26 Januari 2013 -- Para Pekerja Sektor Rumah Tangga
Pekerja rumah tangga seperti asisten rumah tangga atau "baby sitter" merupakan salah satu sektor jasa yang berperan besar bagi banyak keluarga di Indonesia saat ini. Peranan mereka meningkat seiring dengan meningkatnya peranan istri untuk turut mencari nafkah atau berkarier di luar rumah. Mereka, disadari atau tidak, merupakan faktor penting yang turut berpartisipasi dalam kesejahteraan sebuah keluarga.