Bahan Doa

Kapan Allah akan Menjawab Doa Saya?

20 / 11 / 2015
admin

Apakah Anda pernah berdoa selama berminggu-minggu—bahkan bertahun-tahun—tentang satu hal tertentu dan masih bertanya-tanya, Kapan Tuhan akan menjawab doa ini? Jika ya, saya tahu persis bagaimana perasaan Anda.

Ketika berdoa, saya benar-benar ingin doa-doa saya dijawab. Saya tahu bahwa iman, kesabaran, dan waktu semuanya berpadu, tetapi cepat atau lambat saya perlu mendengar dari Tuhan.

Doa Untuk Penyembuhan

13 / 12 / 2010
admin

Alkitab menekankan betapa penting kuasa penyembuhan. Untuk memperoleh penyembuhan melalui iman dan doa, kita harus mengikuti 4 langkah pokok.

1. Percaya penuh kepada Allah bahwa Ia dapat dan mau menyembuhkan. Alkitab mengatakan, "Sebab barangsiapa berpaling kepada Allah, ia harus percaya bahwa Allah ada, dan bahwa Allah memberi upah kepada orang yang sungguh-sungguh mencari Dia." (Ibrani 11:6b) Masalahnya sekarang ialah apakah Allah ada atau tidak. Jika Allah ada, dapatkah Ia menggunakan kuat kuasa-Nya secara efektif atau tidak. Jika Allah dapat, lalu apakah Ia ingin mendengar dan menjawab doa-doa kita atau tidak. Yang penting ialah apakah kita percaya atau tidak. Kita masih ingat seorang ayah membawa anaknya yang sakit kepada Tuhan Yesus. Ia berkata, "... jika Engkau dapat berbuat sesuatu, ...." Tetapi Tuhan membetulkannya, "Tidak ada yang mustahil bagi orang yang percaya!" (Markus 9:22-23) Kata-kata "jika" bukan merupakan persoalan Tuhan tapi persoalan kita sendiri. Jelasnya, segalanya tergantung kepada kita, percaya atau tidak.

Dalam Dia Ada Hidup

3 / 11 / 2011
admin

Saya selalu menyukai cerita kelahiran Kristus yang ditulis Lukas dan Matius. Tetapi cara Yohanes menuliskan tentang kedatangan-Nya selalu membangkitkan semangat saya. "Pada mulanya adalah Firman ... Firman itu telah menjadi manusia, dan diam di antara kita ...", "Dalam Dia ada hidup dan hidup itu adalah terang manusia" (Yohanes 1:1, 14; 1:4).

Satu-Satunya Orang Kristen di Maroko

1 / 4 / 2010
admin

Baru-baru ini seorang percaya Maroko berkata kepada perwakilan KDP bahwa ketika menerima Kristus, ia merasa ia adalah "satu-satunya orang Kristen di Maroko". Walaupun demikian, ia kaget ketika ia bertemu beberapa orang Kristen Maroko, dan bergabung dengan persekutuan kecil mereka.

Halangan-Halangan dalam Berdoa

1 / 2 / 2010
admin

Ada beberapa perkara yang dapat menghalangi doa. Hal ini diterangkan oleh Allah dengan sangat jelas di dalam firman- Nya.

1. Yakobus 4:3, "Atau kamu berdoa juga, tetapi kamu tidak menerima apa-apa, karena kamu salah berdoa, sebab yang kamu minta itu hendak kamu habiskan untuk memuaskan hawa nafsumu."