita memperingati hari Blogger Nasional. Seperti yang kita ketahui bahwa sebagai blogger, orang yang suka menulis blog, tulisan mereka akan dikonsumsi oleh banyak orang. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar para blogger Kristen bisa menggunakan talenta mereka untuk menyatakan kebaikan Tuhan melalui tulisan-tulisan mereka. Berdoalah pula agar para blogger di seluruh Indonesia bisa berperan aktif dalam menyebarkan tulisan-tulisan yang baik, berguna, dan berkualitas.

27
Start: 10/27/2015 6:00 am

Berdoalah untuk tercurahnya hikmat atas pemerintah Mesir beserta seluruh jajarannya dalam memimpin negara ini di masa-masa sulit. Mesir sedang menghadapi banyak masalah dalam bidang perekonomian, sosial, maupun keamanan negara. Berdoalah untuk Mesir.

Start: 10/27/2015 5:01 pm

Selamat hari Sumpah Pemuda! Sumpah Pemuda mengingatkan kita betapa pentingnya peran pemuda bagi kemajuan bangsa dan negara. Pemuda Indonesia sebagai generasi penerus bangsa, harus memiliki sikap yang terpuji, karakter yang baik, dan kecintaan terhadap tanah air. Namun, sekarang ini, banyak pemuda yang justru menggunakan hidupnya untuk memuaskan keinginannya sendiri, seperti bermain "game" online tanpa kenal waktu, tawuran antarmahasiswa, dll..

28
Start: 10/28/2015 6:00 am

Duka masih melanda Suriah sementara gereja terus menghadapi berbagai hal mengerikan sejak 4 tahun lalu. Berdoalah agar bangsa Suriah segera melihat pemulihan yang dikerjakan oleh tangan Tuhan yang menjamah para pemimpin bangsa di negara itu.

Start: 10/28/2015 5:01 pm

Pendeta tidak hanya memberitakan firman Allah ketika berada di dalam gereja saja, melainkan di mana pun ia berada. Demikian pula dengan kita. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar para pendeta di Indonesia memiliki motivasi yang benar ketika sedang melayani jemaat. Kiranya Allah menyentuh hati mereka sehingga mereka senantiasa taat untuk hidup dalam kebenaran-Nya.

29
Start: 10/29/2015 6:00 am

Puji Tuhan atas kesetiaan–Nya di dalam kehidupan banyak pasangan suami istri suku Chin di Myanmar. Setelah sesi pertama Seminar Pasutri yang kami selenggarakan, para suami dari suku Chin berkomitmen untuk setia dan bersikap penuh kasih pada istri mereka yang sering menjadi korban KDRT (kekerasan dalam rumah tangga). Berdoalah untuk terciptanya keutuhan rumah tangga Kristen yang harmonis di Myanmar.

Start: 10/29/2015 5:01 pm

Puji Tuhan, hari ini publikasi e-Reformed genap berusia 15 tahun. Terima kasih kepada Tuhan Yesus yang telah menyertai pelayanan publikasi e-Reformed selama ini. Para anggota redaksi pun tentu sangat bersyukur dengan campur tangan Tuhan dalam setiap proses persiapan dan pengerjaan publikasi ini. Mari kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya publikasi e-Reformed semakin memberkati banyak pelanggan. Berdoalah pula agar anggota redaksi senantiasa memiliki kesatuan di dalam tubuh Kristus.

30
Start: 10/30/2015 6:00 am

Berdoalah untuk tim Open Doors yang melayani di Korea Utara. Tim kami di sana saat ini sedang bergumul dalam berbagai hal dan situasi yang berbahaya. Puji Tuhan atas perlindungan-Nya kepada tim kami yang melayani di sana. Berdoalah agar hikmat Allah, keberanian, dan kepekaan tercurah atas tim kami dalam melayani umat Kristen yang teraniaya di Korea Utara.

Start: 10/30/2015 5:01 pm

Dua bulan lagi, kita merayakan hari Natal. Akah tetapi, sudah banyak gereja yang mulai memikirkan konsep, acara, tema, kegiatan, dll. terkait dengan Natal. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus agar persiapan yang dilakukan ini dapat membuahkan hasil dan acara Natal yang diselenggarakan pun boleh berjalan dengan baik dan lancar. Berdoalah juga supaya persiapan ini bisa dilakukan dengan hati yang bersukacita, dan setiap orang tidak kebingungan.

31
Start: 10/31/2015 6:00 am

Tahun 2015 ada dua insiden besar yang dilakukan oleh ISIS, yaitu membunuh 21 umat percaya Mesir dan 30 umat percaya Ethiopia. Berdoalah bagi keluarga korban yang mengalami kesedihan karena harus kehilangan. Kita juga tetap berdoa bagi perlindungan Tuhan di tahun depan (2016).

Start: 10/31/2015 6:00 am

Berdoalah untuk Seminar Standing Strong Through The Storm (Berdiri Teguh di Tengah Badai) yang akan diselenggarakan oleh Open Doors yang bekerja sama dengan Gereja Protestan Bangladesh di wilayah Bandarban, yang akan dihadiri oleh orang-orang Kristen dari suku asli di Bangladesh. Seminar akan dilaksanakan di daerah terpencil, maka berdoalah agar seluruh peserta dan pembicara dapat tiba di lokasi dengan selamat. Berdoalah juga agar melalui seminar ini, umat Kristen siap menghadapi apa pun dan terus bersemangat mengabarkan Injil kepada bangsanya.

Start: 10/31/2015 5:01 pm

Usia remaja sering disebut-sebut sebagai masa pencarian jati diri. Namun, tidak menutup kemungkinan, setiap remaja Kristen dapat menjadi berkat bagi masyarakat sekitarnya. Mari berdoa kepada Tuhan Yesus supaya Dia melindungi setiap remaja Kristen dari setiap godaan dunia melalui teman-teman di sekitarnya maupun teman-teman di sosial media. Kiranya mereka mempunyai relasi yang erat dengan Tuhan sehingga hidup mereka boleh melahirkan buah-buah yang manis bagi diri sendiri, orang lain, dan Tuhan.

1
Start: 11/01/2015 6:00 am

Banyak pendeta yang mengatakan bahwa percakapan mereka lewat telepon sering disadap oleh pemerintah. Berdoa untuk keselamatan mereka agar mereka juga diberikan hikmat hingga bisa terus melanjutkan pelayanan yang ada di Vietnam.

Start: 11/01/2015 5:01 pm

Setiap orangtua memiliki tanggung jawab untuk mendidik dan membesarkan anak mereka. Namun, terkadang, masih banyak orangtua yang mengasuh anaknya dengan cara yang salah, contohnya memperlakukan mereka secara kasar. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus untuk para orangtua, khususnya orangtua Kristen, agar mereka dapat mengasuh anak-anaknya dengan penuh kasih sayang dan yang sesuai dengan firman Tuhan. Biarlah mereka menjadi orangtua yang bertanggung jawab dan dapat menjadi teladan yang baik bagi anak-anak mereka.

Komentar


Syndicate content