Bahan Doa

Lagu Kesukaan Bagi Dunia

3 / 11 / 2011
admin

Dari tahun 1712 sampai dengan tahun 1748, kota London adalah tempat kediaman dua orang pria yang terkenal semasa hidupnya, dan yang masih tetap terkenal sampai sekarang. Mereka adalah Isaac Watts dan George F. Handel. Kedua orang itu hidup melajang. Dalam Westminster Abbey, yaitu gereja kenegaraan di Britania Raya, terdapat ukiran yang mengingatkan orang-orang akan mereka.

Berdoalah Karena Allah Berdaulat

26 / 2 / 2021
admin

Jika mengakui dan menerima kedaulatan Allah menyebabkan kita kurang berdoa, maka kita belum memahami kedaulatan-Nya, atau doa. Pemeliharaan Allah tidak menjadikan doa sebagai hal yang opsional atau insidental, tetapi vital dan sangat diperlukan. Bukan karena Allah tidak dapat melakukannya dengan cara lain - Allah melakukan semua yang dikenan-Nya sesuka hati-Nya - tetapi karena Allah yang berdaulat telah memilih, dengan tepat dan bijaksana, untuk menggantungkan banyak rencana-Nya pada doa-doa umat-Nya.

6 Bantuan untuk Berdoa Saat Sepertinya Doa Tidak Berfungsi

10 / 2 / 2022
admin

Anda tahu Allah mengasihi Anda.

Anda tahu Dia menjawab doa.

Anda tahu takdir kekal Anda terjamin.

Akan tetapi, pernahkah Anda secara sembunyi-sembunyi, dengan diam-diam, bertanya-tanya, "Allah, apakah Engkau bersamaku saat ini?"

Secara intelektual, secara alkitabiah, Anda tahu Dia bersama Anda, tetapi dalam keheningan malam, mungkin tidak selalu terasa seperti itu.

Sebuah Peringatan Pada Hari Natal

3 / 11 / 2011
admin

Lebih dari 15 tahun yang lalu, kami menerima sebuah kartu Natal yang lain daripada yang lain. Pesan yang tertulis tidak sama dengan kartu Natal pada umumnya, tetapi mungkin kartu itu mencerminkan semangat Natal yang lebih baik daripada kartu-kartu lainnya. Sejak itu, kartu itu selalu dikeluarkan dari laci dan digantung di papan di dapur setiap tahun. Pada kartu itu tertulis:

Doa Untuk Penyembuhan

13 / 12 / 2010
admin

Alkitab menekankan betapa penting kuasa penyembuhan. Untuk memperoleh penyembuhan melalui iman dan doa, kita harus mengikuti 4 langkah pokok.

1. Percaya penuh kepada Allah bahwa Ia dapat dan mau menyembuhkan. Alkitab mengatakan, "Sebab barangsiapa berpaling kepada Allah, ia harus percaya bahwa Allah ada, dan bahwa Allah memberi upah kepada orang yang sungguh-sungguh mencari Dia." (Ibrani 11:6b) Masalahnya sekarang ialah apakah Allah ada atau tidak. Jika Allah ada, dapatkah Ia menggunakan kuat kuasa-Nya secara efektif atau tidak. Jika Allah dapat, lalu apakah Ia ingin mendengar dan menjawab doa-doa kita atau tidak. Yang penting ialah apakah kita percaya atau tidak. Kita masih ingat seorang ayah membawa anaknya yang sakit kepada Tuhan Yesus. Ia berkata, "... jika Engkau dapat berbuat sesuatu, ...." Tetapi Tuhan membetulkannya, "Tidak ada yang mustahil bagi orang yang percaya!" (Markus 9:22-23) Kata-kata "jika" bukan merupakan persoalan Tuhan tapi persoalan kita sendiri. Jelasnya, segalanya tergantung kepada kita, percaya atau tidak.