Tujuh Menit Bersama Tuhan
Pengantar dari Redaksi:
Senada dengan tema "Dekat dengan Tuhan", maka kami sajikan Tips yang berjudul, "Tujuh Menit Bersama Tuhan". Melalui model saat teduh ini, diharapkan Anda akan belajar bagaimana memiliki suatu hubungan yang intim dengan Tuhan dimulai dengan tujuh menit. Diharapkan melalui keberhasilan menggunakan waktu tujuh menit ini, maka Anda akan terus terpacu untuk melipatgandakan waktu itu menjadi waktu yang jauh lebih lama dan lebih indah dengan Tuhan.