Blogs

30 Desember 2018 -- Pelayanan bagi Anak-Anak Bermasalah

2 / 1 / 2019
admin

Di Papua, banyak anak muda mulai berpindah dari kampung-kampung pedalaman ke kota-kota yang berkembang di pesisir. Namun, mereka malah mengalami putus sekolah. Banyak anak muda yang tidak bekerja, dan akhirnya malah sering mabuk-mabukan. Misionaris Jim Yost dan timnya melayani anak-anak muda ini supaya mereka dapat kembali ke sekolah dan kelak dapat berguna bagi banyak orang. Berdoalah untuk pelayanan Jim Yost dan tim supaya pelayanan pendidikan bagi anak-anak muda di Papua dapat dikerjakan dengan lancar.

29 Desember 2018 -- Hidup yang Taat kepada Tuhan

2 / 1 / 2019
admin

Pergantian tahun semakin dekat, marilah kita merenungkan sejenak mengenai kualitas hidup kita dalam tahun ini. Apakah dalam tahun ini, kita sudah memberikan hidup kita bagi Tuhan? Apakah semua yang Tuhan minta dari kita sudah kita lakukan dengan sekuat tenaga? Marilah kita berdoa supaya setiap orang percaya dapat menggunakan hidupnya seturut kehendak Tuhan. Kiranya dalam setiap kelemahan, kesulitan, ataupun tantangan yang dihadapi, setiap orang percaya tetap bergantung kepada Tuhan.

28 Desember 2018 -- Keamanan dan Stabilitas Negara pada Tahun Baru

2 / 1 / 2019
admin

Tidak lama lagi, kita akan memasuki tahun yang baru. Tentunya, ada banyak persiapan yang kita lakukan untuk menyambut tahun baru ini. Pemerintah pun turut mempersiapkan diri dengan menjaga keamanan dan stabilitas negara supaya pergantian tahun ini tetap berjalan dengan kondusif dan aman. Berdoalah kepada Tuhan Yesus untuk pemerintah Indonesia yang sedang mengusahakan keamanan dan stabilitas negara menjelang pergantian tahun ini.

27 Desember 2018 -- Berkat dari Renungan Natal

2 / 1 / 2019
admin

Menjelang Natal atau pada masa Natal, kita akan lebih sering menjumpai renungan-renungan Natal, baik melalui buku renungan Kristen, situs-situs Kristen, situs blog, maupun media sosial. Biasanya, renungan-renungan Natal ini akan digunakan untuk memperlengkapi pelayanan di sekolah minggu, persekutuan doa, pendalaman Alkitab, atau perenungan pribadi tentang Natal. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya renungan-renungan Natal yang beredar dapat menjadi berkat bagi masyarakat Kristen untuk semakin memaknai Natal sesuai dengan Alkitab.

26 Desember 2018 -- Acara-Acara Natal Melalui Televisi

2 / 1 / 2019
admin

Televisi menjadi salah satu media untuk menyiarkan acara-acara Natal, baik yang diadakan di gereja maupun dalam komunitas orang percaya. Marilah kita berdoa kepada Tuhan Yesus supaya melalui media televisi ini, banyak orang yang belum mengenal Kristus boleh mendengar Injil-Nya. Kiranya acara-acara Natal yang disiarkan melalui televisi ataupun media lain dapat memberkati banyak orang.

25 Desember 2018 -- Hari Raya Natal

2 / 1 / 2019
admin

Hari ini, dalam tradisi umat kristiani, kita merayakan hari kelahiran Yesus Kristus. Kelahiran Yesus Kristus merupakan bukti kasih Allah kepada manusia. Dengan kelahiran Kristus, Allah menggenapi janji-Nya. Marilah kita bersyukur kepada Bapa Surgawi atas kasih-Nya bagi kita. Marilah kita berdoa supaya melalui Natal ini, banyak orang percaya semakin dekat dengan Tuhan dan melakukan kehendak-Nya. Kiranya melalui hidup orang percaya, banyak orang boleh melihat kasih Kristus dan menjadi percaya kepada-Nya.

24 Desember 2018 -- Keamanan Saat Acara Natal

2 / 1 / 2019
admin

Hari ini, banyak gereja sudah merayakan Natal. Sebagai satu tubuh Kristus, marilah kita bersatu hati berdoa bagi gereja-gereja di Indonesia supaya dapat merayakan Natal dengan lancar. Kiranya Tuhan Yesus menyertai sehingga keamanan dapat kondusif dan umat kristiani dapat beribadah dengan tenang. Berdoalah pula supaya melalui perayaan Natal ini, banyak orang boleh diberkati dan menikmati Natal yang sejati.

Senin, 31 Desember -- Maladewa

17 / 12 / 2018
admin

Maladewa telah memilih presiden baru setelah Presiden Yameen kalah pada pemilu September. Berdoalah kepada Tuhan agar pemerintahannya membawa perubahan yang baik dan kebebasan beragama bagi rakyat.

Minggu, 30 Desember 2018 -- Indonesia

17 / 12 / 2018
admin

Kampanye untuk pemilihan presiden dan legislatif 2019 sedang berlangsung. Berdoalah untuk kampanye yang damai dan adil, sebab kelompok-kelompok yang tidak bertanggung jawab dapat menyulut berbagai peristiwa hanya untuk meraih kemenangan. Berdoalah supaya hanya para politisi yang baik dan jujurlah yang dipilih menjadi pejabat.

Sabtu, 29 Desember 2018 -- Indonesia

17 / 12 / 2018
admin

Berdoa untuk perayaan Natal yang damai di seluruh Indonesia, terutama di provinsi-provinsi seperti Aceh, Sumatra Barat, dan Jawa Barat. Sebab, di tempat-tempat ini, gereja menghadapi kemungkinan ancaman pengeboman. Berdoalah bagi perlindungan Tuhan agar mereka tidak merasa takut.